Setelah Soul GT dan Mio Z, Tahun Ini Yamaha Mio S Juga Disuntik Mati

Rabu, 26 Oktober 2022 07:30 WIB

Yamaha Mio S 2019. (YIMM)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengonfirmasi telah menghentikan penjualan skuter matik Yamaha Mio S. Model ini menjadi skutik ketiga Yamaha yang disuntik mati di tahun ini setelah Soul GT dan Mio Z.

Hal itu dibenarkan langsung oleh Manager Public Relations, YRA & Community PT YIMM Antonius Widiantoro. Ia menjelaskan bahwa penghentian penjualan motor Mio S ini dilakukan sebagai bentuk peningkatan produk untuk menyesuaikan keinginan konsumen di pasar Indonesia.

"Jadi perubahan produk, mengganti produk, atau mengeluarkan produk baru itu bagian dari inovasi dan jawaban atas kebutuhan konsumen," kata Anton saat ditemui di Bogor, Jawa Barat, 25 Oktober 2022.

"Itu wajar sekali, umum sekali, kan enggak semata-mata ada produk yang discontinue, kemudian produk itu dicap gagal, tidak seperti itu, karena perubahan itu tetap ada," ucap dia menambahkan.

Yamaha Mio S sendiri menggunakan mesin 1-silinder kapasitas 125cc SOHC berpendingin cairan. Skuter matik ini mampu mengeluarkan tenaga sebesar 9,4 dk di 8.000 rpm dan torsi 9,6 Nm di 5.500 rpm.

Advertising
Advertising

Sekedar informasi tambahan, Yamaha Mio S pertama kali dihadirkan pada tahun 2017, yang merupakan versi peningkatan dari merek Mio. Motor matik ini dipasarkan dengan harga Rp 17.050.000 OTR DKI Jakarta.

Baca Juga: Sepeda Motor Listrik Yamaha E01 Tetap Bisa Jalan dengan Baterai 0 Persen

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Honda Beat Populer di Indonesia, Ini Jenis Skuter Matik di Beberapa Negara

9 jam lalu

Honda Beat Populer di Indonesia, Ini Jenis Skuter Matik di Beberapa Negara

Skuter matik memiliki fitur-fitur modern. Kepopuleran dapat dipengaruhi beberapa faktor.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Daftar Konversi Motor Bensin ke Motor Listrik

2 hari lalu

Begini Cara Daftar Konversi Motor Bensin ke Motor Listrik

Pendaftaran konversi motor bensin menjadi motor listrik dapat dilakukan dengan dua cara, yakni offline dan online. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

6 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

6 hari lalu

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

Motor injeksi merupakan kendaraan yang dibekali dengan teknologi mumpuni di bagian mesin pembakarannya.

Baca Selengkapnya

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

18 hari lalu

Hendak Kerja, Motor Perempuan di Bojonggede Dibegal

Hendak berangkat kerja, seorang perempuan mengaku motor Yamaha Nmax warna merah dengan nomor polisi B 4706 SKR raib dibawa komplotan begal.

Baca Selengkapnya

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

19 hari lalu

Manfaat dan Cara Pakai Engine Flush, Manjakan Kendaraan Setelah Mudik

Memanjakan kendaraan setelah mudik bisa memperpanjang usia pakai dan mencegah kerusakan mesin.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Terima Puluhan Motor Titipan Pemilik yang Mudik

23 hari lalu

Polres Metro Depok Terima Puluhan Motor Titipan Pemilik yang Mudik

Ada 42 unit kendaraan roda dua yang memanfaatkan layanan penitipan motor gratis di Polres Metro Depok bagi warga yang mudik.

Baca Selengkapnya

Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

27 hari lalu

Berita MotoGP: Fabio Quartararo Perpanjang Kontrak dengan Yamaha hingga 2026

Pembalap MotoGP Fabio Quartararo resmi memperpanjang kontrak bersama tim pabrikan Yamaha hingga 2026.

Baca Selengkapnya

MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

35 hari lalu

MotoGP: Fabio Quartararo Mengeluh, Sebut Kecepatan Motor Yamaha seperti Medioker

Fabio Quartararo kembali melontarkan keluhan setelah hasil yang diraih dalam MotoGP Portugal 2024.

Baca Selengkapnya

Sumbang Kecelakaan Tertinggi, Polri Tak Rekomendasikan Mudik Lebaran dengan Sepeda Motor

39 hari lalu

Sumbang Kecelakaan Tertinggi, Polri Tak Rekomendasikan Mudik Lebaran dengan Sepeda Motor

Korlantas Polri akan menggelar Operasi Ketupat 2024 pada 4-16 April 2024 untuk mengamankan momen mudik lebaran

Baca Selengkapnya