Enea Bastianini Yakin Masih Ada Peluang Jadi Juara Dunia MotoGP 2022

Reporter

Zaidan Fadhil

Selasa, 18 Oktober 2022 08:45 WIB

Enea Bastianini, 17 September 2022. (Gresini MotoGP)

TEMPO.CO, Jakarta - Enea Bastianini menampilkan performa cukup apik di MotoGP Australia, Minggu, 16 Oktober 2022. Pembalap Gresini Racing tersebut berhasli naik 10 peringkat ke urutan 5 dari posisi awalnya, yakni P15.

Meski finis di posisi lima, Enea mengaku tidak puas dengan hasil tersebut. Pembalap bernomor 23 asal Italia tersebut menyayangkan start dari posisi yang cukup jauh. Dirinya bisa saja mendapatkan podium jika posisi start-nya lebih baik.

“Bisa memperbaiki posisi dan ini menggembirakan serta mengantongi poin penting di posisi klasemen. Kita masih bisa mengejar titel juara dunia dan masih belum berakhir karena masih ada kesempatan. Kini kita akan hadapi MotoGP Malaysia dan kita akan fokus penuh melakukan yang terbaik,” ujar Enea.

Rekan setimnya di Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio tak mampu berbuat banyak di MotoGP Australia. Pembalap yang akrab disapa Diggia tersebut gagal meraih poin setelah hanya finis ke-20 di Sirkuit Phillip Island.

“Sangat disayangkan, padahal kita sudah mendapatkan setelan bagus dengan motor. Kita bisa menunjukkan di tiga lap awal dan start juga bagus. Sayangnya di Tikungan 4 ketika jalani lap ke-4, Crutchlow menabrak saya dan membuat saya ke pinggir lintasan. Setelah itu balapan berakhir,” katanya.

Advertising
Advertising

Sementara itu Federal Oil Brand General Manager, Rommy Averdy Saat, menyebut Enea telah berjuang untuk bisa meraih podium dan poin maksimal di MotoGP Australia. Dirinya mengaku terkejut dengan penampilan Enea yang sukses menembus zona lima besar.

“Ini merupakan kolaborasi yang baik dari pembalap dan rekomendasi ahli dari tim mekanik dalam menyiapkan motor yang bisa bertarung di sirkuit dengan layout yang menantang, serta hembusan angin yang kuat,” kata dia.

Rommy berharap kedua pembalap bisa memanfaatkan dua seri terakhir di Grand Prix Malaysia dan GP Valencia. Khusus Enea Bastianini, dirinya wajib menorehkan kemenangan jika ingin merebut gelar juara dunia MotoGP 2022. Saat ini ia terpaut 42 angka dari Francesco Bagnaia (Ducati).

“Tambahan poin besar tentunya bisa mengubah keadaan di klasemen akhir. Motor yang kompetitif, rekomendasi ahli dari tim mekanik, dan diimbangi penampilan maksimal kedua pembalap, pasti akan memberikan hasil yang terbaik,” ucap Rommy Averdy.

Baca Juga: SUV Listrik Jeep Avenger Dipamerkan di Paris Motor Show 2022

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

8 hari lalu

Kata Francesco Bagnaia setelah Menjuarai MotoGP Spanyol 2024 dengan Menangi Duel vs Marc Marquez

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia merasa sangat senang setelah memenangi balapan MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol, tiga kali berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

8 hari lalu

Klasemen MotoGP 2024 setelah Francesco Bagnaia Memenangi Balapan di Jerez

Pembalap Ducati Lenovo Team Francesco Bagnaia memenangi balapan MotoGP Spanyol 2024. Tipiskan jarak dari Jorge Martin yang gagal finis.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

8 hari lalu

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Francesco Bagnaia Juara, Jorge Martin Srash, Marc Marquez Finis Kedua

Juara bertahan Francesco Bagnaia berhasil merajai balapan MotoGP Spanyol 2024. Jorge Martin crash, sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

9 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 Berubah: Fabio Quartararo Terkena Hukuman 8 Detik, Podium Ketiga Milik Dani Pedrosa

Pembalap Red Bull, Dani Pedrosa, berhak atas podium ketiga Sprint race MotoGP Spanyol 2024 setelah Fabio Quartararo terkena hukuman.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

9 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Jatuh dan Finis Ketujuh

Jorge Martin menjuarai sprint race MotoGP Spanyol 2024. Marc Marquez jatuh dan finis di posisi ketujuh.

Baca Selengkapnya

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

10 hari lalu

MotoGP Spanyol 2024: Rekap Hasil dan Jadwal Sabtu Hari Ini 27 April

MotoGP Spanyol 2024 tengah bergilir di Sirkuit Jerez, Spanyol. Simak rekap hasil dan jadwal Sabtu hari ini 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

13 hari lalu

Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Fakta Penting, dan Klasemen Pembalap

MotoGP Spanyol 2024 akan bergulir akhir pekan ini. Simak jadwal lengkap dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

16 hari lalu

Dani Pedrosa: Tampilan Rookie Dani Pedrosa di MotoGP 2024 Sudah Melebihi Ekspektasi

Legenda MotoGP Dani Pedrosa menilai tampilan pembalap muda yang merupakan rookie tahun ini, Pedro Acosta, telah melampaui ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

22 hari lalu

Marc Marquez Ungkap Masalah yang Membuatnya Gagal Finis di MotoGP Amerika 2024

Marc Marquez mengungkapkan masalah yang membuatnya jatuh dan gagal finis di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

22 hari lalu

Juarai MotoGP Amerika 2024, Maverick Vinales Sempat Ragu Akan Bisa Finis karena Alami Masalah Teknis

Pembalap Aprilia Racing, Maverick Vinales, sempat ragu akan bisa finis karena mengalami masalah teknis di bagian gearbox di MotoGP Amerika 2024.

Baca Selengkapnya