Jadwal Moto3 Thailand Pekan Ini: Mario Aji Punya Modal Podium

Reporter

Tempo.co

Jumat, 30 September 2022 07:55 WIB

Mario Aji saat mengikuti sesi latihan bebas pertama Moto3 Belanda di Sirkuit Assen, Jumat, 24 Juni 2022. (Honda Team Asia)

TEMPO.CO, Jakarta - Mario Aji akan menjalani sesi latihan bebas (FP) di jadwal Moto3 Thailand pada hari ini ini, Jumat, 30 September 2022. Nantinya ia bakal menjalani dua FP sekaligus di pagi hari ini sejak pukul 09.00 WIB.

Bermain di Sirkuit Buriram, Mario Suryo Aji nyatanya memiliki modal yang sangat positif jelang Moto3 Thailand. Dirinya mengaku sempat merasakan podium di lintasan tersebut saat masih berkarier di Asia Road Champions 2018.

Artinya, rider Honda Team Asia tersebut sudah mengerti karakter Sirkuit Buriram. Ini menjadi modal yang sangat penting baginya untuk bisa membawa pulang poin ketiganya pada musim 2022.

Demi bisa mendapatkan hasil positif, Mario Aji wajib menorehkan catatan waktu terbaik di FP dan sesi kualifikasi. Karena hal inilah yang terkadang membuat dirinya kesulitan untuk menorehkan poin.

Mario Aji kerap kali start di posisi belakang karena tak bisa mendapatkan catatan waktu terbaik. Kendati begitu, pembalap asal Magetan tersebut tetap memberikan perlawanan untuk bersaing di zona poin.

Advertising
Advertising

Maka dari itu dirinya harus bisa start di posisi 15 besar untuk bisa mempermudah langkahnya dalam merebut poin di jadwal Moto3 Thailand. Ia pun diharapkan tak terjatuh lagi, seperti saat menjalani kualifikasi 1 (Q1) Grand Prix Jepang pekan lalu.

Sementara itu, manajer Honda Team Asia Hiroshi Aoyama berharap Mario Aji dan Taiyo Furusato bisa mendapatkan hasil positif di Moto3 Thailand. Lebih lanjut ia juga mengharapkan cuaca yang baik di Sirkuit Buriram.

“Semua pembalap kami tahu sirkuit Buriram. Mereka biasanya tampil baik di trek ini, dengan lintasan lurus yang panjang dan pengereman yang keras. Taiyo dan Mario tahu trek dari Asia Talent Cup. Setelah mereka melakukan balapan yang bagus di Jepang, kami ingin menjaga momentum yang sama,” kata dia dalam keterangan resminya.

Jadwal Moto3 Thailand

Jumat, 30 September 2022

FP1: 09.00-09.40 WIB

FP2: 13.15-13.55 WIB

Sabtu, 1 Oktober 2022

FP3: 09.00-09.40 WIB

Q1: 12.35-12.50 WIB

Q2: 13.00-13.15 WIB

Minggu, 2 Oktober 2022

Warm Up: 10.00-10.10 WIB

Race: 12.00 WIB

Baca Juga: Moto3 Thailand: Sempat Naik Podium di Buriram, Mario Aji Bisa Raih Poin?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

10 jam lalu

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

Negara-negara Asia Tenggara tengah berjuang melawan gelombang panas yang mematikan tahun ini.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

16 jam lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

19 jam lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

1 hari lalu

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

Menteri Luar Negeri Thailand memutuskan mengundurkan diri setelah kehilangan posisi sebagai wakil perdana menteri dalam sebuah perombakan kabinet.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

2 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

3 hari lalu

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Baca Selengkapnya

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

3 hari lalu

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

4 hari lalu

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

Thailand mencatat cuaca panas menyebabkan 30 orang tewas sejak awal Januari hingga April 2024.

Baca Selengkapnya

Perang Saudara Myanmar: Kelompok Perlawanan Tarik Pasukan dari Perbatasan Thailand

5 hari lalu

Perang Saudara Myanmar: Kelompok Perlawanan Tarik Pasukan dari Perbatasan Thailand

Tentara Pembebasan Nasional Karen memutuskan menarik pasukannya dari perbatasan Thailand setelah serangan balasan dari junta Myanmar.

Baca Selengkapnya

Phuket dan Pattaya Overtourism, Pelaku Usaha Pariwisata Thailand Usul Pajak Turis Rp132.000

5 hari lalu

Phuket dan Pattaya Overtourism, Pelaku Usaha Pariwisata Thailand Usul Pajak Turis Rp132.000

Selama musim ramai, Phuket di Thailand mengalami kemacetan lalu lintas dan kekurangan air, bandaranya pun kehabisan slot untuk penerbangan baru.

Baca Selengkapnya