Kurangi Harga Jual Mobil Listrik, BMW Cari Baterai Lebih Murah 30 Persen

Jumat, 13 Mei 2022 11:00 WIB

Mobil listrik BMW Vision M NEXT ditampilkan dalam pameran Auto Shanghai di Cina, 19 April 2021. REUTERS/Aly Song

TEMPO.CO, Jakarta - Mobil listrik BMW generasi berikutnya akan hadir dengan desain baru kemasan baterai. Perusahaan berupaya menggunakan paket baterai yang harganya lebih murah 30 persen demi menekan harga jual mobil.

Melansir laman Carscoops hari ini, Jumat, 13 Mei 2022, tingginya harga baterai mobil listrik menjadi alasan mengapa EV lebih mahal daripada mobil bensin. Kenaikan harga komponen lithium dan nikel yang menjadi bahan utama baterai juga menyulitkan produsen mobil dalam mengurangi harga kendaraan listrik/.

BMW berharap desain kemasan baterai baru dapat memberikan nilai keuntungan sekaligus mengimbangi kenaikan harga bahan baku.

Mobil listrik BMW dengan platform Neue Klasse yang akan rilis mulai 2025 nantinya menggunakan sel baterai bulat. Model ini mengikuti Tesla, yang sudah terlebih dahulu menggunakan desain baterai silinder.

Baterai silinder ini akan diproduksi oleh pemasok BMW, tetapi desain barunya akan diubah untuk mengurangi biaya hingga 30 persen.

BMW mendapatkan pasokan baterai mobil listrik dari beberapa perusahaan, seperti CATL dan EVE Energy di Cina, Samsung SDI di Korea Selatan, dan Northvolt di Swedia.

Sel baterai baru BMW diklaim menawarkan kepadatan energi yang lebih tinggi daripada sel Tesla hingga dua digit. Sel baterai baru BMW akan membantu mendapatkan driving range (jarak tempuh) yang lebih unggul dari Tesla Model 3 atau Model Y.

Mobil listrik SUV dan sedan BMW Neue Klasse akan ditawarkan dengan harga tinggi dan rendah. Meskipun dirancang sebagai mobil listrik, BMW berupaya menambah sumber daya lain agar mobil bisa dipakai 15-20 tahun.

DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS

Baca: Tips Menjaga Masa Pakai Baterai Mobil Listrik Tetap Panjang

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

1 jam lalu

Penyebab Fast Charging Tidak Berfungsi dan Cara Mengatasinya

Penyebab fast charging tidak berfungsi dapat diakibatkan oleh beberapa hal. Salah satunya karena port pengisian daya rusak. Ketahui cara mengatasinya.

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

7 jam lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

1 hari lalu

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

Investigasi baru NHTSA berfokus pada pembaruan perangkat lunak dari Tesla untuk memperbaiki masalah ini pada bulan Desember.

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

8 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

8 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

8 hari lalu

Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

Realme C65 5G dipastikan menjadi ponsel pertama di dunia yang ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 6300.

Baca Selengkapnya

Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

9 hari lalu

Tesla Turunkan Harga Teknologi Full Self Driving Menjadi $8.000

Awal bulan ini, Elon Musk mengatakan bahwa Tesla akan meluncurkan robotaksi pada tanggal 8 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

10 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

11 hari lalu

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

Lakukan enam tips berikut agar baterai smartphone Anda tahan lama.

Baca Selengkapnya

Alasan Tesla, Google, dan Amazon Kembali PHK Karyawan

13 hari lalu

Alasan Tesla, Google, dan Amazon Kembali PHK Karyawan

Raksasa teknologi Tesla, Google, dan Amazon melakukan PHK karyawan. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya