Ikut Kontes Modifikasi, Uya Kuya Sulap Mazda MX-5 Miata Pakai Warna Kuning Golkar

Jumat, 5 Agustus 2022 17:00 WIB

Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo selaku penyelenggara Blackstone Live Modz 2022 "Perang Bintang" OLX Autos Indonesia Modification and Lifestyle Expo 2022 meninjau perkembangan modifikasi dari salah satu peserta, Uya Kuya.

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah selebriti Tanah Air seperti Uya Kuya, Raffi Ahmad, Atta Halilintar, Gading Marten, dan Andre Taulany ikut serta dalam kompetisi modifikasi Blackstone Live Modz 2022 "Perang Bintang" OLX Autos Indonesia Modification and Lifedata-style Expo 2022.

Sebagai Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI), Bambang Soesatyo meninjau perkembangan modifikasi dari salah satu peserta, yakni Uya Kuya. Bamsoet mengatakan bahwa Uya Kuya akan memodifikasi mobil Mazda MX-5 Miata lansiran tahun 2000 dengan mengganti kelirnya menggunakan warna kuning ala Partai Golongan Karya (Golkar).

"Tim modifikatornya dinamai Tim Gemes Manja, dipimpin Rangga Erlangga Polnaja, modifikator dari ProRock Jakarta," kata Bamsoet usai mengunjungi Lido Jaya Motor, tempat Uya Kuya dan tim memodifikasi kendaraannya, di Jakarta, Senin, 1 Agustus 2022.

Soal modifikasi bodi, Uya Kuya mempercayakan kepada Lido Jaya Motor. Sementara untuk bagian lampu akan ditangani Yoong Motor Group, catnya menggunakan Belkote Paints, dan stiker bodi menggunakan produk dari Dice Sticker dan Goodfix.

"Sektor kaki-kaki dari produk velg DNZ Wheels, ban Swallow Delitire Delium dari Mega Arvia. Interiornya mendapatkan sentuhan dari Axis Interior dan sistem audio serta car entertainment ditangani Venom," jelas Bamsoet.

Advertising
Advertising

Uya Kuya membeli Mazda MX-5 Miata tahun 2000 ini dengan harga Rp 600 jutaan. Saat dibeli, mobil ini dilabur warna pink dan saat ditinjau Bamsoet, terlihat kelir pink pada mobil sudah ditanggalkan dan beberapa bagian juga dilepas untuk diganti dengan part modifikasi yang sudah direncanakan tim Uya Kuya.

Sementara peserta lainnya menggunakan mobil yang berbeda untuk modifikasinya. Misalnya Raffi Ahmad dan Andre Taulany akan menggunakan basis mobil BMW E30, kemudian Atta Halilintar menggunakan Toyota Avanza tahun 2011, lalu peserta terakhir, Gading Marten memiliki Audi R8 sebagai basis mobil untuk modifikasinya.

Ajang Blackstone Live Mods 2022 ini akan memperebutkan Piala Ketua MPR RI dengan total hadiah mencapai Rp 1 miliar. Selain itu, mobil hasil modifikasi kelima peserta ini akan dipajang dalam ajang OLX Autos Indonesia Modification & Lifedata-style Expo 2022 yang akan berlangsung di Jakarta Convention Center pada 1 hingga 2 Oktober 2022.

Baca juga: Road to OLX Autos IMX 2022 Seri 5 di Surabaya, Simak 9 Acara Modifikasi Mobil

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Akhir Politik Jokowi di PDIP

33 menit lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

14 jam lalu

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

Terdapat 16 partai politik yang mendaftarkan diri dalam sengketa Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

Setelah Berkoalisi di Pilpres, PKS Siap Bekerja Sama dengan PKB di Pilkada 2024

14 jam lalu

Setelah Berkoalisi di Pilpres, PKS Siap Bekerja Sama dengan PKB di Pilkada 2024

PKS dan Golkar semakin intens membangun koalisi di Pilkada 2024 Kota Depok.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

17 jam lalu

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

Bamsoet berpendapat keberpihakan terhadap pelaku industri direct selling sangat penting. Ekosistem ini mampu membuka lapangan lebih dari delapan juta tenaga kerja sebagai distributor.

Baca Selengkapnya

Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

17 jam lalu

Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

Kejuaraan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan para offroader sehingga mampu menaklukan berbagai lintasan yang berat.

Baca Selengkapnya

Golkar Paling Intens Berkomunikasi dengan PKS untuk Pilkada Depok

18 jam lalu

Golkar Paling Intens Berkomunikasi dengan PKS untuk Pilkada Depok

Imam mengatakan PKS sangat terbuka dan mengajak partai-partai di Depok, baik yang ada di parlemen maupun nonparlemen, guna memenangkan Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

21 jam lalu

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

"Kami berteman dengan semua, semua partai kami anggap rumah ya," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Respons Internal Partai Golkar Soal Peluang Jokowi dan Gibran Bergabung

23 jam lalu

Respons Internal Partai Golkar Soal Peluang Jokowi dan Gibran Bergabung

Airlangga menuturkan Partai Golkar terbuka bagi kader terbaik bangsa.

Baca Selengkapnya

Golkar Ragu Jokowi Tak Lagi Kader PDIP: Kami Enggak Mau 'Ge-er'

1 hari lalu

Golkar Ragu Jokowi Tak Lagi Kader PDIP: Kami Enggak Mau 'Ge-er'

Partai Golkar tidak ingin mengandai-andai mengenai keanggotaan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Partai Demokrasi Indonesia Perjuang (PDIP).

Baca Selengkapnya

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

1 hari lalu

Golkar Lebih Mendorong Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jabar daripada Jakarta, Apa Alasannya?

Jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jabar, Golkar akan berfokus pada pencalonan Ahmad Zaki Iskandar dan Erwin Aksa di Jakarta.

Baca Selengkapnya