Jeep Grand Cherokee Terbaru Hadir di Indonesia, Harga Tembus Rp 1,7 Miliar

Reporter

Erwan Hartawan

Sabtu, 13 Mei 2023 19:13 WIB

Jeep Grand Cherokee. (Foto: Jeep)

TEMPO.CO, Jakarta - PT DAS Indonesia Motor merilis mobil baru Jeep Grand Cherokee di pasar otomotif Tanah Air. Model ini dirilis sebagai Jeep paling premium. Grand Cherokee saat ini sudah memasuki generasi kelima.

Model Jeep sendiri diklaim menjadi salah satu merek terlaris di pasar otomotif dunia. Penjualan mobil Jeep tercatat sudah mencapai tujuh juta unit, sejak pertama kali diperkenalkan pada 1993.

Informasi itu disampaikan langsung oleh Chief Operating Officer PT DAS Indonesia Motor Dhani Yahya. Ia menjelaskan bahwa Grand Cherokee model terbaru akan mengisi pasar premium yang selama ini dikuasai oleh merek-merek Eropa.

"Jeep sebagai merek Amerika hadir memberikan pilihan yang berbeda. Dengan demikian, para pecinta Jeep di Indonesia juga dapat memiliki kendaraan serbaguna yang berbeda konsep dengan Jeep yang sudah sangat terkenal di Indonesia, seperti Jeep Wrangler Rubicon atau pun Sahara," ujar Dhani, dalam keterangan resminya, Sabtu, 13 Mei 2023.

Grand Cherokee memang dihadirkan untuk masyarakat yang mencari kemewahan. Meski begitu, mobil tersebut dibuat tetap tangguh untuk melintas di medan off road. Model SUV ini juga dilengkapi fitur-fitur keamanan yang terbaik saat ini.

Advertising
Advertising

Jeep Grand Cherokee tipe Limited yang dipasarkan di Indonesia menggendong mesin Hurricane, 4-silinder sejajar, 2.000 cc, dan dilengkapi turbo. Mesin tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 275 Hp dan torsi 400 Nm.

Selain itu mesinnya dikombinasikan dengan sistem transmisi 8-percepatan Otomatis. Grand Cherokee juga mengadopsi sistem penggerak 4-roda Quadra-Trac 1.

Beralih pada bagian eksterior dan interiornya juga mengesankan mobil mewah yang tangguh. Grand Cherokee menghadirkan dua pilihan warna yakni Diamond Black dan Baltic Grey Metallic.

Kedua warna tersebut dibawa ke Indonesia lantaran menjadi paling favorit sekaligus menonjolkan kesan premium yang lebih kental. Sementara interiornya, diberi warna Beige yang menambah kesan premium. Grand Cherokee dibanderol dengan harga Rp 1.755.000.000 (off the road).

Pilihan Editor: Mario Aji Start Ke-18 di Moto3 Prancis, Ayumu Sasaki Raih Pole

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Indonesia Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025, Atlet dari 70 Negara Bakal Jadi Peserta

8 jam lalu

Indonesia Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025, Atlet dari 70 Negara Bakal Jadi Peserta

Indonesia resmi ditunjuk Federation International Gymnastics (FIG) sebagai tuan rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025. Menpora ingin olahraga ini populer.

Baca Selengkapnya

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

8 jam lalu

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

Timnas Indonesia akan satu grup dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru bila lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

9 jam lalu

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini daftar negara di Asia Tenggara dengan gaji tertinggi. Indonesia memiliki rata-rata upah sebesar Rp5 juta. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

5 Daftar Negara Tersantai di Dunia, Indonesia Peringkat 1

1 hari lalu

5 Daftar Negara Tersantai di Dunia, Indonesia Peringkat 1

Beberapa negara ini dijuluki negara tersantai di dunia. Hal ini dinilai berdasarkan tingkat kenyamanan hingga suhu udara. Ini daftarnya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Usul Pemotongan Pembayaran Proyek Jet Tempur KF-21 dengan Korea Selatan

1 hari lalu

Indonesia Usul Pemotongan Pembayaran Proyek Jet Tempur KF-21 dengan Korea Selatan

Indonesia mengusulkan pengurangan pembayaran untuk proyek pengembangan jet tempur bersama dengan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

1 hari lalu

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

Dilansir dari World Population by Country, ada 10 negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Indonesia termasuk ke dalam 5 besar.

Baca Selengkapnya

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

1 hari lalu

Ukraina Berharap Indonesia Hadiri KTT Perdamaian di Swiss Bulan Depan

Dubes Ukraina mengatakan pemerintah Indonesia belum mengonfirmasi kehadiran di KTT Perdamaian, yang akan berlangsung di Swiss bulan depan.

Baca Selengkapnya

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

1 hari lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

2 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

2 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya