Wuling Ungkap Kendala Elektrifikasi di Indonesia, Apa Saja Masalahnya?

Selasa, 22 Maret 2022 15:35 WIB

Model berfoto di samping mobil listrik Wuling GSEV yang dipamerkan pada ajang pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di ICE BSD, Serpong, Tangerang, Banten, Jumat, 12 November 2021. PT SGMW Motor Indonesia (Wuling Motors) akan meluncurkan mobil Wuling listrik Global Small Electric Vehicle (GSEV) di Indonesia pada tahun 2022. ANTARA/Muhammad Iqbal

TEMPO.CO, Jakarta - Wuling Motors Indonesia akan meluncurkan mobil listrik pertamanya di tahun ini. Dalam rencana merilis kendaraan listrik di Indonesia, Wuling mengungkapkan beberapa kendala yang masih harus diatasi demi mempercepat elektrifikasi.

Media Relations Wuling Motors Brian Gomgom mengatakan bahwa untuk menghadirkan mobil listrik di Indonesia, kendala pertama yang harus diselesaikan adalah sosialisasi kepada masyarakat. Pasalnya, menurut dia, kendaraan bermesin konvensional berbeda dengan kendaraan listrik.

"Yang pasti sekarang ini kita harus sama-sama menginformasikan bahwa mobil listrik itu adalah kendaraan dengan basis listrik, berbeda dengan kendaraan yang ada saat ini," ujar Brian saat ditemui Tempo di Jakarta hari ini, Selasa, 22 Maret 2022.

Kemudian kendala kedua adalah masalah ekosistem dan infrastruktur. Menurut Brian, saat ini infrastruktur seperti stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) di Indonesia masih belum banyak. Hal ini cukup menghambat percepatan elektrifikasi di Tanah Air.

"Itu hal yang harus kita persiapkan. Jadi selain produk, kita juga harus siapkan ekosistem tersebut, dan juga termasuk untuk perawatannya seperti apa," jelasnya.

Advertising
Advertising

Selain itu, masalah harga jual dari kendaraan listrik di Indonesia menjadi kendala selanjutnya. Seperti diketahui, saat ini harga mobil listrik di Indonesia terbilang masih mahal dan hal tersebut membuat minat masyarakat menjadi rendah.

"Untuk harga, kita mesti lihat dulu nanti tampilannya seperti apa, fiturnya seperti apa, baru dari situ kita bisa lihat berapa harga yang sesuai untuk mobil listrik ini di pasar Indonesia, untuk range harganya," ucap Brian.

Kendati demikian, Brian mengungkapkan bahwa pasar mobil listrik di Indonesia sangat potensial. Terlebih pemerintah juga terus mendukung percepatan elektrifikasi kendaraan di Tanah Air. Momen ini yang dimanfaatkan Wuling untuk masuk ke pasar mobil listrik Indonesia.

Baca: Mobil Listrik Wuling Dipastikan Meluncur Tahun Ini, Diproduksi di Bekasi

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

4 jam lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

4 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

5 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

5 jam lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

7 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Liang / Wang Tekuk Fajar / Rian, Indonesia Tertinggal 0-2 dari Cina

Fajar / Rian gagal menyamakan kedudukan untuk Indonesia usai dikalahkan pasangan Cina Liang / Wang pada final Piala Thomas 2024 lewat tiga game.

Baca Selengkapnya

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

7 jam lalu

Delegasi Indonesia Partisipasi di Festival Hakata Dontaku

Festival Hakata Dontaku adalah festival kesenian dan budaya terbesar di Fukuoka Jepang. Indonesia menampilkan angklung, tari Bali, dan tari Saman

Baca Selengkapnya

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

7 jam lalu

Gagal Sumbang Poin di Final Piala Thomas 2024, Anthony Sinisuka Ginting Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya atas Shi Yu Qi di final Piala Thomas 2024 saat Indonesia menghadapi Cina.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

8 jam lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Dibungkam Shi Yu Qi, Indonesia Teringgal 0-1 dari Cina

Anthony Sinisuka Ginting tak mampu berbuat banyak dalam laga perdana final Piala Thomas 2024 melawan tunggal pertama Cina, Shi Yu Qi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

13 jam lalu

Jadwal Final Piala Thomas 2024 Minggu Sore, Berikut Susunan Pemain Indonesia Lawan Cina

Simak susunan pemain untuk laga final Piala Thomas 2024 antara Cina vs Indonesia yang akan digelar hari ini, Migggu, mulai 17.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

14 jam lalu

Hasil Final Piala Uber 2024: Tuan Rumah Cina Jadi Juara, Indonesia Runner-up

Ester Nurumi Tri Wardoyo yang turun di partai ketiga kalah melawan He Bing Jiao sehingga Cina yang jadi juara PIala Uber 2024.

Baca Selengkapnya