Sesi Foto Pembalap Formula E Jakarta Dilakukan pada 2 Juni 2022, Ini Lokasinya

Reporter

Antara

Senin, 23 Mei 2022 18:00 WIB

Foto udara Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Ancol, Jakarta, Kamis, 19 Mei 2022. Lintasan sirkuit sepanjang 2,4 kilometer, lebar 12 meter dan 18 tikungan tersebut telah selesai dibangun 100 persen untuk pelaksanaan ajang balap Formula E dan menyisakan pemasangan infrastruktur pendukung. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia penyelenggara Formula E Jakarta telah memastikan jadwal sesi foto para pembalap sebelum akhirnya menjalani balapan. Sesi foto ini nantinya bakal dilakukan pada Kamis, 2 Juni 2022.

Hal itu dibenarkan langsung oleh Ketua Komite Penyelenggara Formula E Jakarta Ahmad Sahroni. Dirinya juga menyebutkan bahwa lokasi sesi foto tersebut bakal dilaksanakan di Monas, Jakarta.

"Tanggal 2 Juni kami ada kegiatan untuk sesi foto," ujar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia tersebut, dikutip Tempo.co dari situs berita Antara hari ini, Senin, 23 Mei 2022.

Lebih lanjut Ahmad Sahroni juga memastikan bahwa para pembalap Formula E bakal mengelilingi Monas. Namun parade ini dikatakan bakal berbeda dengan apa yang diperlihatkan para pembalap MotoGP saat datang ke Indonesia.

Dirinya juga memastikan bahwa pembalap Formula E Ancol direncakan bakal datang ke Jakarta pada 28-29 Mei 2022. Sedangkan beberapa mobil balap listrik Formula E dilaporkan telah datang ke Indonesia pada akhir pekan kemarin.

Advertising
Advertising

Ahmad Sahroni menjelaskan, ada 22 unit mobil balap listrik yang dikirimkan dengan badan terpisah. Setelah melalui pemeriksaan pihak berwenang, barulah pertelan mobil balap listrik tersebut bakal dirakit.

"Nantinya mereka (pembalap) tidak tes lintasan, mereka langsung main karena mereka sudah main di simulator," kata dia menambahkan.

Sekedar mengingatkan kembali, Formula E Jakarta bakal dimainkan pada 4 Juni 2022. Balap mobil listrik tersebut bakal dimainkan di lintasan baru, yakni Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di Ancol, Jakarta Utara.

Baca: Melihat Koleksi Mobil Pemenang Liga Inggris, Manchester City

ANTARA

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

11 jam lalu

3.454 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Demo Hari Buruh di Depan Monas, Siagakan Water Cannon

Usai orasi di depan Monas, para buruh akan menuju ke Stadion Madya GBK untuk memperingati Hari Buruh Internasional 2024.

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

18 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

19 hari lalu

Besok Kawasan Wisata Monas Gelar Special Show Lebaran, Hadirkan Musisi Hingga Komedian

Selama pekan lebaran khususnya tanggal 13 April 2024, Monas mengadakan special show bagi pengunjung, mulai dari aktor, musisi, dan komedian.

Baca Selengkapnya

H+1 Lebaran, Lebih dari 5.000 Pengunjung Datangi Monas

20 hari lalu

H+1 Lebaran, Lebih dari 5.000 Pengunjung Datangi Monas

Lebih dari 5 ribu pengunjung mendatangi Monas, Jakarta Pusat, pada H+1 Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Siap-siap Gim MotoGP 24 Rilis Awal Mei 2024 Tersedia di Berbagai Platform termasuk PlayStation 5

31 hari lalu

Siap-siap Gim MotoGP 24 Rilis Awal Mei 2024 Tersedia di Berbagai Platform termasuk PlayStation 5

Kejuaraan MotoGP menghadirkan pengalaman balapan motor yang baru, yang bisa dinikmati para penggemar melalui gim di berbagai platform permainan.

Baca Selengkapnya

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

33 hari lalu

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

RUU DKJ telah disahkan DPR menjadi UU DKJ. Apa saja poin-poin penting dari Daerah Khusus Jakarta setelah Ibu Kota pindah ke IKN?

Baca Selengkapnya

Mengenal Mario Aji Pembalap Moto2

36 hari lalu

Mengenal Mario Aji Pembalap Moto2

Aron Canet menang Moto2 Portugal 2024. Pembalap Indonesia Mario Aji finis ke-23

Baca Selengkapnya

George Russell Berucap, Banyak Pembalap Mengincar Kursi Kosong Mercedes 2025

44 hari lalu

George Russell Berucap, Banyak Pembalap Mengincar Kursi Kosong Mercedes 2025

George Russell menyebut banyak yang mengincar kursi kosong untuk menggantikan posisi Lewis Hamilton di Mercedes

Baca Selengkapnya

Hari Arsitektur Indonesia: Friederich Silaban dan 7 Arsitek Ternama

44 hari lalu

Hari Arsitektur Indonesia: Friederich Silaban dan 7 Arsitek Ternama

Hari Arsitektur Indonesia diperingati setiap 18 Maret. Berikut 8 arsitek ternama nasional dari Friederich Silaban hingga YB Mangunwijaya

Baca Selengkapnya

1.467 Personel Gabungan Diterjunkan Amankan Aksi Bela Palestina di Depan Kedubes AS

53 hari lalu

1.467 Personel Gabungan Diterjunkan Amankan Aksi Bela Palestina di Depan Kedubes AS

Pada pengamanan demo Aksi Bela Palestina itu, penutupan jalan maupun pengalihan arus lalu lintas di sekitar kawasan Monas dilakukan situasional.

Baca Selengkapnya