117 Unit Hyundai Ioniq 5 Jadi Kendaraan Operasional KTT ASEAN 2023

Reporter

Tempo.co

Kamis, 11 Mei 2023 19:50 WIB

117 unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 jadi kendaraan operasional resmi KTT ASEAN di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, 9-11 Mei 2023. (Hyundai)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menyediakan 117 unit mobil listrik Hyundai Ioniq 5 sebagai kendaraan operasional resmi bagi para delegasi KTT ASEAN di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, 9-11 Mei 2023. Mobil tersebut digunakan keperluan mobilitas menteri, protokol, dan keamanan serta sebagai kendaraan penyelamatan (rescue vehicle) bagi para tamu VVIP dan pasangannya.

President Director PT Hyundai Motors Indonesia Woojune Cha mengatakan Hyundai berkomitmen untuk menjamin ketersediaan suku cadang dan layanan yang dapat diandalkan untuk kelancaran mobilitas bagi seluruh perwakilan negara peserta.

"Upaya ini sekaligus menegaskan kesiapan Hyundai dalam mendorong era elektrifikasi di industri otomotif Indonesia dan memberikan solusi mobilitas terbarukan bagi masyarakat," kata Woonjune Cha dalam keterangan resmi, Kamis, 11 Mei 2023.

Selama KTT ASEAN 2023 berlangsung, Hyundai menyiapkan layanan Hyundai Roadside Assistance (bagian dari Layanan Darurat 24 Jam) dan Hyundai Mobile Service. Kedua layanan tersebut siap memenuhi berbagai keperluan perbaikan dan perawatan kendaraan, termasuk saat kondisi darurat, untuk memastikan kondisi kendaraan selalu prima.

Selain itu, agar mobilitas seluruh delegasi KTT ASEAN 2023 semakin lancar, Hyundai juga menyediakan Hyundai Mobile Charging.

Melalui layanan ini, Hyundai siap melakukan penambahan daya listrik di kondisi darurat dan membantu kendaraan mencapai stasiun pengisian daya terdekat. Sebagai informasi, HMID juga telah memiliki jaringan charging station di lebih dari 200 titik di seluruh Indonesia, termasuk Ultra Fast Charging Station tercepat di Tanah Air yang berlokasi di Plaza Indonesia, Jakarta.

Hyundai juga menghadirkan Hyundai Service booth yang beroperasi 24 jam penuh. Booth layanan ini dilengkapi dengan enam teknisi bersertifikat dan peralatan mumpuni untuk memastikan pengerjaan perawatan dan perbaikan berkualitas. Hyundai pun menjamin ketersediaan suku cadang asli seperti set roda (velg dan ban), baterai 12V, dan EV Coolant untuk armada Ioniq 5 yang digunakan di KTT ASEAN 2023.

Advertising
Advertising

Untuk memberikan pengalaman mobilitas terbaik selama KTT ASEAN 2023, Hyundai telah mengadakan pelatihan bagi Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) yang bertugas mengendarai armada Ioniq 5.

Selama pelatihan, para personel mendapatkan pengetahuan produk unit Ioniq 5 untuk mengenali tiap fungsi dan fitur di dalam kendaraan serta praktik langsung mengendarai kendaraan tersebut. Mereka juga diberi pelatihan tentang pencegahan potensi insiden darurat pada mobil dan cara mengatasinya.

Peran Hyundai di KTT ASEAN 2023 meneruskan dukungan nyata perusahaan terhadap Indonesia di dunia internasional, khususnya terkait visi dan misi negara mengenai sustainability. Sebelumnya, Hyundai juga telah mendukung penyelenggaraan G20 Summit 2022 dengan menyediakan lebih dari 450 unit mobil listrik yang mencakup Genesis Electrified G80 dan Hyundai Ioniq 5 sebagai kendaraan resmi bagi para delegasi dari ajang tersebut.

Pilihan Editor:
Hyundai Stargazer Active Dapat Pembaruan, Harga Tak Berubah

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

19 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

10 hari lalu

Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.

Baca Selengkapnya

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

11 hari lalu

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.

Baca Selengkapnya

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

11 hari lalu

Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

15 hari lalu

Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

16 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.

Baca Selengkapnya

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

17 hari lalu

Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.

Baca Selengkapnya

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

17 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.

Baca Selengkapnya

7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

21 hari lalu

7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

Forbes merilis orang terkaya di dunia, nomor 1 Bernard Arnault pemilik Louis Vuitton. Selanjutnya Jeff Bezos dan Elon Musk. Prajogo Pangestu ke berapa

Baca Selengkapnya

PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

24 hari lalu

PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menegaskan bahwa pemetaan SPKLU dilakukan secara nasional, termasuk jalur tol Trans Sumatera.

Baca Selengkapnya