Daftar Mobil Listrik yang Bisa Dicoba di Pameran PEVS 2022

Selasa, 26 Juli 2022 07:00 WIB

Pengunjung tampak sedang melakukan test drive mobil listrik DFSK Gelora E di pamaeran kendaraan listrik PEVS, 25 Juli 2022, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. TEMPO/Dicky Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 digelar dari 22 hingga 31 Juli di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Utara. Dalam pameran mobil listrik ini, tersedia area test drive untuk pengunjung bisa mencoba mobil listrik terbaru yang ada di pameran tersebut.

Berdasarkan informasi yang Tempo dapat dari salah satu petugas area test drive, diketahui hanya ada tiga model mobil listrik yang bisa dicoba di PEVS 2022 ini, yakni Wuling Air EV, Alke ATX340E, dan DFSK Gelora E.

"Untuk mobil test drive-nya harus disopirin. Syaratnya cukup tunjukkan KTP dan juga SIM A," kata salah satu petugas di area test drive PEVS 2022.

Selain harus memiliki KTP dan SIM A, pengunjung juga diimbau untuk mengenakan sabuk pengaman selama di dalam mobil. Peserta test drive juga tidak dalam pengaruh alkohol dan obat-obatan terlarang, serta tidak sedang sakit.

Hanya saja, pengunjung tidak diperkenankan menyetir kendaraan listrik dalam sesi ini. Mereka akan duduk sebagai penumpang dan ditemani pengemudi profesional. Pengemudi profesional ini akan mengajak pengunjung mengelilingi trek sebanyak dua lap dan akan memberikan informasi produk yang dicoba tersebut.

Advertising
Advertising

Berbeda dengan pameran pada umumnya, area test drive PEVS 2022 ini berada di Hall C3 JIExpo. Area pengujiannya berada di dalam ruangan dengan trek yang berbentuk oval.

Baca juga: Mobil Listrik Kecil Metropod Garapan MAB Hadir di PEVS 2022, Ini Spesifikasinya

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.


Berita terkait

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

18 jam lalu

Koalisi Masyarakat Sipil Gelar Nobar Bloody Nickel, Ungkap Sisi Gelap Kendaraan Listrik

Diskusi film itu ditujukan untuk merespons program pemerintah yang masif mendorong kendaraan listrik (EV) beserta sisi gelap hilirisasi nikel.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

1 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

1 hari lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Masyarakat Meningkat di Hari Ketiga Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024

1 hari lalu

Antusiasme Masyarakat Meningkat di Hari Ketiga Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024

Tahun ini, Periklindo Electric Vehicle Show 2024 menyediakan booth khusus bagi pelaku akademisi.

Baca Selengkapnya

3 Juta Unit Kendaraan Listrik BYD Terjual di Cina Tahun Lalu, Kini Merambah Penjualan di Indonesia

2 hari lalu

3 Juta Unit Kendaraan Listrik BYD Terjual di Cina Tahun Lalu, Kini Merambah Penjualan di Indonesia

BYD telah berkomitmen untuk berinvestasi di Indonesia dengan mendirikan pabrik berkapasitas 150.000 unit dan membuka cabang-cabang di Indonesia

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

2 hari lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

3 hari lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

4 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

11 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

11 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya