Rival Puji Pole Position Marc Marquez di MotoGP Jepang

Reporter

Tempo.co

Minggu, 25 September 2022 01:00 WIB

Marc Marquez. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap Repsol Honda Marc Marquez sukses merebut pole position setelah mencatat waktu tercepat di kualifikasi kedua (Q2) MotoGP Jepang, Sabtu, 24 September 2022. Marquez mencatat waktu 1 menit 55,214 detik dalam guyuran hujan deras di Sirkuit Motegi.

Ini adalah pole position pertama bagi Marquez setelah terakhir kali didapatkannya pada tiga tahun lalu.

Para rival mengaku terkejut dengan pole yang diraih Marquez, apalagi setelah absen lama dari MotoGP karena cedera.

Pembalap Pramac Racing Johann Zarco yang besok akan mengawali start dari posisi kedua cukup impresif dengan pole yang diraih Marquez. "Dia selalu termotivasi untuk tampil di sirkuit, dalam situasi apapun," kata Zarco hanya berselisih 0,208 detik dari Marquez di sesi Q2.

Rekan satu tim Zarco, Jorge Martin, juga senang melihat Marquez kembali dengan kecepatannya. Menurut dia, beberapa pembalap memang tahu apa yang harus dilakukan ketika kembali dari cedera. "Dan Marquez melakukan dengan luar biasa. Saya rasa dia menjadi salah satu kandidat pemenang untuk balapan besok," tutur Martin seperti dikutip dari tayangan video di laman resmi motogp.com, Sabtu.

Advertising
Advertising

Pimpinan klasemen sementara Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) melihat bahwa Marquez akan dapat bertarung untuk merebut kemenangan karena memiliki kecepatan yan gbaik dan apalagi akan memulai balapan dari pole position. "Dia dapat menjaga kecepatannya dengan sangat baik meski dalam trek yang basah," kata dia.

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia mengaku tidak terkejut dengan apa yang diraih Marquez di MotoGP. "Karena saya tahu Marquez memiliki potensi untuk meraih pole," ujar Bagnaia.

Balap MotoGP akan digelar di Sirkuit Twin Ring Motegi pada pukul 13.00 WIB.

MOTOGP

Baca juga: Kata Marc Marquez Setelah Jadi yang Tercepat dalam Kualifikasi MotoGP Jepang

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

4 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

4 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

4 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

5 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

5 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

6 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

10 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

12 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

18 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

18 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya