Moge Murah Triumph Speed 400 Laris Manis, Harga Rp 40 Jutaan

Reporter

Erwan Hartawan

Selasa, 11 Juli 2023 08:00 WIB

Triumph Speed 400. (Triumph)

TEMPO.CO, Jakarta - Triumph Speed 400 berhasil menarik perhatian konsumen India. Tercatat motor gede (moge) tersebut sudah terpesan 10 ribu unit dalam waktu tiga hari.

Dikutip dari Gaadiwaadi, Triumph Speed memiliki harga khusus untuk 10 ribu konsumen. Hanya dibanderol 2.23 lakh rupee atau Rp 41,08 juta.

Setelah itu, Triumph Speed 400 akan memiliki harga normal yakni naik 10 ribu rupee atau sekitar Rp 2 juta. Meski telah laris terjual, moge murah tersebut baru akan tersedia pada akhir bulan Juli ini.

Sebagai informasi, motor ini merupakan hasil kolaborasi pertama Triumph dan perusahaan motor asal India, Bajaj Auto.

"Kami sangat senang dengan tanggapan luar biasa yang kami terima setelah peluncuran. Pesanan 10.000 unit motor dalam rentang waktu sesingkat itu belum pernah terjadi sebelumnya dan merupakan bukti keyakinan teguh konsumen," ujar Rakesh Sharma selaku Direktur Eksekutif, Bajaj Auto Ltd.

Advertising
Advertising

"Kami berkomitmen pada janji kami untuk memproduksi sepeda motor luar biasa yang memikat pengendara dengan performa, desain, dan teknologinya," ia menambahkan.

Kehadiran Triumph Speed 400 memang sudah ditunggu sejak lama, sekitar tiga-empat tahun lalu. Kabar tersebut pertama berhembus setelah Triumph dan Bajaj mengumumkan kerja sama jangka panjang.

Triumph Speed 400 hadir sebagai salah satu middle-weight roadster termurah di kelasnya. Kendaraan tersebut dipastikan menjadi penantang berat Harley-Davidson X440 yang juga rilis di Negeri Hindustan dengan harga dan mesin yang nyaris sama.

Seperti namanya, Triumph Speed 400 menggendong mesin DOHC 398 cc bersilinder tunggal dengan muntahan tenaga 40 PS dan torsi 37.65 Nm. Spesifikasi itu disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual enam-percepatan.

Moge Speed 400 disematkan sejumlah fitur kekinian, mulai dari pencahayaan full-LED, panel instrumen semi-digital, throttle by wire, kontrol traksi, antilock braking system (ABS) berkanal dua, dan assist and slipper clutch.

Pilihan Editor: Harley-Davidson X440 Ditawarkan dengan Harga Rp 42 Jutaan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Pembalap Rookie MotoGP Pedro Acosta Ketahuan Belum Punya SIM

4 Desember 2023

Pembalap Rookie MotoGP Pedro Acosta Ketahuan Belum Punya SIM

Pembalap debutan MotoGP 2024 Pedro Acosta mengaku belum memiliki SIM motor. Simak informasi lengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Ungguli Pertamina Mandalika, Pedro Acosta Raih Triumph Triple Trophy 2023

2 Desember 2023

Ungguli Pertamina Mandalika, Pedro Acosta Raih Triumph Triple Trophy 2023

Pedro Acosta menyabet penghargaan Triumph Triple Trophy 2023 setelah menjalani musim yang hebat di Grand Prix Moto2.

Baca Selengkapnya

Lelang Motor Harley-Davidson Gratis Mesin Triumph, Mulai Rp 103 Jutaan

13 November 2023

Lelang Motor Harley-Davidson Gratis Mesin Triumph, Mulai Rp 103 Jutaan

Lelang motor Harley-Davidson tipe Nightster XL1200N tahun 2008 bakal dimulai pada 16 November 2023 jam 14.15-15.15 WIB.

Baca Selengkapnya

Hogers Indonesia Gelar Drag Race Harley-Davidson di Jakarta

9 November 2023

Hogers Indonesia Gelar Drag Race Harley-Davidson di Jakarta

Hogers Indonesia menggelar Drag Race of National Event (Hi-Drone) untuk para pemilik Harley-Davidson pada 11-12 November 2023.

Baca Selengkapnya

Yamaha Indonesia Buka Alasan Moge MT-07 Hanya Dipasarkan di Eropa

6 Oktober 2023

Yamaha Indonesia Buka Alasan Moge MT-07 Hanya Dipasarkan di Eropa

Yamaha MT-07 buatan Karawang belum dipasarkan secara masal di Indonesia lantaran masalah regulasi serta pajak kendaraan.

Baca Selengkapnya

13 Model Harley-Davidson 1986, Mana yang Punya Syahrul Yasin Limpo?

4 Oktober 2023

13 Model Harley-Davidson 1986, Mana yang Punya Syahrul Yasin Limpo?

Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo memiliki koleksi motor Harley-Davidson di dalam garsinya. Model apa yang ia miliki?

Baca Selengkapnya

Piaggio Indonesia Bawa Moto Guzzi V100 Mandello Aviazione Navale, Unit Terbatas

27 September 2023

Piaggio Indonesia Bawa Moto Guzzi V100 Mandello Aviazione Navale, Unit Terbatas

Moto Guzzi V100 Mandello menggendong mesin compact block terbaru yang menghasilkan tenaga 115 HP dan torsi 105 Nm.

Baca Selengkapnya

JLM Buka Opsi Datangkan Harley-Davidson Murah ke Indonesia

13 Agustus 2023

JLM Buka Opsi Datangkan Harley-Davidson Murah ke Indonesia

JLM Auto Indonesia membuka opsi mendatangkan Harley-Davidson murah ke Indonesia

Baca Selengkapnya

Tampil di GIIAS 2023, Harley-Davidson Rilis Motor Termurah?

10 Agustus 2023

Tampil di GIIAS 2023, Harley-Davidson Rilis Motor Termurah?

Harley-Davidson rencananya bakal merilis motor baru di GIIAS 2023 pada 11 Agustus 2023

Baca Selengkapnya

Harley-Davidson Murah Buatan India Terjual 25.000 Unit, Segini Harganya

8 Agustus 2023

Harley-Davidson Murah Buatan India Terjual 25.000 Unit, Segini Harganya

Hero MotoCorp mencatatkan penjualan sebanyak 25.000 unit untuk model Harley-Davidson murah buatan India.

Baca Selengkapnya