Game Balap ENEOS Race Ver 2.0 Diluncurkan, Tawarkan Berbagai Hadiah Menarik

Reporter

Tempo.co

Minggu, 5 Maret 2023 19:39 WIB

Ilustrasi game balap ENEOS Race 2.0. (ENEOS)

TEMPO.CO, Jakarta - Pelumas ENEOS meluncurkan permainan balap mobil ENEOS Race Ver 2.0 pada awal Februari 2023. Ini adalah versi permainan ENEOS Race yang lebih menantang untuk pecinta game balap.

"Setelah memperhatikan ENEOS race versi awal, serta berdasarkan masukan dari pemain, maka kami mencoba untuk membuat versi terbaru yang lebih menantang," kata Imran Razy, General Manager PT Nippon Oil Indonesia, dalam keterangan resmi yang diterima Tempo, Minggu, 5 Maret 2023.

Imran menjelaskan bahwa ENEOS Race merupakan permainan balap motor yang terdapat pada aplikasi smartphone ENEOS Mobile. Kemenangan yang diraih dalam permainan ENEOS Race akan menghasilkan poin yang dapat ditukarkan dengan sejumlah hadiah secara gratis.

Imran mengklaim sejak diluncurkan pada akhir 2021 hingga Januari 2023, lebih dari 30 persen pengguna aktif rutin memainkan ENEOS Race setiap harinya. Melihat antusias yang tinggi terhadap permainan ENEOS Race, ENEOS meningkatkan level permainan dengan memodifikasi cara bermain dan menambahkan sejumlah tantangan yang dapat memicu adrenalin.

Menurut dia, tantangan yang dihadirkan ENEOS Race Ver 2.0 lebih tinggi dibandingkan dengan pendahulunya, namun dengan cara bermain yang relatif mudah.

Advertising
Advertising

Pemain harus mengambil bintang-bintang yang tersebar sepanjang lintasan sembari melewati tantangan yang muncul. Poin akan diperoleh berdasarkan jarak race dan jumlah perolehan bintang. Kecepatan mobil atau motor juga akan terus meningkat seiring dengan jarak yang ditempuh.

Poin yang diperoleh dapat ditukarkan dengan beragam hadiah pada fitur Tukar Poin. Sejumlah hadiah menarik yang dapat ditukarkan yaitu smartphone, emas murni, smart band, voucher MAP, helm, diecast ENEOS Limited Edition, merchandise ENEOS hingga varian produk ENEOS lengkap.

“Kami selalu berusaha untuk melakukan pembaharuan atas konten dari ENEOS Mobile. Kali ini, kami melakukan pembaharuan pada konten game balap ENEOS Race, dengan cara bermain yang masih sangat sederhana, sehingga dapat dimainkan oleh semua orang," ujar dia.

Pilihan Editor: Oli Mesin Motor Matik Eneos NXP Dibanderol Rp 20 Ribu-an di IMOS 2022

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

1 hari lalu

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi

Baca Selengkapnya

Mode Permainan Game Tekken 8

1 hari lalu

Mode Permainan Game Tekken 8

Tekken 8, salah satu fighting game terpopuler dari Bandai Namco

Baca Selengkapnya

iPad: Game Nintendo Dimainkan dengan Emulator Delta

1 hari lalu

iPad: Game Nintendo Dimainkan dengan Emulator Delta

Setelah dirilis di App Store untuk iPhone, emulator Nintendo populer Delta akan hadir untuk versi iPad

Baca Selengkapnya

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

1 hari lalu

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

Faktanya, ini bukan kasus pertama karena peretasan data dalam game-game Pokemon merajalela di antara pemain curang.

Baca Selengkapnya

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

3 hari lalu

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

Infinix meluncurkan ponsel gaming terbarunya untuk seri Infinix GT 20 Pro. Tergolong kelas menengah, harga belum ketahuan.

Baca Selengkapnya

Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

3 hari lalu

Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

Game online yang mengandung konten kekerasan berpotensi merusak moral anak bangsa di masa depan sehingga perlu diblokir.

Baca Selengkapnya

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

5 hari lalu

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

Stellar Blade mendapat hujan kritik karena desain karakter tokoh utamanya, Eve. Game eksklusif PlayStation 5 atau PS5 ini rilis umat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

5 hari lalu

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

Sony Interactive Entertainment telah merilis game eksklusif Stellar Blade di PlayStation 5 atau PS5. Berikut review-nya.

Baca Selengkapnya

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

6 hari lalu

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

Hoyoverse merilis Genshin Impact 4.6 pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

10 hari lalu

Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

Menentukan nama nickname Free Fire penting dilakukan. Hal ini untuk memberikan ciri khas dan pembeda. Berikut ini ide 500 nickname FF 2024.

Baca Selengkapnya