Volkswagen ID.Buzz Versi Produksi Diperkenalkan di Paris

Reporter

Tempo.co

Kamis, 10 Maret 2022 09:00 WIB

Volkswagen ID BUZZ 2023. (VW)

TEMPO.CO, Paris/Berlin - Volkswagen meluncurkan versi produksi dari ID.Buzz di Paris, Prancis, Rabu, 9 Maret 2022. ID.Buzz merupakan reinkarnasi dari VW Kombi dalam bentuk kendaraan listrik modern. VW Kombi juga menjadi salah satu ikon pabrikan asal Jerman itu yang sempat populer di era 1960-1980an.

ID.Buzz akan dijual di sejumlah negara di Eropa mulai kuartal ketiga tahun 2022.

VW juga menyampaikan bahwa van ini juga akan diluncurkan di Amerika Serikat pada akhir 2023. Versi produksi di Prancis ini merupakan model pertama dari serangkaian prototipe yang dirilis dalam dekade terakhir yang berhasil mencapai tahap produksi.

Volkswagen ID BUZZ 2023. (VW)

VW ID.Buzz diproduksi di fasilitas perakitan di Hanover dengan modul yang sebagian besar dipasok oleh Komponen Grup Volkswagen di Jerman.

VW ID.Buzz akan dilengkapi motor listrik yang ditempatkan di poros roda belakang dengan 201 tenaga kuda. Kendaraan ini menggunakan baterai lithium-ion 82 kWh dan dapat mencapai kecepatan maksimum 144,8 km per jam. Kecepatan maksimum ini meningkat pesat dibanding leluhur VW Kombi yang hanya mencapai 96 km per jam.

VW belum mengumumkan seluruh informasi teknis ID.Buzz, termasuk jarak tempuh baterainya. Namun demikian, sejumlah sumber memperkirakan baterai ID BUZZ memiliki jarak tempuh 300 mil atau 482,8 km dalam sekali pengisian daya.

Perusahaan itu menyampaikan bahwa versi lain dari kendaraan listrik ID.Buzz dengan baterai yang menawarkan output daya berbeda akan menyusul tahun depan.

REUTERS | THE VERGE

Baca juga: Van Listrik VW ID Buzz Rilis 9 Maret 2022, Begini Bocorannya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Ridwan Kamil: Memperkenalkan Program Revitalisasi Pasar hingga Kendaraan Listrik

3 hari lalu

Ridwan Kamil: Memperkenalkan Program Revitalisasi Pasar hingga Kendaraan Listrik

Ridwan Kamil telah memperkenalkan sejumlah program untuk bersaing di Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Astra Otoparts: Infrastruktur Pengisian Daya Perlu Ditambah untuk Pacu Kendaraan Listrik

12 hari lalu

Astra Otoparts: Infrastruktur Pengisian Daya Perlu Ditambah untuk Pacu Kendaraan Listrik

Presiden Direktur PT Astra Otoparts Tbk. Hamdhani D Salim mengatakan perlunya penambahan infrastruktur pengisian daya berbasis baterai.

Baca Selengkapnya

Volkswagen Tutup Pabrik di Jerman, Apa yang Terjadi?

14 hari lalu

Volkswagen Tutup Pabrik di Jerman, Apa yang Terjadi?

Ini adalah penutupan pabrik pertama oleh Volkswagen dalam kurun waktu 87 tahun.

Baca Selengkapnya

Profil Tesla yang Batal Investasi di Indonesia karena Gunakan Tenaga Listrik Berbasis Fosil

14 hari lalu

Profil Tesla yang Batal Investasi di Indonesia karena Gunakan Tenaga Listrik Berbasis Fosil

Alasan produsen kendaraan listrik Tesla batal berinvestasi di Indonesia dibongkar Menteri Investasi Rosan Roeslani

Baca Selengkapnya

Volkswagen Siap-siap Tutup Pabrik di Jerman

15 hari lalu

Volkswagen Siap-siap Tutup Pabrik di Jerman

Kondisi keuangan perusahaan, membuat Volkswagen harus menutup sejumlah pabrik di Jerman.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Rencana Investasi Tesla di Indonesia yang Berujung Gagal

15 hari lalu

Kilas Balik Rencana Investasi Tesla di Indonesia yang Berujung Gagal

Kepala BKPM Rosan Roeslani mengungkapkan alasan gagalnya produsen kendaraan listrik Tesla berinvestasi di Indonesia. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Rosan Roeslani: Listrik Berbasis Fosil Jadi Alasan Tesla Urung Investasi di RI

16 hari lalu

Rosan Roeslani: Listrik Berbasis Fosil Jadi Alasan Tesla Urung Investasi di RI

Menteri Investasi Rosan Roeslani mengungkapkan tenaga listrik berbasis energi fosil menjadi salah satu alasan Tesla mengurungkan niatnya investasi.

Baca Selengkapnya

Indonesia Berpeluang Bangun Ekosistem Baterai Kendaraan Listrik Dengan Dua Negara di Afrika

16 hari lalu

Indonesia Berpeluang Bangun Ekosistem Baterai Kendaraan Listrik Dengan Dua Negara di Afrika

Indonesia berpotensi menjalin kerja sama dengan dua negara di benua Afrika seperti Zimbabwe dan Maroko untuk membangun ekosistem kendaraan listrik

Baca Selengkapnya

Sepeda Motor Pelat Merah akan Dikonversi Menjadi Kendaraan Listrik

23 hari lalu

Sepeda Motor Pelat Merah akan Dikonversi Menjadi Kendaraan Listrik

Sepeda motor pelat merah berbahan bakar minyak akan dikonversi menjadi kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Waswas Kebakaran, Korea Selatan Tingkatkan Keamanan Baterai Kendaraan Listrik

25 hari lalu

Waswas Kebakaran, Korea Selatan Tingkatkan Keamanan Baterai Kendaraan Listrik

Seoul akan memulai skema sertifikasi baterai kendaraan listrik pada Oktober 2024 atau lebih awal dari yang dijadwalkan

Baca Selengkapnya