Gaikindo Klaim Jakarta Auto Week 2022 Catat Transaksi Rp 2,3 Triliun

Reporter

Tempo.co

Selasa, 29 Maret 2022 17:41 WIB

Pengunjung Jakarta Auto Week melintas di depan Boooth Hyundai, 12 Maret 2022. TEMPO/Dicky Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyelenggara pameran otomotif Jakarta Auto Week (JAW) 2022 yang diselenggarakan pada 12-20 Maret 2022 lalu, mengklaim mencatat nilai transaksi yang cukup baik pada penyelenggaraan pertamanya.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengklaim pameran otomotif Jakarta Auto Week yang digelar pada 12-20 Maret 2022 mencatat transaksi sebesar Rp 2,3 triliun. Angka tersebut berada dari penjualan sebanyak 5.919 unit kendaraan selama pameran berlangsung. Transaksi disumbang oleh peserta seperti Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling.

Ketua Umum Gaikindo, Yohannes Nangoi menyatakan bahwa Gaikindo merasa sangat puas atas hasil transaksi tersebut, yang dinilai sangat baik untuk penyelenggaraan perdana JAW.

“Capaian transaksi pada pameran JAW yang baru pertama kali dilangsungkan ini sangat luar biasa, Kami sangat bangga, karena sesuai dengan tujuannya JAW dapat berkontribusi kepada pecapaian penjualan industri otomotif pada tahun ini,” kata Yohannes dalam keterangan pers yang diterima Tempo, Selasa, 29 Maret 2022.

Nangoi menjelaskan bahwa 53 ribu pengunjung yang hadir sepanjang JAW adalah para calon pembeli potensial, sehingga hasil transaksi juga mempresentasikan hal tersebut.

Menurutnya 5.919 unit yang terjual selama 9 hari berlangsungnya JAW 2022, merupakan pencapaian yang sangat baik. Menurut pencatatan Gaikindo, total penjualan kendaraan penumpang dikondisi normal dalam kurun waktu satu bulan adalah sekitar 13.500 unit, yang berarti 450 unit per harinya. Dan hasil transaksi di JAW telah berhasil melampaui hasil penjualan kendaraan selama 9 hari kondisi normal di Jakarta.

Data transaksi tersebut juga telah dilaporkan Gaikindo kepada Kementerian Perindustrian, yang kemudian memberikan respon sangat positif. Kementerian Perindustrian juga berharap agar JAW dapat menjadi agenda tahunan untuk memberi dorongan terhadap pencapaian penjualan tahunan industri otomotif Indonesia.

“Hasil yang dicapai JAW, memberikan semangat dan meningkatkan rasa percaya diri Gaikindo untuk menjadikan JAW sebagai agenda pameran otomotif tahunan,” ujarnya.

JAW kembali lagi tahun depan
JAW akan menjadi agenda berkelanjutan Gaikindo untuk menjaga gairah pasar otomotif di Indonesia. Tahun depan, pameran ini akan kembali digelar. “Pada JAW berikutnya, Gaikindo akan mendorong para peserta menghadirkan semua yang terbaik, perkenalan kendaraan baru, dan tentunya dengan penawaran yang lebih spesial dari tahun ini,” kata Rizwan Alamsjah, Ketua III Gaikindo, yang sekaligus Ketua Penyelenggara pameran Gaikindo.

Baca juga: Jakarta Auto Week 2022 Dihadiri 53 Ribu Pengunjung

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Advertising
Advertising

Berita terkait

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

5 hari lalu

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

Mitsubishi Motors Corporation mendapatkan penghargaan dari iF Design Award 2024 untuk dua model mobilnya, yakni Mitsubishi Xforce dan Triton.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

5 hari lalu

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Usai Mudik Lebaran

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) menghadirkan program spesial, yaitu "Kilau Lebaran Campaign". 1 April hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

9 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

13 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

15 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

43 hari lalu

Jepang Tertarik Kembangkan Proyek untuk IKN, dari Lift hingga Teknologi Smart City

Jepang telah menyampaikan 25 surat pernyataan niat untuk kerja sama pembangunan di IKN.

Baca Selengkapnya

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

54 hari lalu

Kronologi Lengkap XPander Tabrak Porsche di Showroom Mobil Mewah di PIK 2

JP, sopir mobil Xpander mabuk saat mengendarai mobilnya pada siang hari sehingga menabrak Porsche yang terparkir di Showroom PIK 2.

Baca Selengkapnya

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

54 hari lalu

Perbandingan Harga Xpander vs Porsche GT3 yang Diseruduk di PIK 2

Segini perbedaan harga Mitsubishi Xpander dan Porsche 911 GT3 yang alami insiden kecelakaan

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

9 Maret 2024

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

Pameran Kendaraan Komersial Gaikindo Dimulai Besok, Dibuka untuk Publik di Hari Terakhir

6 Maret 2024

Pameran Kendaraan Komersial Gaikindo Dimulai Besok, Dibuka untuk Publik di Hari Terakhir

GIIGCOMVEC 2024 alias pameran kendaraan komersial digelar mulai besok di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.

Baca Selengkapnya