Tips Merawat Motor Listrik: Cermati 5 Bahan Ini

Reporter

Idris Boufakar

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 6 Desember 2022 04:00 WIB

Pekerja menyelesaikan konversi mesin motor listrik Vespa di Elders Garage, Jakarta, Selasa, 23 Agustus 2022. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta -Motor listrik kini semakin diminati masyarakat. Konsumen juga perlu mengetahui perawatan sebelum memilikinya karena perbedaan jauh dengan sepeda motor BBM konvensional.

Motor listrik selain lebih efisien,juga ramah lingkungan. Selain itu motor listrik juga lebih senyap dan bertenaga. Tapi, seperti motor konvensional,motor listrik pun memerlukan perawatan berkala layaknya motor biasa. Hanya saja, perawatan yang dilakukan pada motor listrik memang berbeda dengan motor berbahan bakar bensin.

5 Tips

Berikut 5 tips perawatan motor listrik agar tetap awet dan tidak sering service seperti dikutip dari berbagai sumber:

1. Hindari mencuci motor listrik dengan kompresor

Hampir sama seperti berkendara di area banjir, menghindari cuci motor dengan tekanan tinggi seperti menggunakan kompresor juga berguna agar air tidak masuk ke bagian dalam motor. Pada motor listrik terdapat kisi-kisi udara di bagian kolong bodi motor. Jika air masuk ke dalam kisi-kisi, berpotensi untuk merusak sistem kelistrikan pada motor. Untuk itu, gunakan lap pencuci seperti kanebo untuk mencuci motor listrik dan menjaga sistem kelistrikan dari air.

2. Hindari berkendara di area banjir

Advertising
Advertising

Menghindari berkendara di area banjir tidak hanya dilakukan oleh motor listrik saja, tetapi umumnya motor biasa pun harus menghindarinya. Walaupun motor masih bisa melewati genangan air yang rendah, tetapi jika genangan dirasa sudah bisa masuk ke dalam motor, baiknya mencari jalan alternatif. Hal ini dilakukan agar air yang masuk ke dalam motor tidak merusak bagian mesin yang penting.

Untuk motor listrik sendiri, meskipun sudah dirancang sedemikian rupa agar tahan air, tetap hindari genangan air yang ketinggiannya melebihi soket pengisian daya. Soket tersebut berada di antara kaki pengendara atau di area dek tengah. Oleh karena itu, demi keawetan motor listrik, jangan dipaksakan untuk melewati genangan air yang tinggi.

3. Cabut baterai ketika motor tidak digunakan

Tips selanjutnya adalah mencabut baterai ketika motor tidak sedang digunakan. Ketika motor tidak digunakan, baterai yang tertanam akan mengalami self discharge. Hal ini disebabkan karena meskipun dalam keadaan mati, listrik pada motor tetap digunakan misal untuk menyalakan alarm.

Baca : 10 Harga Motor Listrik yang Beredar di Indonesia

Oleh karena itu, mengisi daya baterai hingga penuh lalu mencabutnya ketika motor tidak digunakan menjadi salah satu cara agar motor listrik tetap awet terutama bagian baterai. Ingat, cabut baterai harus dalam keadaan penuh.

4. Rutin ganti van belt

Van belt merupakan bagian dari motor listrik yang memiliki fungsi menyalurkan daya dari mesin ke sistem penggerak. Pada motor listrik sendiri, penggantian van belt, disarankan setiap menempuh jarak 3.000 km, walaupun dirasa tarikan motor masih terasa enak ketika digunakan. Hal ini dimaksudkan agar van belt tidak putus di tengah jalan.

5. Selalu memerika sistem pengereman

Seperti motor pada umumnya, memeriksa sistem pengereman juga penting dilakukan demi keselamatan saat berkendara. Jangan lupa untuk selalu rutin mengecek bagian kampas rem baik roda depan maupun belakang setiap 2 sampai 3 bulan sekali. Jika pengereman sudah tidak enak digunakan, segera lakukan penggantian ke bengkel resmi.

Itulah 5 tips perawatan motor listrik agar tetap awet. Memang beberapa terbilang hampir mirip dengan perawatan motor biasa, tetapi tetap saja hal ini penting kamu ketahui terutama pada bagian perawatan yang berbeda. Apalagi perawatan motor listrik terbilang cukup mudah dilakukan dan tidak harus sesering seperti pada motor biasa.

IDRIS BOUFAKAR



Berita terkait

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

5 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

5 hari lalu

Pemerintah Subsidi Biaya Konversi Sepeda Motor Listrik Rp10 Juta, Ini Caranya

Pemerintah memberikan insentif Rp10 juta kepada pemilik sepeda motor berbahan bakar bensin yang mengkonversi mesinnya menjadi motor listrik.

Baca Selengkapnya

Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

5 hari lalu

Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

Realme C65 5G dipastikan menjadi ponsel pertama di dunia yang ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 6300.

Baca Selengkapnya

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

8 hari lalu

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

Lakukan enam tips berikut agar baterai smartphone Anda tahan lama.

Baca Selengkapnya

Samsung Rilis Powerbank Berteknologi Nirkabel Kedua di Cina, Harga Setengah Jutaan

21 hari lalu

Samsung Rilis Powerbank Berteknologi Nirkabel Kedua di Cina, Harga Setengah Jutaan

Samsung rilis powerbank nirkabel 10.000 mAh yang bisa digunakan untuk mengisi baterai tiga perangkat sekaligus.

Baca Selengkapnya

Alasan Damri Tidak Gunakan Bus Listrik sebagai Angkutan Mudik Lebaran

34 hari lalu

Alasan Damri Tidak Gunakan Bus Listrik sebagai Angkutan Mudik Lebaran

Bus listrik memiliki keterbatasan dalam hal jangkauan dan waktu pengisian daya baterai.

Baca Selengkapnya

10 Daftar Motor Listrik Murah, Harganya Mulai 2 Jutaan

42 hari lalu

10 Daftar Motor Listrik Murah, Harganya Mulai 2 Jutaan

Berikut ini deretan rekomendasi motor listrik murah yang dijual mulai Rp2 jutaan setelah mendapatkan subsidi dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

ITS Uji Coba Baterai Aluminium Udara ke Motor Listrik

48 hari lalu

ITS Uji Coba Baterai Aluminium Udara ke Motor Listrik

Tim dari ITS melakukan uji coba purwarupa generasi pertama Baterai Aluminium Udara pada sepeda motor listrik.

Baca Selengkapnya

Tablet Baru Oukitel RT8 Tawarkan Baterai Gahar dan Kamera Malam

53 hari lalu

Tablet Baru Oukitel RT8 Tawarkan Baterai Gahar dan Kamera Malam

Tablet kekar dari Oukitel ini baru akan diluncurkan akhir bulan ini. Simak spesifikasi lengkap dan informasi harganya.

Baca Selengkapnya

Rilis Tahun Ini, Begini Bocoran Redmi K80 dengan Chip dan Baterai Meningkat

53 hari lalu

Rilis Tahun Ini, Begini Bocoran Redmi K80 dengan Chip dan Baterai Meningkat

Redmi K80 dikabarkan mendapat dukungan CPU Snapdragon 8 Generasi 3 atau Generasi 4.

Baca Selengkapnya