Audi R8 Generasi Terbaru Bakal Pakai Powertrain Listrik, Meluncur 2025

Rabu, 14 September 2022 08:00 WIB

Audi Logo (Dok. Audi)

TEMPO.CO, Jakarta - Audi R8 generasi terbaru akan dibekali dengan powertrain listrik. Model ini diperkirakan meluncurkan pada pertengahan dekade ini atau tahun 2025.

Melansir laman Carscoops hari ini, Rabu, 14 September 2022, kehadiran Audi R8 electric ini masuk dalam rencana elektrifikasi Audi yang lebih luas. Model listrik R8 ini akan menjadi model pembuka Audi untuk mulai memperkenalkan kendaraan listrik pada tahun 2026.

"Saya berjuang untuk penerus R8, begitu juga dewan Audi. Kami melihat berbagai jenis konsep dan arahnya akan dialiri listrik. Jika sesuai keinginan saya, R8 akan menjadi listrik dan akan menggunakan konsep dua pintu," bos Audi Sport Sebastian Grams.

Spesifikasi mobil ini belum terungkap secara resmi, namun diperkirakan akan dibangun dari platform SSP Sport yang dikembangkan Audi dengan Porsche. Arsitektur SSP Sport ini nantinya juga akan menggantikan arsitektur J1 pada Porsche Taycan dan Audi E-Tron GT.

Namun ada juga kemungkinan Audi R8 ini akan menggunakan platform mobil listrik Porsche Cayman dan Boxster listrik. Pada platform ini posisi baterai ditumpuk secara vertikal di belakang kursi.

Advertising
Advertising

Soal dapur pacu, Audi R8 ini kemungkinan akan mengusung dua motor listrik dan tenaganya diharapkan lebih tinggi dari RS E-Tron GT, yang saat ini tenaganya 637 HP. Generasi penerus R8 ini juga kemungkinan bakal memiliki tenaga lebih dari 800 HP.

DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS

Baca juga: Polisi Dubai Punya Mobil Operasional Baru, Audi R8 Coupe

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

9 jam lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

7 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

7 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

10 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

10 hari lalu

Wahana di TMII, Telah Disediakan Angkutan Wara-Wiri Untuk Keliling Taman Mini Indonesia Indah

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) berusia 49 tahun, suatu kawasan taman wisata bertema budaya Indonesia di Jakarta Timur. Ada apa saja di sana?

Baca Selengkapnya

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

12 hari lalu

PLN dan Pemkot Bogor Sediakan SPKLU Khusus Angkot Listrik

Penyediaan SPKLU itu merupakan bentuk dukungan PLN terhadap uji coba 5 unit Angkutan Umum Perkotaan Berbasis Listrik di Kota Bogor (Alibo).

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

14 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

14 hari lalu

Tersedia SPKLU PLN di Sumatra Bikin Nyaman Mudik dengan Kendaraan Listrik

Kehadiran fasilitas SPKLU menjadi salah satu faktor penting dalam kelancaran arus mudik Lebaran tahun ini bagi kendaraan listrik

Baca Selengkapnya

Penggunaan SPKLU Melonjak di Mudik Lebaran 2024

21 hari lalu

Penggunaan SPKLU Melonjak di Mudik Lebaran 2024

Penggunaan SPKLU melonjak di masa mudik Lebaran 2024. Banyak pemudik yang menggunakan kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Dukung Pemudik Kendaraan Listrik, PLN Pasang SPKLU di Semua Rest Area Jalan Tol

22 hari lalu

Dukung Pemudik Kendaraan Listrik, PLN Pasang SPKLU di Semua Rest Area Jalan Tol

SPKLU telah tersedia di semua rest area Jalan Tol Lampung - Palembang dan Trans Jawa.

Baca Selengkapnya