Sudah Jajal Sirkuit Mandalika, Rider MotoGP Aleix Espargaro: Sangat Indah

Reporter

Antara

Kamis, 10 Februari 2022 07:30 WIB

Pembalap MotoGP dari Aprilia Racing Team Aleix Espargaro (kiri) bersepeda mengelilingi jalan Kawasan KEK Mandalika di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Rabu, 9 Februari 2022. ANTARA/Ahmad Subaidi/tom

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap MotoGP Aleix Espargaro telah menjajal Sirkuit Mandalika pada Rabu, 9 Februari 2022. Sebelum tampil di tes pramusim MotoGP Mandalika, rider tim pabrikan Aprilia tersebut menyebutkan bahwa lintasan ini sangat indah.

Aleix Espargaro sendiri tidak menggunakan motor saat menjajal Pertamina Mandalika International Street Circuit. Dirinya memilih untuk berkeliling Sirkuit Mandalika dengan sepeda dan berlari.

Hal itu diunggah olehnya melalui akun media sosial Instagram pribadinya. Dalam postingan tersebut, pembalap berkebangsaan Spanyol tersebut berada di atas sepeda dan menyapa para fans Indonesia.

"Sirkuit ini sangat indah, saya tak sabar berkendara dengan motor untuk pertama kali pada pekan ini dan satu bulan lagi tentunya untuk melihat grandstand ini penuh dengan orang, penuh dengan fans Indonesia," kata Aleix dalam unggahannya.

Bukan hanya Aleix Espargaro, beberapa pembalap seperti Francesco Bagnaia (Ducati), Marco Bezzechi (VR46), Miguel Oliveira (KTM), hingga Maverick Vinales (Aprilia) juga telah berkenalan dengan Sirkuit Mandalika. Beberapa di antara mereka juga menggunakan sepeda dan berlari.

Advertising
Advertising

Maverick Vinales sendiri juga mengungkapkan hal yang sama dengan Aleix Espargaro. Dalam unggahannya, ia memuji keindahan alam Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan tak sabar untuk balapan di Sirkuit Mandalika.

"Halo guys, kita sudah sampai di Lombok, kita sudah di hotel sekarang, tempat yang sangat indah, saya tidak sabar untuk bertemu penggemar saya, terutama untuk semua yang ada di Sirkuit Mandalika," kata Vinales.

Baca: Logistik untuk Pembangunan Tribun Sirkuit Mandalika Sudah Tiba Hari Ini

ANTARA

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

15 jam lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

22 jam lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

23 jam lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

1 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

1 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

2 hari lalu

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

YLKI minta Satgas Pasti berantas pinjol ilegal sampai ke akarnya.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

2 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

2 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

4 hari lalu

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

Sebanyak 85 mobil Jepang performa tinggi dari seluruh Indonesia akan hadir di Pertamina Mandalika International Circuit untuk ikut kompetisi.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

6 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya