Mobil Elektrifikasi Nissan Kicks Diskon Rp 55 Juta di IEMS 2022, Unit Terbatas

Rabu, 28 September 2022 17:00 WIB

Nissan Kick. (Foto: TEMPO/Dicky Kurniawan)

TEMPO.CO, Jakarta - Nissan Motor Ditributor Indonesia (NMDI) hadir dalam pameran kendaraan listrik Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2022. Dalam acara ini, Nissan membawa dua produk elektrifikasinya, yakni Nissan Leaf dan Nissan Kicks e-Power.

Pada IEMS 2022 Nissan menghadirkan program penjualan mobil berupa potongan harga untuk Nissan Kicks e-Power. Pembelian Nissan Kicks di pameran kendaraan listrik ini akan mendapatkan diskon sebesar Rp 55 juta.

“Nissan Kicks potongan Rp 55 juta untuk NIK (Nomor Identifikasi Kendaraan Bermotor) 2021. Itu selama persediaan masih ada, tanda jadinya Rp 5 juta,” kata salah satu pramuniaga Nissan saat ditemui Tempo di arena IEMS 2022 hari ini, Rabu, 28 September 2022.

Setiap pembelian Nissan Kicks e-Power, konsumen akan mendapatkan penambahan garansi baterai menjadi 7 tahun atau 150.000 km. Kemudian juga ada gratis service dan spare part hingga 4 tahun atau 50.000 km.

Namun pramuniaga tersebut mengatakan bahwa saat ini ketersediaan warna untuk Nissan Kicks hanya tersisa grey two tone, putih two tone, dan hitam. Persediaannya mobil elektrifikasi ini sangat terbatas, karena untuk menghabiskan stok mobil dengan NIK 2021.

“Kalau beli sekarang dan pelunasan H+3, sudah dikirim dengan pelat sementara, kalau TNKB dia nunggu sebulan,” ucap dia menambahkan.

Nissan memang sedang memberikan potongan besar-besaran untuk mobil Kicks e-Power. Di situs resminya, harga Nissan Kicks diskon Rp 50 juta, dari harga Rp 482,8 juta menjadi Rp 432,8 juta. DP untuk mobil ini mulai dari Rp 35 jutaan, dengan bunga 0 persen, dan angsuran Rp 8 jutaan per bulan.

Baca Juga: IEMS 2022 Resmi Digelar di JCC Senayan Hari Ini, Masuknya Gratis

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Solo Great Sale 2024 Berhadiah Mobil

2 hari lalu

Solo Great Sale 2024 Berhadiah Mobil

Kota Solo kembali menghadirkan event Solo Great Sale yang berlangsung selama satu bulan penuh. Berhadiah motor listrik hingga mobil.

Baca Selengkapnya

Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

7 hari lalu

Promo Gajian di Yoshinoya, Pepper Lunch, dan HokBen: Diskon 50 Persen hingga Beli 1 Gratis 1

Sejumlah merchant makanan menawarkan ragam promo di pekan terakhir April 2024. Cek daftar lengkap promo tersebut berikut ini.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

8 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

Shopee Berikan Voucher Kaget untuk Kembalikan Semangat Pengguna Pasca Lebaran

14 hari lalu

Shopee Berikan Voucher Kaget untuk Kembalikan Semangat Pengguna Pasca Lebaran

Shopee menghadirkan kampanye 5.5 Voucher Kaget atau spesial diskon pasca Lebaran, mulai tanggal 15 April - 5 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

18 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

19 hari lalu

Menteri PUPR: Tol Fungsional dan Diskon Tarif Bantu Pemudik Lebaran

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan tol fungsional dan diskon tarif tol membantu pemudik pada Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, PT Hutama Karya Berlakukan Tarif Diskon pada 3 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera Mulai Besok

19 hari lalu

Arus Balik Lebaran, PT Hutama Karya Berlakukan Tarif Diskon pada 3 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera Mulai Besok

PT Hutama Karya (Persero) kembali memberlakukan tarif diskon untuk tiga ruas Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS.

Baca Selengkapnya

Rute dan Syarat Beli Tiket KAI Diskon 20 Persen Mudik Lebaran Belakangan 2024

19 hari lalu

Rute dan Syarat Beli Tiket KAI Diskon 20 Persen Mudik Lebaran Belakangan 2024

PT KAI beri diskon 20 persen harga tiket kereta api melalui Promo Mudik Belakangan Ekstra Hemat pada 15-21 April 2024. Ini rutenya.

Baca Selengkapnya

Promo Libur Lebaran: Holland Bakery Buy 1 Get 1 Cookies hingga Paket Janji Jiwa Bisa Hemat Rp 35 Ribu

21 hari lalu

Promo Libur Lebaran: Holland Bakery Buy 1 Get 1 Cookies hingga Paket Janji Jiwa Bisa Hemat Rp 35 Ribu

Selama libur panjang lebaran, sejumlah merek makanan dan minuman menawarkan berbagai jenis promo menarik. Salah satunya adalah Holland Bakery.

Baca Selengkapnya

Suasana Pusat Perbelanjaan Mal Central Park Jelang Idul Fitri 2024

27 hari lalu

Suasana Pusat Perbelanjaan Mal Central Park Jelang Idul Fitri 2024

Suasana pusat perbelanjaan Mall Central Park jelang perayaan hari besar Lebaran dipadati pengunjung, terutama masyarakat yang tidak pulang kampung.

Baca Selengkapnya