Toyota Kurangi Produksi di sejumlah Pabrik Mobil, Target Terancam Tak Tercapai

Jumat, 21 Januari 2022 14:19 WIB

Logo Toyota. REUTERS/Mike Blake

TEMPO.CO, Jakarta - Toyota Motor Corp. memperluas menghentikan produksi di sejumlah pabrik mobil seiring dengan meningkatnya penderita Covid-19.

Pandemi telah mengganggu pasokan suku cadang dan operasional di Jepang serta Cina. Toyota pun menutup pabrik mobil di Cina selama lebih dari seminggu hingga sekarang.

Penangguhan produksi mobil juga terjadi di pabrik mobil Toyota di Tsutsumi dan Jepang tengah. Sedan Camry yang populer di Toyota termasuk model yang diproduksi di pabrik di Prefektur Aichi tersebut. Produksi pun berkurang sekitar 1.500 mobil.

Toyota menerangkan penangguhan produksi yang terbaru akibat Covid-19 dan kekurangan semikonduktor akan terjadi pada 21 jalur perakitan di 11 pabrik mobil dalam tiga hari pada bulan ini.

Seperti dikutip dari Hindustan Times hari ini, Jumat, 21 Januari 2022, Toyota juga menghentikan operasi di Tianjin, Cina, karena pemerintah setempat melakukan pengujian massal akibat lonjakan penderita Covid-19 di kota pelabuhan dekat Beijing tersebut.

Toyota membuka peluang target produksi 9 juta mobil tahun ini tidak tercapai.

Adapun produsen mobil lainnya, seperti Honda Motor Co., juga mengatakan pabrik mobil Suzuka di Prefektur Mie, Jepang, akan beroperasi dengan kapasitas sekitar 90 persen pada awal Februari 2022.

Menurut Chief Executive Officer Nissan Motor Co. Makoto Uchida, perusahaan masih pada jalur pemulihan. "Kami berharap pasar pulih tetapi situasi Covid-19 tidak pasti dan kami perlu bersiap dan melanjutkan pemantauan," ucapnya.

Penutupan pabrik mobil seperti yang dilakukan Toyota agaknya juga dialami produsen mobil lainnya akibat pandemi Covid-19 tak kunjung berakhir.

JOBPIE | HINDUSTAN TIMES

Baca: Toyota Stop Produksi 5 Pabrik Mobil di Jepang, Target Penjualan Tidak Berubah

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.






Berita terkait

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

2 jam lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

8 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

1 hari lalu

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

Mendag Zulkifli Hasan menginspeksi mendadak sebuah pabrik baja milik investor Cina yang meproduksi baja ilegal tidak sesuai SNI.

Baca Selengkapnya

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

1 hari lalu

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

Seorang perempuan Cina merebut hati Pangeran Charles dan Belgia. Kisah percintaan mereka seperti dalam dongeng.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

1 hari lalu

Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

Sebuah pabrik baja Cina, PT Hwa Hok Steel, terungkap memproduksi baja tulangan beton tidak sesuai SNI sehingga produk mereka dinyatakan ilegal.

Baca Selengkapnya

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

Filipina menyangkal klaim Beijing yang menyebut kedua negara telah mencapai kata sepakat terkait sengketa Laut Cina Selatan

Baca Selengkapnya

Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

1 hari lalu

Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

Pemerintah Cina turun tangan mempertemukan dua kelompok berseteru di Palestina yaitu Fatah dan Hamas

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

2 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya