One Way Bakal Diterapkan di Jalur Puncak-Cianjur Saat Libur Panjang Pekan Ini

Reporter

Antara

Minggu, 15 Mei 2022 08:00 WIB

Foto udara sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di Jalan Raya Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis, 5 Mei 2022. Sat Lantas Polres Bogor memberlakukan jalur satu arah dari Jakarta dan Bogor pada H+3 Lebaran untuk mengantisipasi kemacetan menyusul adanya laporan sekitar 11 ribu kendaraan roda empat memasuki jalur wisata Puncak Bogor pada Kamis pagi. Selain itu kepadatan arus kendaraan dari arah Jakarta atau Bogor dan juga dari arah Cianjur ke kawasan Puncak diprediksi masih akan terjadi hingga akhir pekan nanti. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Polres Cianjur dilaporkan bakal menerapkan sistem one way atau satu arah di Jalur Puncak-Cianjur selama libur panjang akhir pekan ini. Langkah itu diambil sebagai upaya mengantisipasi kemacetan parah di wilayah tersebut.

Hal itu dibenarkan langsung oleh KBO Lantas Polres Cianjur, Iptu Yudistira di Cianjur. Dirinya menjelaskan, setelah sempat dilakukan one way menuju Bogor, antrean kendaraan dengan ekor lebih dari 15 km mencair.

"Sistem satu arah diberlakukan setelah berkoordinasi dengan Polres Bogor, sehingga antrean mencair dan jalur kembali dibuka normal dari kedua arah," kata dia seperti dikutip Tempo.co dari situs berita Antara hari ini, Minggu, 15 Mei 2022.

Lebih lanjut dirinya menerangkan bahwa pihaknya telah mensosialisasikan pemberlakuan sistem ganjil genap dan sistem satu arah di media sosial dan papan pemberitahuan di jalur utama Puncak.

"Sifatnya situasional ketika volume kendaraan meningkat sehingga menyebabkan antrean dengan laju terhenti menuju Bogor, kita akan lakukan sistem satu arah menjelang siang. Sedangkan pagi hari akan diberlakukan sistem satu arah dari Bogor ke Cianjur," ujar dia.

Advertising
Advertising

Menurut laporan Antara, sampai Sabtu malam WIB, 14 Mei 2022, jalu Puncak terpantau ramai lancar dari kedua arah. Lalu lintas di wilayah tersebut dilaporkan didominasi kendaraan pendatang bernomor polisi Jabodetabek.

Baca: Jadwal Lengkap Moto3 Prancis: Menanti Poin Kedua Mario Aji

ANTARA

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

9 hari lalu

10 Tempat Wisata Instagramable di Cianjur, Ada Pantai hingga Taman Cantik

Berikut ini beberapa tempat wisata instagramable di Cianjur yang bisa Anda kunjungi. Ada waduk hingga Taman Bunga Nusantara.

Baca Selengkapnya

Modus-modus Kawin Kontrak, Dijanjikan Mahar Jutaan Rupiah

11 hari lalu

Modus-modus Kawin Kontrak, Dijanjikan Mahar Jutaan Rupiah

Kasus kawin kontrak kembali mengemuka. Berikut modus-modus kawin kontrak, termasuk soal mahar jutaan rupiah.

Baca Selengkapnya

Deretan Kasus Kawin Kontrak di Indonesia, Terakhir Terjadi Lagi di Cianjur

12 hari lalu

Deretan Kasus Kawin Kontrak di Indonesia, Terakhir Terjadi Lagi di Cianjur

Kawin kontrak telah marak menjadi modus baru dalam TPPO di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Polisi Hentikan Sistem One Way di Kalikangkung dan Cipali, Lalu Lintas Dapat Dilalui Dua Arah

17 hari lalu

Polisi Hentikan Sistem One Way di Kalikangkung dan Cipali, Lalu Lintas Dapat Dilalui Dua Arah

Dengan penghentian sistem one way ini, jalur di KM 414 GT Kalikangkung hingga KM 72 Tol Cipali telah kembali normal.

Baca Selengkapnya

Perdagangan Orang Modus Kawin Kontrak di Cianjur, Korban Dijebak Layani Pria Timur Tengah

17 hari lalu

Perdagangan Orang Modus Kawin Kontrak di Cianjur, Korban Dijebak Layani Pria Timur Tengah

Polres Cianjur menangkap dua perempuan atas dugaan perdagangan orang modus kawin kontrak

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, One Way dan Contraflow Tol Trans Jawa Diperpanjang Lagi hingga Tengah Malam

18 hari lalu

Arus Balik Lebaran, One Way dan Contraflow Tol Trans Jawa Diperpanjang Lagi hingga Tengah Malam

Jasa Marga atas diskresi kepolisian lalu lintas kembali memperpanjang waktu penerapan rekayasa lalu lintas one way atau satu arah dan contraflow.

Baca Selengkapnya

One Way Arah Jakarta Berakhir, Polda Jabar: Arus Lalu Lintas Kami Paksa Normal

19 hari lalu

One Way Arah Jakarta Berakhir, Polda Jabar: Arus Lalu Lintas Kami Paksa Normal

Wadir Lantas Polda Jabar AKBP Edwin Affandi, mengatakan sistem satu arah atau one way arah Jakarta berakhir seusai 11 jam diterapkan di Puncak.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, One Way dan Contraflow Tol Trans Jawa Diperpanjang hingga Tengah Malam Ini

19 hari lalu

Arus Balik Lebaran, One Way dan Contraflow Tol Trans Jawa Diperpanjang hingga Tengah Malam Ini

Untuk memperlancar arus balik Lebaran, rekayasa lalu lintas one way dari Gerbang Tol Kalikangkung KM 414 sampai Cikampek KM 72 diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Jalur Puncak Ditutup, Pemudik Diarahkan ke Jalur Alternatif Jonggol dan Sukabumi

19 hari lalu

Jalur Puncak Ditutup, Pemudik Diarahkan ke Jalur Alternatif Jonggol dan Sukabumi

Kemacetan masih terjadi di jalur nasional kawasan Puncak, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada H+1 Lebaran Idulfitri 1445 Hijriyah, Minggu 14 April 2024. Akibatnya, arus kendaraan dari arah Cianjur menuju Bogor ditutup imbas pemberlakuan sistem satu arah (one way).

Baca Selengkapnya

One Way pada Arus Balik Lebaran Diperpanjang, Jasa Marga Ingatkan Pemudik Tak Pindah Lajur Tiba-tiba

19 hari lalu

One Way pada Arus Balik Lebaran Diperpanjang, Jasa Marga Ingatkan Pemudik Tak Pindah Lajur Tiba-tiba

PT Jasa Marga (Persero) Tbk meminta pemudik tetap berhati-hati saat pemberlakuan one way tersebut.

Baca Selengkapnya