Porsche Taycan Listrik Ini Dilukis 6 Anak Berkebutuhan Khusus

Kamis, 7 April 2022 12:25 WIB

Porsche Indonesia mengundang enam anak berkebutuhan khusus untuk melukis sebuah sport car listrik Porsche Taycan, 7 April 2022. (Porsche Indonesia)

TEMPO.CO, Jakarta - Porsche Indonesia mengundang enam anak berkebutuhan khusus untuk melukis sebuah sport car listrik Porsche Taycan. Kegiatan ini merupakan kerja sama dengan Kitaoneus Asia, sebuah organisasi non profit yang fokus mempromosikan dan melindungi hak orang disabilitas.

Enam anak disabilitas ini bebas mengekspresikan gambarnya di bodi mobil Porsche Taycan. Kegiatan ini merupakan bentuk peringatan Hari Kesadaran Autisme Sedunia yang jatuh pada 2 April 2022, sekaligus bertepatan dengan bulan Ramadan.

Porsche Indonesia mengundang enam anak berkebutuhan khusus untuk melukis sebuah sport car listrik Porsche Taycan, 7 April 2022. (Porsche Indonesia)

"Di Porsche, semuanya dimulai dengan mimpi. Kami bangga dengan Kitaoneus Asia, memberikan kesempatan bagi teman-teman untuk melukis mimpi mereka di Porsche Taycan," kata Managing Director Porsche Indonesia Michael Vetter dalam siaran pers yang diterima Tempo hari ini, Kamis, 7 April 2022.

Porsche Taycan yang sudah dilukis menggunakan tangan ini akan dipajang untuk publik di Porsche Center Jakarta, mulai dari bulan ini sampai dengan Mei 2022. Porsche juga telah menyiapkan aktifitas spesial bagi anggota Porsche Club Indonesia selama periode pameran ini.

Porsche Indonesia mengundang enam anak berkebutuhan khusus untuk melukis sebuah sport car listrik Porsche Taycan, 7 April 2022. (Porsche Indonesia)

"Ini merupakan alasan kami ingin merayakan para pemimpi di luar sana, mereka yang membutuhkan bantuan untuk meraih mimpi mereka. Kami berharap dengan Taycan yang khusus didesain oleh anak-anak ini bisa membawa harapan dan optimisme kepada komunitas," ujar Vetter.

Advertising
Advertising

Diluar dari kegiatan melukis ini, pada Sabtu, 9 April 2022, Porsche Indonesia juga akan menguji performa dari Taycan listrik ini. Rencananya sport car ini akan dipacu di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Baca juga: Porsche Taycan Listrik Dapat Penyegaran, Simak Ubahannya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Saran Guru Besar FKUI buat yang Ingin Masukkan Anak ke Sekolah Inklusif

2 hari lalu

Saran Guru Besar FKUI buat yang Ingin Masukkan Anak ke Sekolah Inklusif

Pakar menyebut beberapa syarat anak dengan autisme bisa belajar di sekolah inklusif. Apa saja yang harus dipenuhi?

Baca Selengkapnya

Autisme Tak Selalu karena Faktor Genetik dan Bukan Penyakit

3 hari lalu

Autisme Tak Selalu karena Faktor Genetik dan Bukan Penyakit

Orang tua tidak usah cemas jika memiliki anak yang mengalami gangguan spektrum autisme karena tak selalu karena genetik dan bukan penyakit.

Baca Selengkapnya

Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

5 hari lalu

Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

Perubahan layanan itu mengundang reaksi dari penggemar Disney dan pengguna layanan sebelumnya

Baca Selengkapnya

6 Faktor Meningkatkan Risiko Seseorang Autisme, Apa Itu Spektrum Autisme?

25 hari lalu

6 Faktor Meningkatkan Risiko Seseorang Autisme, Apa Itu Spektrum Autisme?

Autism Spectrum Disorder (ASD) atau yang lebih sering disebut autisme merupakan gangguan perkembangan saraf.

Baca Selengkapnya

Asal Mula Hari Peduli Autisme Sedunia, Memahami Orang-orang dengan Spektrum Autisme

25 hari lalu

Asal Mula Hari Peduli Autisme Sedunia, Memahami Orang-orang dengan Spektrum Autisme

Hari Peduli Autisme Sedunia diperingati setiap 2 April untuk meningkatkan kesadaran tentang Gangguan Spektrum Autisme (ASD)

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Anak dengan Spektrum Autisme Juga Bisa Sukses

26 hari lalu

Pakar Sebut Anak dengan Spektrum Autisme Juga Bisa Sukses

Anak dengan spektrum autisme dapat didukung potensinya hingga menjadi orang hebat. Berikut penjelasan pakar.

Baca Selengkapnya

Hari Peduli Autisme Sedunia, Bedakan Anak Autisme dengan Hiperaktif

26 hari lalu

Hari Peduli Autisme Sedunia, Bedakan Anak Autisme dengan Hiperaktif

Hari Peduli Autisme Sedunia diperingati setiap 2 April dan masyarakat perlu membedakan gejala autisme dengan hiperaktif.

Baca Selengkapnya

Sprint Challenge Indonesia Perkuat NTB sebagai Sport Tourism

28 hari lalu

Sprint Challenge Indonesia Perkuat NTB sebagai Sport Tourism

Sirkuit Mandalika menghadirkan event Porsche Sprint Challenge Indonesia Qualifying. Hal itu diungkapkan Pj Gubernur NTB, Lalu Gita Ariadi saat menyaksikan langsung event tersebut.

Baca Selengkapnya

Tallulah Willis, Putri Bruce Willis dan Demi Moore Didiagnosis Mengidap Autisme

41 hari lalu

Tallulah Willis, Putri Bruce Willis dan Demi Moore Didiagnosis Mengidap Autisme

Tallulah Willis mengungkapkan diagnosis autisme melalui video masa kecilnya dengan Bruce Willis

Baca Selengkapnya

Viral Peristiwa Pekan Ini, Motor Nyungsep di Atap Rumah Warga hingga Mitsubishi Xpander Tabrak Porsche

41 hari lalu

Viral Peristiwa Pekan Ini, Motor Nyungsep di Atap Rumah Warga hingga Mitsubishi Xpander Tabrak Porsche

Dalam sepekan terakhir jagat maya dihebohkan dengan sederet peristiwa viral dan nyeleneh yang buat warganet gelang kepala. Apa saja?

Baca Selengkapnya