P13 di Q2 Moto2 Thailand, Rider Pertamina Mandalika: Saya Sedikit Menderita

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 1 Oktober 2022 22:03 WIB

Rider Pertamina Mandalika Bo Bendsneyder. (Foto: SAG Team)

TEMPO.CO, Jakarta - Rider Pertamina Mandalika SAG Team Bo Bendsneyder sudah merampungkan sesi kualifikasi Moto2 Thailand, Sabtu, 1 Oktober 2022. Dalam kesempatan itu, ia mengaku sedikit lebih menderita di kualifikasi 2 (Q2).

Bo Bendsneyder memulai kualifikasi dari tahap pertama dengan menempati posisi ke-3 lewat catatan waktu 1 menit 36,231 detik. Hasil ini membuat dirinya lolos ke kualifikasi 2 (Q2) Moto2 Thailand.

Pembalap keturunan Indonesia tersebut berhasil menempati urutan ke-13 di sesi kedua lewat torehan waktu 1 menit 36,809 detik. Hasil ini membuat dirinya bakal memulai balapan Moto2 Thailand di P13.

"Hari ini kami tidak memulai hari dengan cara terbaik. Selama FP3 saya banyak berjuang di trek untuk mendapatkan lap tercepat dan menemukan feeling. Tim melakukan pekerjaan dengan baik untuk memecahkan masalah di trek, jadi saya bisa merasa lebih nyaman dengan motor selama Q1,” ujar dia.

“Di Q2 saya sedikit lebih menderita, tetapi hal yang baik tentang berada di Q2 adalah kecepatannya jauh lebih baik. Saya pikir kami membuat langkah maju berdasarkan kecepatan di kualifikasi. (Saya) sudah menantikan balapan besok," kata Bo Bendsneyder dalam keterangan resmi.

Advertising
Advertising

Sementara itu, rekan setimnya di Pertamina Mandalika Tiaga Hada masih kesulitan menemukan performa terbaiknya. Dirinya harus menempati posisi paling akhir, yakni P15, di Q1 Moto2 Thailand.

Hasil tersebut membuat Taiga Hada harus memulai balapan di barisan paling akhir. Tepatnya, Rider berpaspor Jepang tersebut bakal start di posisi ke-29 pada Grand Prix Moto2 Thailand 2022.

"Kami tidak melakukannya dengan baik di trek, tapi saya akan mengambil sisi positifnya dan itu adalah kecepatan balapan kami yang bagus. Kami akan melihat apa yang akan terjadi besok bagi kami, tetapi saya akan melakukan yang terbaik," ucap dia.

Baca Juga: Moto3 Thailand: Start di Barisan Belakang Lagi, Ini Kata Mario Aji

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

9 jam lalu

5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

Sejumlah negara sedang mengalami cuaca panas ekstrem. Mana saja yang sebaiknya tak dikunjungi?

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

1 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

Asia alamai dampak krisis perubahan iklim. Beberapa negara dilanda cuaca panas ekstrem. Ada yang mencapai 48,2 derajat celcius.

Baca Selengkapnya

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

3 hari lalu

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

Negara-negara Asia Tenggara tengah berjuang melawan gelombang panas yang mematikan tahun ini.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

3 hari lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Rian Akui Tak Bisa Bermain dengan Nyaman saat Dikalahkan Wakil Thailand

Kekalahan Fajar / Rian dari Peeratchai Sukphun / Pakkapon Teeraratsakul membuat skor Indonesia vs Thailand di fase grup Piala Thomas 2024 sementara imbang 1-1.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

3 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

4 hari lalu

Menteri Luar Negeri Thailand Mengundurkan Diri

Menteri Luar Negeri Thailand memutuskan mengundurkan diri setelah kehilangan posisi sebagai wakil perdana menteri dalam sebuah perombakan kabinet.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

5 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

6 hari lalu

Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Baca Selengkapnya

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

6 hari lalu

Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

7 hari lalu

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

Thailand mencatat cuaca panas menyebabkan 30 orang tewas sejak awal Januari hingga April 2024.

Baca Selengkapnya