Roadmap Mobil Listrik Toyota, dari Baterai hingga Teknologi Perakitan Baru

Rabu, 14 Juni 2023 13:00 WIB

Toyota bZ4X, Jakarta, 10 November 2022. TEMPO/Dicky Kurniawan

TEMPO.CO, Jakarta - Toyota memperkenalkan peta jalan atau roadmap untuk mobil listrik mereka. Roadmap ini mencakup baterai solid-state berkinerja tinggi dan teknologi perakitan mobil listrik baru.

Melansir laman Autoblog hari ini, Rabu, 13 Juni 2023, peta jalan teknologi Toyota mencakup berbagai aspek seperti pengembangan baterai generasi mendatang dan desain ulang pabrik yang radikal. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan jangkauan mobil listrik dan memangkas biaya produksi kendaraan listrik.

Toyota mengatakan akan meluncurkan baterai Lithium-ion generasi mendatang pada tahun 2026. Baterai baru ini akan menawarkan jangkauan yang lebih jauh dan bisa mengisi daya lebih cepat.

Saat ini, Toyota juga mengatakan sedang mengembangkan cara untuk memproduksi baterai tersebut secara massal. Rencananya, baterai ini ditargetkan bisa dikomersialisasi selama tahun 2027 hingga 2028.

Baterai solid-state diklaim dapat menyimpan lebih banyak energi daripada baterai elektrolit cair saat ini. Toyota mengharapkan mereka bisa mempercepat transisi ke kendaraan listrik melalui baterai solid-state ini, terlebih untuk mengatasi masalah jangkauan.

Video First Drive Toyota Yaris Cross:

Advertising
Advertising

Dikutip dari Reuters, baterai solid-state itu mungkin akan mahal dan harganya bertahan hingga bertahun-tahun. Sebagai alternatif, Toyota akan memproduksi kendaraan listrik dengan baterai Lithium-ion yang lebih efisien dengan daya jangkau mencapai 1.000 kilometer. Sebagai perbandingan, saat ini mobil listrik terlaris di dunia, Tesla Model Y hanya dapat menempuh jarak sekitar 530 km.

Sementara untuk mobil listrik yang menggunakan baterai solid-state, akan memiliki jangkauan 1.200 km dan pengisian dayanya hanya perlu waktu 10 menit. Namun, Toyota tidak merinci perkiraan biaya atau investasi yang diperlukan untuk pengembangan baterai ini.

Lalu untuk fasilitas perakitannya, Toyota akan menghadirkan jalur perakitan yang bergerak sendiri. Mobil yang sedang diproduksi akan berjalan sendiri melalui proses demi proses hingga menjadi sebuah mobil.

Pabrik mobil listrik Toyota didirikan pada Mei 2023 dan ditargetkan bisa memproduksi 1,7 juta kendaraan di tahun 2030. Selain itu, Toyota juga menargetkan menjual setengah dari 3,5 juta mobil listrik yang ingin dijual Toyota setiap tahun pada akhir dekade ini.

DICKY KURNIAWAN | | REUTERS | AUTOBLOG

Pilihan Editor: Toyota Mau Luncurkan Baterai Lithium-ion Baru Tahun 2026, Jarak Tempuh 1.000 Km

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

12 jam lalu

Xiaomi Respons Rumor Mobil Listrik SU7 Bakal Segera Masuk Indonesia Tahun Ini

Xiaomi tak menutup mata bahwa tren smart electric car saat ini booming.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

2 hari lalu

Shin Tae-yong Dapat Hadiah Mobil Hyundai Genesis eG80, Ini Spesifikasinya

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dihadiahi mobil listrik dari Hyundai. Berikut spesifikasi Hyundai Genesis eG80.

Baca Selengkapnya

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

2 hari lalu

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

PT PLN (Persero) melalui anak usahanya PLN Haleyora Power akan menambah 111 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di berbagai ruas tol di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

3 hari lalu

Kalah dari Cina, Biden Naikkan Tarif Impor Termasuk Mobil Listrik

Biden memutuskan menaikkan tarif impor produk Cina termasuk mobil listrik dan baterainya.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

3 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Kendaraan Listrik Disiapkan untuk Pengawalan VIP dan VVIP di KTT WWF Bali

4 hari lalu

Kendaraan Listrik Disiapkan untuk Pengawalan VIP dan VVIP di KTT WWF Bali

Pengawalan VVIP dan VIP Konferensi Tingkat Tinggi World Water Forum (KTT WWF) ke-10 di Bali nanti menggunakan kendaraan listrik. Acara itu akan digelar pada 18-25 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

4 hari lalu

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

Bamsoet mendukung Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) yang akan mengirimkan atlet balap untuk mengikuti berbagai kejuaraan balap bergengsi di Internasional.

Baca Selengkapnya

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

8 hari lalu

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

Korlantas Polri akan mengerahkan 2.446 personel untuk membantu pengamanan World Water Forum di Bali

Baca Selengkapnya

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

10 hari lalu

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

Merek motor listrik ini sudah dijual di Indonesia, tetapi produksinya masih dilakukan di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

11 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya