Malam Tahun Baru 2023 di Jakarta, Waspadai Titik Kemacetan Ini

Reporter

Jumat, 30 Desember 2022 19:52 WIB

Ilustrasi malam Tahun Baru. Dok Tempo/M. Iqbal Ichsan

TEMPO.CO, Jakarta - Polda Metro Jaya memetakan sejumlah lokasi di DKI Jakarta dan sekitarnya yang diprediksi terjadi keramaian dan kemacetan lalu lintas dalam perayaan Malam Tahun Baru 2023 pada besok malam, 31 Desember.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan merinci beberapa titik keramaian dak kerawanan yang memucnulkan kemacetan lalu lintas di Malam Tahun Baru 2023.

"Kerawanan tersebut mulai dari faktor manusia dan faktor alam," ucapnya, dikutip dari laman NTMC Polri hari ini, Jumat, 30 Desember 2022.

Adapun 15 titik keramaian pada malam tahun baru yang diindentifikasi Polda Metro Jaya adalah:

1. Kawasan Monas
2. Gelora Bung Karno
3. Bundaran HI
4. Patung Ondel-ondel
5. Jakarta Aquarium, Ancol
6. Taman Mini Indonesia Indah
7. Kawasan Kota Tua
8. Kawasan Pantai Indah Kapuk
9. Kawasan Blok M
10. Senopati
11. Kemang
12. Ragunan
13. BSD
14. Summarecon Bekasi
15. Alam Sutera.

Zulpan melalui keterangan tertulis juga mengungkapkan titik kerawanan karena kerumunan orang penonton konser dan pesta kembang api di malam tahun baru.

Kemacetan lalu lintas pun bagian dari kerawanan, seperti kemacetan akibat konvoi dan pawai keliling. Ada pula tindak kriminalitas dan konflik antarwarga, seperti tawuran, pesta miras, dan konflik ormas.

Menurut Zulpan kerumunan orang bisa memicu lonjakan kasus Covid-19.

"Kerawanan lainnya yakni bencana alam, seperti banjir, kebakaran. Terakhir aksi teror, seperti bom, sabotase tempat ibadah, sentra ekonomi, dan pariwisata," tuturnya.

Zulpan mengatakan Polda Metro Jaya menerjunkan total 7.421 ribu personel dalam Operasi Lilin Jaya 2022 selama liburan Nataru 2023, termasuk malam tahun baru besok.

NTMC POLRI | JOBPIE

Baca: Ada Rekayasa Lalu Lintas di Semarang Saat Malam Tahun Baru

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

3 jam lalu

Kecelakaan Mobil Polisi Tabrak Mikrobus di Tol MBZ, Pengemudi Diduga Mengantuk

Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan di Tol MBZ itu langsung diamankan di Induk PJR Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

4 jam lalu

Surat Tilang Dikirim Via WhatsApp Bakal Diberlakukan secara Nasional, Ini Kata Korlantas Polri

Setelah uji coba pengiriman notifikasi tilang via WhatsApp lolos asesmen Polda Metro Jaya, sistem ini akan diterapkan secara nasional.

Baca Selengkapnya

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

1 hari lalu

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

Ditlantas Polda Metro Jaya mengirimkan bukti surat tilang ke pelanggar lalu lintas melalui lima nomor Whatsapp.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

3 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku dan Korban Sempat Bertemu di Kantor Sebelum ke Hotel

Polisi menyatakan kronologi kasus mayat dalam koper bermula ketika pelaku bertemu korban di kantor.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

3 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Pelaku Pakai Uang Kantor Sebesar Rp 7 Juta

Pelaku kasus mayat dalam koper gunakan uang kantornya sebesar Rp 7 juta untuk kabur.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

3 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper, Polisi Sebut Korban Sempat Minta Dinikahi Pelaku

Polisi mengungkap motif pembunuhan kasus mayat dalam koper.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

3 hari lalu

Pembunuhan Wanita Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Peran Adik Kandung Pelaku

Adik tersangka pembunuhan wanita di kasus mayat dalam koper itu sempat melarikan diri usai membantu kakaknya.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Peran 5 Tersangka Laboratorium Narkotika Ganja Sintetis di Sentul

3 hari lalu

Polisi Ungkap Peran 5 Tersangka Laboratorium Narkotika Ganja Sintetis di Sentul

Penangkapan lima tersangka clandestine laboratory ganja sintetis ini bermula dari laporan pengiriman bahan baku narkoba jenis pinaca dari Cina.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

4 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

4 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya