Ketum IMI Bamsoet Bicara Soal Chip di Pelat Nomor Putih Mobil dan Motor

Rabu, 9 Februari 2022 06:00 WIB

Korlantas Polri akan berlakukan TNKB atau pelat nomor kendaraan berwarna putih mulai pertengahan 2022.

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum IMI (Ikatan Motor Indonesia) yang juga Ketua MPR Bambang Soesatyo menyatakan mendukung pemasangan chip pada pelat nomor putih pada mobil dan sepeda motor.

Pemasangan chip informasi dan pelat nomor putih tersebut demi mendukung pelaksanaan tilang elektronik atau ETLE (Electronic Traffic Law Enforcement) secara nasional.

Dukungan tersebut disampaikan Bambang Soesatyo atau Bamsoet, yang juga Ketua MPR, ketika menemui Kepala Korps Lalu Lintas atau Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi di Gedung MPR pada Selasa, 8 Februari 2022.

Dalam pertemuan itu Kakorlantas Firman antara lain menjelaskan rencana penerapan Peraturan Kepolisian Negara RI Nomor 7 Tahun 2021 tentang Registrasi dan Identifikasi Kendaraan Bermotor. Dalam aturan tersebut pembayaran denda tilang dilakukan secara digital melalui transfer bank.

Bamsoet menerangkan, IMI mendukung penuh rencana tersebut. Selain bisa menegakkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, sekaligus mengurangi potensi terjadinya moral hazard oknum polisi.

"Yang mencari keuntungan di balik pelanggaran disiplin berlalu lintas yang dilakukan masyarakat," ujar Bamsoet dalam siaran persnya seusai menerima Kakorlantas Irjen Firman Shantyabudi di Ruang Kerja Ketua MPR.

Selain mendukung pemasangan chip dan pelat nomor putih pada mobil dan sepeda motor, Bamsoet pun sepakat bahwa penerapan tilang elektronik dengan pembayaran denda melalui bank justru mempermudah masyarakat.

Proses tersebut membuat pelanggar aturan lalu lintas tidak perlu sidang di pengadilan atau membayar denda di kantor kejaksaan.

Dia menerangkan sejak 2021 hingga Januari 2022 sudah terpasang 12.004 kamera ETLE di 253 titik pada 12 polda. Jumlah tersebut masih akan terus ditambah.

"Polri telah menerima pembayaran denda Rp 42,82 miliar yang telah disetorkan ke negara sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP)," tuturnya.

Baca: Penggunaan Pelat Nomor Putih pada Kendaraan akan Berlaku Mulai Maret 2022

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

1 hari lalu

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

Hasil survei Digital Civility Index oleh Microsoft tahun 2020, menempatkan Indonesia sebagai negara yang paling 'tidak sopan' di kawasan Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

2 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

Di balik sukses ACN, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi. Termasuk tingginya harga avtur di Indonesia.

Baca Selengkapnya

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

2 hari lalu

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

TransTrack menyediakan berbagai inovasi teknologi untuk berbagai kebutuhan manajemen operasional armada transportasi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

3 hari lalu

Bamsoet Tegaskan SOKSI Siap Dukung Pemerintahan Prabowo - Gibran

Kader SOKSI siap membantu menyukseskan jalannya pemerintahan Prabowo - Gibran agar bisa mewujudkan amanah konstitusi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

3 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

3 hari lalu

Bamsoet Dorong Optimalisasi Peran Masjid Sebagai Pemberdaya Umat

Bambang Soesatyo mengapresiasi peran Dewan Pengurus Masjid Agung Sunda Kelapa yang telah mengoptimalkan peran masjid sebagai pemberdaya umat.

Baca Selengkapnya

Bertemu KSAD, Bamsoet Dorong Peningkatan Alutsista dan Kesejahteraan Prajurit

4 hari lalu

Bertemu KSAD, Bamsoet Dorong Peningkatan Alutsista dan Kesejahteraan Prajurit

Alutsista guna menjaga kedaulatan bangsa Indonesia. Kesejahteraan prajurit sebagai simbol penghargaan negara terhadap tugas berat yang telah dijalankan.

Baca Selengkapnya

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

5 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

5 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

Wikinara merupakan perusahaan network marketing terdaftar di Kementrian Perdagangan RI yang fokus dalam pemasaran produk nutrisi, kecantikan dan alat kesehatan.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

5 hari lalu

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

Instruksi dan koordinasi dari satu pintu, yakni dari kantor Kemenkopolhukam, memastikan setiap pergerakan pasukan TNI-Polri hingga intelijen di lapangan termonitor dengan baik.

Baca Selengkapnya