Laba Bersih Tesla Naik hingga 20 Persen di Kuartal Kedua 2023

Reporter

Erwan Hartawan

Kamis, 20 Juli 2023 15:00 WIB

Bagian dalam Tesla Model S ditampilkan dalam mode autopilot di San Francisco, California, AS, 7 April 2016. REUTERS/Alexandria Sage

TEMPO.CO, Jakarta - Produsen mobil listrik Tesla mencatatkan laba bersih sebesar 2,7 miliar dolar AS pada kuartal kedua 2023. Jumlah tersebut meningkat 20 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya.

Pendapatan Tesla mencapai 24,9 miliar dolar AS untuk kuartal tersebut. Angka itu hampir 47 persen lebih tinggi dari tahun lalu. Sebagian besar pemasukan berasal dari pendapatan otomotif Tesla yang mencapai 21,3 miliar dolar AS pada kuartal kedua.

Tesla diketahui telah mengurangi biaya empat model mobil listrik mereka di Amerika Serikat, Meksiko, Eropa, dan China. Kebijakan tersebut membantu meningkatkan penjualannya di paruh pertama tahun ini, mencapai rekor pengiriman kuartal kedua sebanyak 466.140 unit.

Namun cara tersebut juga memengaruhi margin otomotif Tesla secara negatif. Untuk kedua kalinya pada tahun ini, margin kotor Tesla turun menjadi 18,2 persen dari 25 persen pada kuartal kedua 2022 dan turun dari 19,3 persen pada kuartal sebelumnya.

Margin operasi Tesla sedikit turun dari 11,4 persen pada kuartal pertama menjadi 9,6 persen. Pengeluaran modalnya meningkat 19 persen dari tahun ke tahun. Jumlah stasiun dan konektor Supercharger Tesla meningkat 33 persen pada kuartal kedua, masing-masing menjadi 5.265 dan 48.082.

Advertising
Advertising

Pembuat mobil listrik itu telah membuka jaringan Supercharger-nya untuk pembuat mobil lain, termasuk Ford, General Motors dan Nissan,. Tesla menutup kuartal dengan arus kas bebas 1 miliar dolar AS, naik dari 441 juta dolar AS pada akhir kuartal pertama.

"Untuk tahun 2023, kami berharap untuk tetap berada di depan CAGR (tingkat pertumbuhan per tahun selama rentang periode waktu tertentu) 50 persen jangka panjang dengan sekitar 1,8 juta kendaraan untuk tahun ini," tulis Tesla dalam laporan keuangannya.

Pabrik di Shanghai China telah berhasil beroperasi mendekati kapasitas penuh selama beberapa bulan. "Gigafactory Shanghai tetap menjadi pusat ekspor utama kami," tambah laporan tersebut.

Pilihan Editor: Bocoran Tampilan dan Mesin Toyota Fortuner Hybrid, Kapan Dirilis?

ERWAN HARTAWAN | ANTARA

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Jaksa ICC Sedang Upayakan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Pemimpin Hamas

2 jam lalu

Jaksa ICC Sedang Upayakan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu dan Pemimpin Hamas

Jaksa ICC sedang meminta surat perintah penangkapan bagi pemimpin Hamas Yahya Sinwar dan PM Israel Benyamin Netanyahu

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu Elon Musk, Undang Investasi SpaceX hingga Tesla di Indonesia

3 jam lalu

Jokowi Bertemu Elon Musk, Undang Investasi SpaceX hingga Tesla di Indonesia

Presiden Jokowi juga mengapresiasi Elon Musk atas keikutsertaannya sebagai pembicara di KTT World Water Forum dan membahas pentingnya pengelolaan air.

Baca Selengkapnya

Helikopter Bell 212 yang Tewaskan Presiden Iran Ebrahim Raisi Sering Kecelakaan, Ini Spesifikasinya

4 jam lalu

Helikopter Bell 212 yang Tewaskan Presiden Iran Ebrahim Raisi Sering Kecelakaan, Ini Spesifikasinya

Spesifikasi Bell 212, helikopter yang ditumpangi Presiden Iran Ebrahim Raisi saat kecelakaan helikopter hingga tewas pada Minggu 19 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Penggunaan TikTok Masih Belum Aman di Amerika Serikat, Sebab...

4 jam lalu

Penggunaan TikTok Masih Belum Aman di Amerika Serikat, Sebab...

Amerika Serikat melarang sementara penggunaan TikTok oleh warganya.

Baca Selengkapnya

Setelah Disalip Malaysia, Luhut Sebut Elon Musk Pertimbangkan Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik

6 jam lalu

Setelah Disalip Malaysia, Luhut Sebut Elon Musk Pertimbangkan Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik

Luhut mengatakan Elon Musk akan mempertimbangkan tawaran pembangunan pabrik baterai kendaraan listrik di Tanah Air setelah CEO bertemu Jokowi.

Baca Selengkapnya

Vermont State University Amerika Serikat Beri Gelar Doktor HC Kucing Bernama Max

9 jam lalu

Vermont State University Amerika Serikat Beri Gelar Doktor HC Kucing Bernama Max

Gelar bergengsi Vermont State University tersebut diberikan karena sang kucing sering bermain di sekitar kampus sehingga memberikan dukungan emosional

Baca Selengkapnya

Apa Alasan Negara-negara di Pasifik Menolak Palestina sebagai Anggota Penuh PBB?

11 jam lalu

Apa Alasan Negara-negara di Pasifik Menolak Palestina sebagai Anggota Penuh PBB?

Berikut alasan negara-negara di Pasifik menolak status anggota penuh Palestina di PBB.

Baca Selengkapnya

Resmikan Penggunaan Starlink untuk Puskesmas Terpencil, Elon Musk Enggan Bicara Soal Tesla

14 jam lalu

Resmikan Penggunaan Starlink untuk Puskesmas Terpencil, Elon Musk Enggan Bicara Soal Tesla

Elon Musk tiba di Bali, Minggu, 19 Mei 2024, dengan jet pribadi sebelum menghadiri upacara peluncuran penggunaan Starlink di Puskesmas terpencil

Baca Selengkapnya

Pejabat AS Terbang ke Arab Saudi Temui Pangeran MBS, Apa yang Dibahas?

1 hari lalu

Pejabat AS Terbang ke Arab Saudi Temui Pangeran MBS, Apa yang Dibahas?

Utusan Joe Biden menemui Pangeran MBS di Arab Saudi untuk membahas sejumlah hal termasuk Palestina.

Baca Selengkapnya

Dua Aktor Pengisi Suara di AS Gugat Perusahaan AI yang Diduga Gunakan Suara Mereka Secara Ilegal

1 hari lalu

Dua Aktor Pengisi Suara di AS Gugat Perusahaan AI yang Diduga Gunakan Suara Mereka Secara Ilegal

Dua aktor pengisi suara menggugat salah satu startup kecerdasan buatan atau AI, yakni Lovo di pengadilan federal Manhattan, AS. Begini kasusnya.

Baca Selengkapnya