Honda Siapkan Civic Type R-GT Concept untuk Balap Super GT Series 2024

Reporter

Tempo.co

Selasa, 24 Januari 2023 19:51 WIB

Honda Civic Type R-GT Concept di Tokyo Auto Salon, 13 Januari 2023. (Honda)

TEMPO.CO, Jakarta - Honda Civic Type R-GT Concept diperkenalkan di pameran Tokyo Auto Salon, 13 Januari 2023. Mobil ini dipersiapkan untuk terjun di arena balap Super GT Series 2024. Ini juga menjadi yang pertama bagi Honda untuk menggunakan model Type R untuk terjun di Super GT Series, menggantikan model NSX-GT yang selama ini digunakan. Model ini dikembangkan oleh Honda Racing Co., dari basis Civic Type R generasi terbaru yang diperkenalkan pada semester kedua tahun lalu.

Selain di ajang balap Super GT Series 2024, Civic Type R generasi terbaru juga akan digunakan di ajang balap Touring Car Series (TCR) tahun 2023. Honda akan memperkenalkan generasi terbaru Honda Civic TCR untuk digunakan di ajang balap FIA World Touring Car Cup (WTCR) 2023.

“Kami dengan bangga untuk pertama kalinya menggunakan brand Type R untuk calon mobil balap terbaru kami yaitu Honda Civic Type R-GT Concept yang akan mulai digunakan di ajang balap Super GT Series tahun 2024," kata President dan CEO HRC Koji Watanabe dalam keterangan resmi, Selasa, 24 Januari 2023.

Honda Civic Type R-GT Concept di Tokyo Auto Salon, 13 Januari 2023. (Honda)

Sayangnya, Honda belum mengumumkan spesifikasi Civic Type R-GT Concept. Secara tampilan, Civic Type R-GT Concept memiliki desain dengan aerodinamika tinggi.

Hal ini terlihat dari winglet depan dengan saluran udara yang terhubung ke bagian samping kiri dan kanan (sidepod). Ditambah fender lebar dengan ban slick.

Advertising
Advertising

Di bagian belakang terlihat diffuser dengan rongga besar dan sayap belakang berukuran besar.

Sayap ini berfungsi untuk menambah downforce atau daya tekan mobil ke permukaan lintasan pada saat melaju kencang di sirkuit.

Di Jepang, Honda masih akan berpartisipasi di ajang balap Super GT dimana Honda bertekad untuk merebut kembali gelar juara di kelas GT500 dengan mengandalkan mobil balap Honda NSX-GT Type S.

Selain ajang balap Super GT, Honda juga akan berupaya untuk mempertahankan prestasinya di ajang balap Japanese Super Formula Championship. Pada 2022 lalu, Honda berhasil meraih gelar juara ganda di ajang balap tersebut lewat Tomoki Nojiri dan Team Mugen.

Baca juga: Honda Siapkan Divisi Baru untuk Mempercepat Pengembangan Kendaraan Listrik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

57 hari lalu

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

1 Maret 2024

Alasan Kompetisi Instruktur Honda Safety Riding Asia-Oceania 2024 Hadirkan 3 Kelas

Honda Motor menggelar kompetisi instruktur Safety Riding yang menghadirkan 3 kelas yakni yakni 150 cc, 300 cc dan 500 cc.

Baca Selengkapnya

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

1 Maret 2024

Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

1 Maret 2024

Kompetisi Instrukstur Safety Riding Asia-Oceania Dapat Penyegaran di Tahun Ini

Asian Honda Motor menggelar kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand pada 29 Februari - 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

24 Februari 2024

Promo Motor Honda di IIMS 2024, PCX 160 Didiskon Rp 400 Ribu

PT Astra Honda Motor memberikan promo berupa potongan harga alias diskon selama IIMS 2024. Simak daftar lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

24 Februari 2024

Wahana Buka 2 Cabang Baru di Jakarta dan Jawa Barat

PT WahanaArtha Ritelindo (WARI) membuka dua cabang baru yang kini mencakup Jakarta hingga Jawa Barat. Simak lokasinya di artikel ini:

Baca Selengkapnya

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

24 Februari 2024

AHM Buka Pendaftaran Mudik dan Balik Bareng 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) membuka kesempatan kepada konsumen untuk mendaftar program Mudik dan Balik Bareng Honda (MBBH) tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

23 Februari 2024

Honda Buka Dealer Pertama di Lubuklinggau, Catat Lokasinya

Honda Union Linggau beralamat di Jalan HM. Soeharto Lubuk Kupang, Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kota Lubuklinggau, Sumatra Selatan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

23 Februari 2024

Daftar Pemenang Festival Vokasi AHM 2023, Simak Hadiahnya

Astra Honda Motor (AHM) kembali melaksanakan Festival Vokasi Satu Hati (FVSH). Berikut daftar pemenang lengkapnya:

Baca Selengkapnya

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

23 Februari 2024

Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.

Baca Selengkapnya