Penjelasan PT KAI soal Mesin Mobil Sering Mati di Atas Rel, Apa Penyebabnya?

Reporter

Erwan Hartawan

Kamis, 20 Juli 2023 10:00 WIB

Petugas mengatur lalu lintas di kawasan jalur pascakecelakaan truk tertabrak kereta api (KA) 112 Brantas di perlintasan kereta api petak jalan Jerakah - Semarang Poncol, Madukoro Raya, Semarang, Jawa Tengah, Rabu, 19 Juli 2023. Menurut PT KAI DAOP 4 Semarang, perjalanan KA kembali normal usai sebanyak 10 perjalanan KA jarak jauh tertunda akibat kecelakaan kereta api menabrak truk di jalur itu pada Selasa (18/7) pada pukul 19.28 WIB. ANTARA FOTO/Makna Zaezar

TEMPO.CO, Jakarta - Kereta Api Brantas atau KA Brantas rute Pasar Senen-Blitar mengalami kecelakaan pada Selasa, 18 Juli 2023, sekitar pukul 19.32 WIB. Saat itu kereta menabrak truk trailer Jembatan Rel Kanal Banjir Barat Semarang.

Dari sejumlah video yang beredar, terlihat truk tersebut sudah berada di perlintasan kereta api. Tak berselang lama, KA Brantas melintas dan langsung menabrak truk tersebut hingga menimbulkan ledakan.

Kapolres Semarang, Kombes Irwan Anwar mengatakan bahwa awalnya truk mendadak mogok di atas rel kereta. Saat itu palang rel kereta belum tertutup. Sopir dan kernet lalu turun dari truk dan meminta tolong kepada petugas palang rel kereta di lokasi.

"Mobil mogok kemudian dia tinggal. Tidak menerobos, tapi mogok di atas rel kereta," kata Irwan dalam keterangan resminya, pada Rabu 19 Juli 2023.

Kejadian mogoknya kendaraan memang bukanlah yang pertama. Beberapa kasus kecelakaan serupa terjadi akibat mesin kendaraan tiba-tiba mati saat berada di rel kereta api.

Advertising
Advertising

PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) menjelaskan faktor apa saja yang membuat mobil tiba-tiba mogok di perlintasan kereta api. Saat melintasi rel kereta api, biasanya kendaraan bermotor menggunakan kecepatan rendah.

Lebih lanjut PT KAI menjelaskan bahwa kabar adanya magnet dari dinamo lokomotif belum diketahui kebenarannya. "Adanya sebaran informasi kendaraan mati di perlintasan jalur rel akibat medan magnet, saat itu saya bilang belum ada riset yang membuktikan adanya medan magnet yang timbul dari dinamo lokomotif," kata Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko kepada Tempo.co.

"Sebagai contoh di Jakarta frekuensi KA ribuan dalam sehari jika jalan perlintasan normal ga ada kendaraan yang mogok karena matinya mesin kendaraan bisa terjadi karena komposisi persneling yang harusnya di gigi rendah, tapi gigi tinggi, terus ada kepanikan pada driver sehingga kondisi tidak normal," tambah dia.

Bila kendaraan mati di perlintasan rel kereta api, maka pengendara disarankan untuk segera keluar dari mobil. Karena dalam kondisi ini, mesin mobil akan susah dinyalakan kembali.

Pengemudi juga menyarankan agar pengendara tidak menerobos rel bila kereta api sudah terlihat, walaupun masih berjarak 1 km. Perlu diketahui bahwa kereta api tidak bisa melakukan rem mendadak karena roda dan rel terbuat dari baja sehingga tidak ada friksi. Rata-rata KA akan berhenti sejauh 800 meter setelah di rem.

Catatan

Artikel ini mengalami perubahan isi berita per hari ini, Jumat, 21 Juli 2023. Berikut Tulisan yang dihapus:

Ia mengatakan bahwa di lokomotif ada boggie (roda kereta), di mana komponen utamanya adalah dinamo.

Di dalam dinamo ada unsur magnet yang cukup besar. Sekedar informasi, lokomotif dengan seri CC memiliki 3 rangkaian boggie (6 buah dinamo besar). Hal ini berdampak pada rel yg terbuat dari baja, sehingga dapat menghantarkan medan magnet sejauh 1KM dari lokomotif.

Jika pengendara tidak memindahkan ke gigi rendah, maka putaran mesin dinamo dan koil dapat seketika mati akibat faktor medan magnet boggie KA yang dihantarkan oleh rel.

