BMW Luncurkan Sepeda Listrik CE 02, Harga Mulai Rp 115 Juta

Minggu, 9 Juli 2023 09:00 WIB

BMW CE 02. (Foto: Carscoops)

TEMPO.CO, Jakarta - BMW Motorrad meluncurkan sepeda listrik baru bernama BMW CE 02. Meskipun tampilannya seperti motor atau skuter listrik, namun BMW mengklaim bahwa ini adalah sebuah sepeda listrik.

Melansir laman Carscoops hari ini, Minggu, 9 Juli 2023, CE 02 mengikuti jejak CE 04 yang dipratinjau sebagai sebuah motor listrik konsep dua tahun lalu. E-Bike ini menampilkan desain minimalis dengan rangka baja tubular, swingarm alumunium die-cast, dan roda 14 inci.

Sepeda listrik itu dilengkapi sistem pencahayaan LED dan jok datar untuk dua orang. Tinggi joknya 749 mm dari permukaan tanah. Warna yang ditampilkan mengusung tema hitam dengan kontras abu-abu granit, serta ada opsi garpu suspensi berwarna emas, jok tiga warna, dan stiker roda pada paket Highline.

Desain dasbornya diperkecil dengan menampilkan layar 3,5 inci yang memberikan informasi dasar seperti kecepatan dan status pengisian baterai. BMW CE 02 juga dilengkapi dengan port pengisian daya USB C dan teknologi Keyless Ride.

Paket Highline juga membekali sepeda listrik ini dengan pegangan berpemanas dan smartphone holder. Selain itu, ada juga aplikasi yang dapat mengubah smartphone sebagai tampilan panel instrumen sekunder.

Advertising
Advertising

Sepeda listrik BMW CE 02 menggunakan dua paket baterai Lithium-ion 1,96 kWh yang dapat dilepas. Baterai tersebut menggerakan motor listrik yang menghasilkan tenaga 15 HP dan torsi 55 Nm.

Dengan bobot 132 kg, sepeda ini dapat berakselerasi dari 0 hingga 48 km per jam dalam waktu tiga detik, dan kecepatan tertingginya mencapai 95 km/jam. Baterai yang digunakan pada CE 02 ini dapat menempuh jarak maksimal 90 kilometer.

BMW juga berencana menghadirkan varian terendah untuk pasar Eropa. Motor penggeraknya menghasilkan tenaga 5 HP dan kecepatan tertingginya hanya 45 km/jam. Varian ini bisa diguanakan di Jerman untuk pengendara berusia 15 tahun.

CE 02 ditawarkan dengan dua pengisi daya eksternal berkapasitas 0,9 kW dan 1,5 kW. Pengisi daya 0,9 kW dapat mengisi dari 20 hingga 80 persen dalam waktu 170 menit, sedangkan untuk mencapai penuh dari kondisi kosong dibutuhkan waktu 330 menit.

Sementara untuk pengisi daya 1,5 kW pada paket Highline, dapat mengisi dari 20 hingga 80 persen dalam waktu 140 menit. Lalu untuk pengisian dari nol hingga 100 persen dibutuhkan waktu 290 menit, atau 40 menit lebih cepat dari pengisi daya standar.

Di Amerika Serikat, BMW CE 02 dipasarkan dengan harga mulai dari $ 7.599 atau sekitar Rp 115 juta. Sepeda listrik ini juga menawarkan beberapa aksesori seperti alarm anti pencurian dan bermacam-macam casing samping.

DICKY KURNIAWAN | CARSCOOPS

Pilihan Editor: Toyota Motor Manufacturing Indonesia Umumkan Presiden Direktur Baru

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Elon Musk Diam saat Ditanya Investasi Kendaraan Listrik, Luhut Tawarkan Ini

18 jam lalu

Elon Musk Diam saat Ditanya Investasi Kendaraan Listrik, Luhut Tawarkan Ini

Elon Musk tidak menjawab ketika ditanya investasi kendaraan listrik saat berada di Bali

Baca Selengkapnya

Daftar HP dengan Kapasitas Baterai 10000 mAh, Cocok untuk Main Game

4 hari lalu

Daftar HP dengan Kapasitas Baterai 10000 mAh, Cocok untuk Main Game

Semakin besar kapasitas baterai HP, maka semakin semakin lama daya tahan baterai HP tersebut. Berikut HP dengan baterai 10000 mAh.

Baca Selengkapnya

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

5 hari lalu

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

PT PLN (Persero) melalui anak usahanya PLN Haleyora Power akan menambah 111 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di berbagai ruas tol di Indonesia.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

5 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Kendaraan Listrik Disiapkan untuk Pengawalan VIP dan VVIP di KTT WWF Bali

7 hari lalu

Kendaraan Listrik Disiapkan untuk Pengawalan VIP dan VVIP di KTT WWF Bali

Pengawalan VVIP dan VIP Konferensi Tingkat Tinggi World Water Forum (KTT WWF) ke-10 di Bali nanti menggunakan kendaraan listrik. Acara itu akan digelar pada 18-25 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Power Bank: Mengenali Berbagai Jenis-jenisnya

8 hari lalu

Power Bank: Mengenali Berbagai Jenis-jenisnya

Power bank solusi praktis untuk mengisi daya ponsel saat bepergian atau dalam situasi mati listrik

Baca Selengkapnya

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

11 hari lalu

Polri Kirim 310 Kendaraan ke Bali, Tamu VVIP World Water Forum akan Dikawal dengan Kendaraan Listrik

Korlantas Polri akan mengerahkan 2.446 personel untuk membantu pengamanan World Water Forum di Bali

Baca Selengkapnya

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

13 hari lalu

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

Merek motor listrik ini sudah dijual di Indonesia, tetapi produksinya masih dilakukan di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

13 hari lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

15 hari lalu

Faisal Basri Kritik Pameran Kendaraan Listrik, Sebut Ada Kepentingan Bisnis Elit

Faisal Basri mengkritisi promosi kendaraan listrik yang selama ini tak mengungkap adanya dampak negatif lantaran masih mengandalkan batu bara

Baca Selengkapnya