AS Wajibkan Seluruh Mobil yang Dijual Punya Fitur Rem Darurat Otomatis

Jumat, 2 Juni 2023 09:34 WIB

Ilustrasi lLampu indikator rem tangan mobil menyala. TEMPO/Wawan Priyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Amerika Serikat (NHTSA) mengusulkan aturan baru yang mengharuskan seluruh kendaraan yang dijual di AS dilengkapi dengan sistem rem darurat otomatis atau Automatic Emergency Braking (AEB).

"Sama seperti inovasi penyelamat nyawa dari generasi sebelumnya seperti sabuk pengaman dan airbag telah membantu meningkatkan keselamatan. Dibutuhkan pengereman darurat otomatis pada mobil dan truk akan membuat kita semua lebih aman di jalan," kata Menteri Transportasi AS pete Buttigieg, dikutip dari laman Carscoops hari ini, Jumat, 2 Juni 2023.

Dalam usulan peraturan baru ini, mobil dengan berat kotor kendaraan kurang dari 4.536 kg diwajibkan memiliki fitur AEB dalam waktu tiga tahun sejak publikasi aturan. Saat ini aturan masih menunggu komentar publik selama 60 hari sebelum akhirnya disahkan.

Sistem AEB ini akan mengaktifkan rem secara otomatis saat kendaraan berpotensi mengalami tabrakan. Fitur ini dapat menghindari tabrakan keras atau setidaknya bisa mengurangi cedera yang ditimbulkan dari tabrakan tersebut.

Sebenarnya fitur ini sudah ada di 90 persen kendaraan baru di Amerika Serikat. Namun, regulator ingin menetapkan standar minimum untuk meningkatkan efektivitasnya, terutama di malam hari.

Advertising
Advertising

"Kami telah melihat manfaat dari sistem AEB di beberapa kendaraan penumpang bahkan pada kecepatan rendah. Kami ingin memperluas penggunaan teknologi tersebut untuk menyelamatkan lebih banyak nyawa," kata Kepala Penasihat NHTSA, Ann Calson.

Sistem rem darurat otomatis ini juga diharuskan bisa mengenali keberadaan pejalan kaki dan menghindarinya, bahkan saat di malam hari. Semua mobil diharuskan dapat menghindari tabrakan dengan pejalan kaki saat dikecepatan hingga 60 km per jam.

DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS

Pilihan Editor:
Tim DS Penske Akan Pakai Livery Khusus di Formula E Jakarta 2023

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Isi Tuntutan yang Membuatnya Divonis 4,5 Tahun Penjara

1 hari lalu

Gaga Muhammad Bebas Bersyarat, Ini Isi Tuntutan yang Membuatnya Divonis 4,5 Tahun Penjara

Setelah dua tahun mendekam di bui, kini Gaga Muhammad bebas bersyarat. Vonisnya 4,5 tahun penjara. Apa isi tuntutan saat itu?

Baca Selengkapnya

Gaga Muhammad sudah Bebas Bersyarat, Ini Kasus Pidana yang Menjeratnya dan Vonis 4,5 Tahun Penjara

1 hari lalu

Gaga Muhammad sudah Bebas Bersyarat, Ini Kasus Pidana yang Menjeratnya dan Vonis 4,5 Tahun Penjara

Gaga Muhammad sudah bebas dan kembali aktif di media sosial. Kronologi kasus yang menyeret Gaga ke bui dan divonis 4,5 tahun penjara.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

2 hari lalu

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

Dirlantas Polda Metro Jaya menyatakan polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan dua mobil di Tol Cikampek itu yang membuat mobil terbakar.

Baca Selengkapnya

Gaga Muhammad Bebas, Pengacara: Menjalani Hukuman Bentuk Tanggung Jawabnya

2 hari lalu

Gaga Muhammad Bebas, Pengacara: Menjalani Hukuman Bentuk Tanggung Jawabnya

Gaga Muhammad, terpidana kasus kecelakaan lalu lintas di Tol Jagorawi pada Desember 2019 yang menyebabkan Laura Anna cedera parah, bebas bersyarat.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

2 hari lalu

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyatakan jajarannya masih menyelidiki kecelakaan antara Toyota Avanza dan truk pikap di Tol Cikampek

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

2 hari lalu

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

Kecelakaan berawal saat Avanza yang sedang melaju di lajur tiga mengalami pecah ban kiri depan dan berhenti di lajur empat

Baca Selengkapnya

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

2 hari lalu

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

PT Jasamarga Transjawa Tol memperbaiki jalan di titik Kilometer atau KM 38 pada Ruas Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Polisi Larang Sepeda Listrik Beroperasi di Jalan Raya

4 hari lalu

Polisi Larang Sepeda Listrik Beroperasi di Jalan Raya

Polres Mukomuko, Bengkulu, melarang sepeda listrik beroperasi di jalan raya usai menerima laporan pengguna kendaraan bermotor yang terganggu

Baca Selengkapnya

Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

6 hari lalu

Terobos Lampu Merah, Menteri Ekstremis Israel Ben-Gvir Kecelakaan

Mobil Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir terbalik dalam kecelakaan mobil karena menerobos lampu merah

Baca Selengkapnya

Dua Helikopter AL Malaysia Bertabrakan di Udara, 10 Orang Tewas

10 hari lalu

Dua Helikopter AL Malaysia Bertabrakan di Udara, 10 Orang Tewas

Dua helikopter Malaysia bertabrakan saat sedang latihan untuk perayaan Hari Angkatan Laut.

Baca Selengkapnya