Oleh karena itu petugas selalu menutup pintu perlintasan sebelum kereta api mendekat (berjarak -+ 3 Km). Bila ada pengemudi tetap menerobos saat kereta api berjarak kurang dari 1 km, maka mesin dinamo dan koil mobil kemungkinan akan mati.

Tulisan di atas diganti menjadi kalimat di bawah ini:

Lebih lanjut PT KAI menjelaskan bahwa kabar adanya magnet dari dinamo lokomotif belum diketahui kebenarannya. Adanya sebaran informasi kendaraan mati di perlintasan jalur rel akibat medan magnet, saat itu saya bilang belum ada riset yang membuktikan adanya medan magnet yang timbul dari dinamo lokomotif," kata Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko kepada Tempo.co.

Sebagai contoh di Jakarta frekuensi KA ribuan dalam sehari jika jalan perlintasan normal ga ada kendaraan yang mogok karena matinya mesin kendaraan bisa terjadi karena komposisi persneling yang harusnya di gigi rendah, tapi gigi tinggi, terus ada kepanikan pada driver sehingga kondisi tidak normal

Pilihan Editor: Mengapa Mobil Bisa Mogok Tiba-tiba di Perlintasan Kereta Api?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

43 Tahun PT Inka, Berikut Profil Perusahaan BUMN Manufaktur Kereta Api

4 jam lalu

43 Tahun PT Inka, Berikut Profil Perusahaan BUMN Manufaktur Kereta Api

PT Inka tahun ini memasuki usia ke-43. Perusahaan persero ini memproduksi manufaktur untuk perkeretaapian, produknya telah menyebar ke mancanegara.

Baca Selengkapnya

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

14 jam lalu

Menilik Pemandangan Danau Superior dengan Kereta Api Duluth Zephyr

Selama perjalanan kereta api 75 menit wisatawan akan dimanjakan pemandangan kota dan Danau Superior

Baca Selengkapnya

10 Mobil Termahal di Dunia 2024, Ada yang Mencapai 450 Miliar

1 hari lalu

10 Mobil Termahal di Dunia 2024, Ada yang Mencapai 450 Miliar

Berikut ini deretan mobil bernilai fantastis di dunia, sebagian besar didesain eksklusif dan diproduksi terbatas, tidak lebih dari 10 unit.

Baca Selengkapnya

Mobil Mercedes Benz Sprinter Disita KPK, Ini Kata Syahrul Yasin Limpo

1 hari lalu

Mobil Mercedes Benz Sprinter Disita KPK, Ini Kata Syahrul Yasin Limpo

Dalam kesempatan yang berbeda, kuasa hukum Syahrul Yasin Limpo, Djalamudin Koedoeboen, mengatakan belum mengetahui soal mobil yang disita KPK itu.

Baca Selengkapnya

Cegah Kerugian Saat Kredit Mobil, Perhatikan 5 Tips Berikut

1 hari lalu

Cegah Kerugian Saat Kredit Mobil, Perhatikan 5 Tips Berikut

Untuk ajukan kredit mobil ada beberapa hal perlu diperhatikan. Salah satunya mengukur kemampuan finansial jangka pendek maupun panjang. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

2 hari lalu

BPH Migas Minta PT KAI Optimalkan Pemanfaatan BBM Bersubsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas mendorong PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) memaksimalkan pemanfaatan BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

KPK Sita 1 Mobil Mercedes Benz Sprinter Milik Syahrul Yasin Limpo

4 hari lalu

KPK Sita 1 Mobil Mercedes Benz Sprinter Milik Syahrul Yasin Limpo

KPK menyita 1 mobil merk Mercedes Benz Sprinter 315 CD warna hitam dalam penanganan kasus TPPU Syahrul Yasin Limpo.

Baca Selengkapnya

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

4 hari lalu

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Tingginya animo masyarakat menggunakan kereta api selama libur panjang kali ini, tak lepas dari kepastian jadwal dan tingkat ketepatan waktu perjalana

Baca Selengkapnya

Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

5 hari lalu

Usai Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih, PT KAI Tambah Armada Hadapi Libur Waisak

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat 854.728 penumpang selama libur panjang Kenaikan Isa Almasih dan cuti bersama periode 8 sampai 12 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

5 hari lalu

Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

Berikut ini jadwal KRL Jogja-Solo untuk tanggal 13-18 Mei 2024 lengkap dengan keberangkatan paling pagi hingga paling malam.

Baca Selengkapnya