Final IATC 2021 di Sirkuit Mandalika Ditunda, Simak Alasannya

Minggu, 14 November 2021 17:37 WIB

Penyelenggara dan pembalap IATC 2021 mendatangi penonton di tribun paling barat atau di sekitar tikungan 16 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Mataram, NTB, pada Ahad, 14 November 2021. Balap motor final IATC ditunda sampai pekan depan karena pembenahan pada race control dan marshal. FOTO: Istimewa/M. Nur Haedin

TEMPO.CO, Mataram - Final balap motor IATC 2021 (Idemitsu Asia Talent Cup) di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Mataram, NTB, ditunda sampai akhir pekan depan.

Balapan mestinya berlangsung sore ini, Minggu, 14 November 2021, sekitar pukul 15.00 WITA. Penyelenggara bersama para pembalap pun mendatangi penonton di tribune sekitar tikungan 16 sirkuit untuk menjelaskan penundaan tersebut.

Dorna Sports dan Mandalika Grand Prix Association memastikan bahwa final IATC yang meliputi empat balapan akan diadakan pada 19-21 November 2021, selain WorldSBK.

Putaran final untuk pertama kalinya diadakan di Mandalika untuk mencoba fasilitas dan layanan lintasan di sirkuit baru tersebut. Penyelenggara telah mengidentifikasi permasalahan dan memastikan keselamatan pembalap saat balapan diadakan.

Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Nusa Tenggara Barat M. Nur Haedinpenundaan disebabkan pembenahan pada race control dan marshal.

"Bukan gagal tapi (pertandingan final) dilanjutkan minggu depan. Kami berpikir safety untuk pembalap,'' katanya kepada Tempo hari ini.

Menurut Edo, sapaan Haedin, penundaan disebabkan pembenahan pada race control dan marshal. Dia terlibat dalam tim penyelenggara IATC 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit.

Para pembalap dan manager dari Jepang dan negara lainnya mendatangi penonton di tribun paling barat untuk menenangkan mereka. Tim pembalap motor IATC 2021 lantas membagikan kaos kepada penonton.

SUPRIYANTHO KHAFID | JOBPIE

Baca: Ini Pembalap Motor Honda AHM yang Bertarung di IATC Mandalika

Berita terkait

Peserta JDM Funday Mandalika 2024 Menelusuri Keindahan Mandalika

5 hari lalu

Peserta JDM Funday Mandalika 2024 Menelusuri Keindahan Mandalika

JDM Funday Mandalika Time Attack 2024 digelar pada 28 April - 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

6 hari lalu

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

PLN NTB meneken Perjanjian Jual Beli Sertifikat Energi Terbarukan dengan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika.

Baca Selengkapnya

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

9 hari lalu

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

Sebanyak 85 mobil Jepang performa tinggi dari seluruh Indonesia akan hadir di Pertamina Mandalika International Circuit untuk ikut kompetisi.

Baca Selengkapnya

Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

13 hari lalu

Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

ITDC mencatat jumlah kunjungan wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika pada periode 8-18 April mencapai 47.786 orang.

Baca Selengkapnya

Sirkuit Mandalika Ajak Wisatawan Coba Trailer Pembalap MotoGP selama Libur Lebaran

24 hari lalu

Sirkuit Mandalika Ajak Wisatawan Coba Trailer Pembalap MotoGP selama Libur Lebaran

Program Lampaq di Sirkuit akan memberikan pengalaman yang unik bagi para pengunjung selama di Pertamina Mandalika International Circuit.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, ITDC Buka Posko Wisatawan di Mandalika NTB dan Nusa Dua Bali

25 hari lalu

Libur Lebaran, ITDC Buka Posko Wisatawan di Mandalika NTB dan Nusa Dua Bali

Menyambut libur Lebaran 1445 H, destinasi wisata The Nusa Dua, Bali dan The Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), bersiap menyambut para pengunjung. Dalam semangat kebersamaan dan keramahan, di masing-masing destinasi The Nusa Dua dan The Mandalika mendirikan Posko Lebaran Seru 2024.

Baca Selengkapnya

Siap-siap Gim MotoGP 24 Rilis Awal Mei 2024 Tersedia di Berbagai Platform termasuk PlayStation 5

33 hari lalu

Siap-siap Gim MotoGP 24 Rilis Awal Mei 2024 Tersedia di Berbagai Platform termasuk PlayStation 5

Kejuaraan MotoGP menghadirkan pengalaman balapan motor yang baru, yang bisa dinikmati para penggemar melalui gim di berbagai platform permainan.

Baca Selengkapnya

Sprint Challenge Indonesia Perkuat NTB sebagai Sport Tourism

33 hari lalu

Sprint Challenge Indonesia Perkuat NTB sebagai Sport Tourism

Sirkuit Mandalika menghadirkan event Porsche Sprint Challenge Indonesia Qualifying. Hal itu diungkapkan Pj Gubernur NTB, Lalu Gita Ariadi saat menyaksikan langsung event tersebut.

Baca Selengkapnya

24 Istilah yang Penting Diketahui dalam Balapan MotoGP

34 hari lalu

24 Istilah yang Penting Diketahui dalam Balapan MotoGP

Simak 24 istilah penting dalam MotoGP, kejuaraan dunia balap motor paling bergengsi yang memiliki banyak fans di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mario Aji Pembalap Moto2

38 hari lalu

Mengenal Mario Aji Pembalap Moto2

Aron Canet menang Moto2 Portugal 2024. Pembalap Indonesia Mario Aji finis ke-23

Baca Selengkapnya