Penjualan Tiket Formula E Jakarta Dibuka Hari Ini, Harga Rp 750 Ribu-Rp 20 Juta

Kamis, 20 April 2023 08:00 WIB

Replika mobil balap Formula E dipamerkan di Bundarah HI, Jakarta, 5 April 2023. (Jakpro)

TEMPO.CO, Jakarta - Penjualan tiket Jakarta E-Prix atau Formula E 2023 resmi dibuka pada hari ini, Kamis, 20 April 2023. Terdapat tiga kategori tiket yang terdiri dari Festival, Grand Stand, dan VIP, dengan VIP terbagi lagi menjadi Royal Suite dan Deluxe Suite.

Project Director Jakarta E-Prix 2023 Ivan Permana mengatakan, harga tiket Formula E kelas Royal Suite dibanderol Rp 12 juta untuk satu hari, namun akan diberikan diskon untuk pembelian dua hari menjadi Rp 20 juta. Kemudian untuk kategori Deluxe Suite dibanderol Rp 10 juta untuk satu hari, dan ada diskon untuk pembelian dua hari menjadi Rp 16 juta.

Sementara untuk tiket kategori Festival dijual dengan harga Rp 750 ribu untuk satu hari. Sementara ada tiket terusan dua hari untuk kategori Festival senilai Rp 1,3 juta.

Untuk kategori Grand Stand, dengan posisi menonton di dekat lintasan, dibanderol dengan harga Rp 1 juta hingga Rp 1,5 juta per harinya. Pihak penyelenggara juga memberikan diskon hingga 20 persen untuk pembelian tiket early bird dengan penjualan di awal, yakni 20 April 2023. Sebanyak 5.000 tiket early bird akan dijual untuk semua kategori.

Formula E Jakarta 2023 ditargetkan dihadirkan sekitar 20 ribu penonton. Jumlah tersebut kurang lebih sama dengan jumlah penonton di tahun lalu.

Advertising
Advertising

Balapan mobil listrik Formula E Jakarta akan digelar dalam dua seri pada tanggal 3 dan 4 Juni 2023. Formula E Jakarta akan diikuti 11 tim balap mobil listrik dari 8 negara di dunia.

DICKY KURNIAWAN | AMY HEPPY

Pilihan Editor: 3 Kota Baru dan 2 Tim Anyar Hadir di Formula E 2023, Apa Saja?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

1 hari lalu

Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak dan Indonesia Vs Filipina Dianggap Mahal, Berapa Harga Tiket Terusan?

Penjualan tiket pertandingan timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina telah dibuka. Namun banyak protes karena harga tiket dianggap mahal. Ini kata PSSI.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

1 hari lalu

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

Xiaomi tak menutup mata bahwa tren smart electric car saat ini booming.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

3 hari lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

4 hari lalu

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

Biden memutuskan menaikkan tarif impor produk Cina termasuk mobil listrik dan baterainya.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

12 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

13 hari lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

16 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

25 hari lalu

Tolak Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, Garuda Indonesia: Membebani Penumpang

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Saputra menyatakan tidak setuju terhadap rencana penerapan iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

25 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

27 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya