Pencarian Mobil Listrik di Google Melesat 300 Persen, Begini Penjelasannya

Selasa, 9 Agustus 2022 16:45 WIB

Logo Google di kantor perusahaan ini di Beijing. REUTERS/Thomas Peter

TEMPO.CO, Jakarta - Data Google Trends di Indonesia mencatat lonjakan pencarian merek mobil listrik. Tidak tanggung-tanggung, peningkatannya mencapai 300 persen selama 2020 hingga 2021.

Menurut Industry Analyst Google Indonesia Karlina Ayuningtyas pengakses menggunakan Google Search dan YouTube untuk memulai dan menyelesaikan perjalanan pembelian mereka. Pencarian merujuk pada kombinasi mobil listrik dan mobil hybrid.

"Orang Indonesia ingin tahu tentang kendaraan listrik, tetapi kita juga melihat keinginan yang lebih besar untuk membelinya," kata Karlina dalam acara Google Media Briefing: The Automotive Industri and the Road to Recovery hari ini, Selasa, 9 Agustus 2022.

Google juga mencatatkan penelusuran topik mobil hybrid meningkat 53 persen selama periode yang sama. Sedangkan pencarian kata kunci mobil listrik naik 60 persen di YouTube.

Selama Agustus 2021 sampai Juli 2022, pencarian "kendaraan listrik" di Google tercatat 30 persen lebih tinggi daripada penelusuran "SUV" dan "Hatchback." Selama periode yang sama juga penelusuran "motor listrik" di YouTube naik 85 persen.

Penelusuran untuk "dealer" terdekat naik 43 persen esnselama periode yang sama, diikuti kata kunci "harga EV" yang meningkat 35 persen, kata kunci "harga mobil hybrid" naik 29 persen, serta penelusuran di YouTube untuk "kreator konten otomotif" naik 16 persen.

"Ini menunjukkan peluang besar bagi merek yang mencoba untuk merebut generasi konsumen baru, yang 90 persen di antaranya mencari informasi kendaraan listrik secara online," ucap Karlina.

Peningkatan minat masyarakat terhadap kendaraan elektrifikasi ini diakui Toyota. General Manager Marketing Planning and New Business Toyota Astra Motor Lina Agustina mengatakan peningkatan minat terhadap kendaraan listrik terlihat dari peningkatan penjualan mobil listrik Toyota.

"Penjualan mobil listrik Toyota sekarang bisa stabil mencapai lebih dari 1.000 unit per tahun," ucap Lina dalam Media Briefing tersebut.

Total, Toyota menjual lebih dari 6.500 unit mobil listrik dan mobil hybrid di Indonesia. Toyota akan menyediakan lebih banyak produk mobil listrik mulai hybrid, Plug-in Hybrid (PHEV), hingga Battery EV untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Baca: Mobil Listrik Mungil Wuling Diperkenalkan di Indonesia

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Inilah Daftar Ponsel Nokia yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

6 jam lalu

Inilah Daftar Ponsel Nokia yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

Ponsel Nokia yang kemungkinan besar mendapat update Android 15 adalah Nokia XR21, Nokia X30, Nokia G60, dan Nokia G42.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor, Peningkatan Google Search, Aktivitas Gunung Slamet

13 jam lalu

Top 3 Tekno: ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor, Peningkatan Google Search, Aktivitas Gunung Slamet

Topik tentang ITB menaikkan biaya pendidikan jenjang S2 dan S3 pada 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

14 jam lalu

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

Xiaomi tak menutup mata bahwa tren smart electric car saat ini booming.

Baca Selengkapnya

Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

1 hari lalu

Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

Google mengumumkan peningkatan fitur Find My Device untuk melacak perangkat Android. Diklaim lebih akurat dibanding sistem sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Google Tingkatkan Pengalaman Penelusuran dengan AI Generatif

1 hari lalu

Google Tingkatkan Pengalaman Penelusuran dengan AI Generatif

Google tingkatkan pengalaman pencarian dengan AI generatif Gemini, menawarkan AI Overviews untuk jawaban cepat, perencanaan, dan pencarian dengan video.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengetahui Judul Lagu dengan Suara di Google

1 hari lalu

Begini Cara Mengetahui Judul Lagu dengan Suara di Google

Google mempunyai fitur canggih yang memungkinkan seseorang untuk mencari judul lagu hanya dengan suara. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Google Tingkatkan Fitur Anti Maling Android, Bukan untuk Ponsel Jadul

1 hari lalu

Google Tingkatkan Fitur Anti Maling Android, Bukan untuk Ponsel Jadul

Google menebalkan fitur keamanan anti maling pada sistem android 10 dan 15. Ponsel yang dicuri semakin sulit dibobol.

Baca Selengkapnya

Konten Sora OpenAI Dituding Memakai Referensi YouTube, Google Berjanji Akan Memeriksanya

2 hari lalu

Konten Sora OpenAI Dituding Memakai Referensi YouTube, Google Berjanji Akan Memeriksanya

Aplikasi Sora OpenAI dituding melanggar hak cipta dan mendapatkan referensi dari YouTube. Google akan mengusut masalah ini.

Baca Selengkapnya

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

2 hari lalu

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

Disebut-sebut, Apple kerja sama dengan OpenAI dan Google dipicu upayanya untuk ekspansi ke ranah teknologi AI.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

2 hari lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya