Diskon PPnBM Diberlakukan, Harga Mobil Daihatsu Ayla dan Sigra Turun Rp 3 Jutaan

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 22 Januari 2022 07:00 WIB

New Astra Daihatsu Ayla. TEMPO/Praga Utama

TEMPO.CO, Jakarta - Harga mobil Daihatsu Ayla dan Sigra dikabarkan mengalami penurunan hingga Rp 3 juta-Rp 4 Juta pada awal tahun ini. Hal itu terjadi ketika pemerintah menerapkan diskon PPnBM DTP 100 persen untuk jenis Low Cost Green Car (LCGC).

Aturan ini pun disambut baik oleh Daihatsu. Menurut mereka, diskon PPnBM 100 persen ini bisa mendongkrak permintaan konsumen di pasar otomotif Indonesia. Terlebih, Ayla dan Sigra merupakan merek yang penjualannya terlaris.

Hal tersebut dibenarkan langsung oleh Marketing & CR Division Head PT Astra International Tbk. – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) Hendrayadi Lastiyoso. Dirinya turut mengapresiasi kebijakan pemerintah tersebut.

“Kami berharap, relaksasi PPnBM DTP pada segmen LCGC dapat mendorong penjualan mobil ramah lingkungan dan menggairahkan pasar mobil di awal tahun 2022 ini,” ujar Hendrayadi dalam rilis yang diterima Tempo.

Pemerintah nyatanya tak hanya memberikan insentif pajak pada LCGC saja, namun diskon PPnBM juga akan berlaku pada mobil yang harganya di bawah Rp 250 juta. Meski begitu, tak semua jenis mobil yang harganya di bawah Rp 250 juta masuk ke dalam daftar.

Advertising
Advertising

Salah satu persayaratan yang bisa masuk dalam daftar tersebut nantinya akan dilihat beradasarkan seberapa besar local content atau local purchase. Dengan begitu, belum diketahui jenis mobil apa saja yang mendapatkan diskon PPnBM tersebut.

Baca: Penjualan Mobil Daihatsu Naik 22 Persen di Desember 2021, Sigra Terlaris

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

25 hari lalu

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

Pada Maret 2024, penjualan ritel Daihatsu tercatat mencapai 17.352 unit atau naik sekitar 17,1 persen dibanding bulan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

54 hari lalu

10 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Bisa untuk Mudik

Berikut deretan rekomendasi mobil bekas di bawah Rp100 juta yang bisa digunakan untuk mudik lebaran, di antaranya Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

57 hari lalu

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Promo LCGC di IIMS 2024: Sigra Diskon Rp 13 Juta, Calya Rp 12 Juta

24 Februari 2024

Promo LCGC di IIMS 2024: Sigra Diskon Rp 13 Juta, Calya Rp 12 Juta

Berikut beberapa potongan harga atau diskon untuk mobil di segmen low cost green car (LCGC) pada pameran IIMS 2024:

Baca Selengkapnya

10 Mobil Terlaris Januari 2024: Wuling Binguo EV Masuk Daftar, Sigra Teratas

21 Februari 2024

10 Mobil Terlaris Januari 2024: Wuling Binguo EV Masuk Daftar, Sigra Teratas

Gaikindo telah mengeluarkan informasi terkait data penjualan mobil nasional sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 mobil terlaris bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Susul Toyota, Daihatsu Indonesia Juga Recall Xenia

14 Februari 2024

Susul Toyota, Daihatsu Indonesia Juga Recall Xenia

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengumumkan penarikan kembali atau recall model All New Xenia di pasar otomotif Indonesia.

Baca Selengkapnya

Toyota Bakal Umumkan Manajemen Baru untuk Daihatsu Global Pekan Ini

12 Februari 2024

Toyota Bakal Umumkan Manajemen Baru untuk Daihatsu Global Pekan Ini

Perubahan manajemen baru ini dilakukan setelah skandal uji keselamatan mengguncang Daihatsu.

Baca Selengkapnya

16.976 Mobil Daihatsu Terjual di Januari 2024, Naik 12,5 Persen

9 Februari 2024

16.976 Mobil Daihatsu Terjual di Januari 2024, Naik 12,5 Persen

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) melaporkan bahwa penjualan mobil mereka sepanjang Januari 2024 mencapai 16.976 unit. Simak selengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Lolos Skandal Uji Keselamatan, 10 Mobil Daihatsu Kembali Diproduksi

1 Februari 2024

Lolos Skandal Uji Keselamatan, 10 Mobil Daihatsu Kembali Diproduksi

MLIT mengumumkan bahwa pihaknya telah mencabut instruksi penangguhan pengiriman 10 mobil Daihatsu.

Baca Selengkapnya

Pabrik Daihatsu di Jepang Kembali Beroperasi 12 Februari 2024

31 Januari 2024

Pabrik Daihatsu di Jepang Kembali Beroperasi 12 Februari 2024

Toyota Probox dan Mazda Familia menjadi model pertama yang akan diproduksi di pabrik Daihatsu di Oyamazaki, Kyoto, Jepang.

Baca Selengkapnya