Swasta Dominasi Sponsor Formula E Jakarta Tahun Ini

Kamis, 11 Mei 2023 14:00 WIB

Replika mobil balap Formula E dipamerkan di Bundarah HI, Jakarta, 5 April 2023. (Jakpro)

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Niaga dan Operasi PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Ivan Permana mengungkapkan di tahun ini, perhelatan balap mobil listrik Formula E Jakarta mendapatkan banyak sponsorship dari perusahaan swasta. Kemudian juga ada juga sponsor dari BUMN dan juga BUMD.

"Tahun ini lebih banyak swasta, lebih banyak BUMN, lebih banyak BUMD dibanding tahun lalu," kata Ivan, dikutip dari Tempo.co hari ini, Kamis, 11 Mei 2023.

Salah satu yang dipastikan akan memberikan dukungan dalam balap mobil listrik internasional ini adalah Artha Graha Group. Perusahaan tersebut merupakan kelompok bisnis milik pengusaha Tomy Winata yang dikenal sebagai raja properti dan memiliki banyak bidang bisnis.

Selain itu, ada juga Goto yang akan menjadi sponsor untuk pre-event Jakarta E-Prix 2023. Sementara untuk main event, saat ini Jakpro masih melakukan negosiasi dengan sejumlah perusahaan. Beberapa perusahaan yang sedang dilobi adalah Grab dan juga Bukalapak.

"Bukalapak lagi ngobrol. Bukalapak, Grab, dan lainnya kami lagi ngobrol," ujar Ivan.

Advertising
Advertising

Ivan juga mengatakan, baik BUMN, BUMD, dan swasta, sangat meminta untuk mendukung terselenggaranya Formula E 2023. Namun, dirinya masih belum bisa membuka kepada publik terkait nama-nama perusahaan yang menjadi sponsor untuk ajang balap mobil listrik tersebut.

"Jadi kami mengajak seluruh komponen masyarakat Indonesia, ini event sama-sama, suksesnya Formula E ini adalah kesuksesan bersama, jadi kita saling mendukung," ujarnya.

Balap mobil listrik Formula E Jakarta 2023 akan digelar dalam dua seri pada 3 dan 4 Juni 2023. Formula E Jakarta akan diikuti 11 tim balap mobil listrik dari 8 negara di dunia.

Formula E Jakarta 2023 ditargetkan dihadirkan sekitar 20 ribu penonton. Jumlah tersebut kurang lebih sama dengan jumlah penonton di tahun lalu.

DICKY KURNIAWAN | MUTIA YUANTISYA

Pilihan Editor:
Khawatirkan Cuaca, Nick Cassidy Tak Pasang Target Podium di Formula E Jakarta

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

1 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

7 hari lalu

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 1B sebagai salah satu solusi untuk mengatasi masalah transportasi yang kronis di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

10 hari lalu

Bamsoet Bersama Jakpro Siap kembangkan KEK Otomotif Pulomas

Ikatan Motor Indonesia (IMI) bersama JakPro tengah mempersiapkan pemanfaatan kawasan Pulomas, Jakarta untuk dikembangkan menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) otomotif.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

10 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

12 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

15 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

16 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.

Baca Selengkapnya

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

17 hari lalu

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

17 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya

Warga Kampung Bayam Dipenjara, Furqon: Psikis Saya Terganggu

21 hari lalu

Warga Kampung Bayam Dipenjara, Furqon: Psikis Saya Terganggu

Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Madani, Muhammad Furqon, menyatakan terganggu secara mental setelah ditangkap Kepolisian Resor Metro Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya