Bamsoet Ingin Pulangkan Mobil Sultan Pakubuwono X dari Belanda

Sabtu, 26 Agustus 2023 18:46 WIB

Benz Phaeton Sunan Solo. thingstory.com

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau Bamsoet mengatakan akan segera menemui Duta Besar Belanda untuk memulangkan mobil miliki Sultan Kasunanan Surakarta Pakubuwono X. Mobil tersebut saat ini disimpan menjadi Museum Louwman, Belanda.

"Dalam waktu dekat, saya akan bertemu Duta Besar Belanda untuk Indonesia guna membahas lebih lanjut seputar kondisi mobil tersebut," kata Bamsoet dalam keterangan resminya, dikutip Tempo hari ini, Sabtu, 26 Agustus 2023.

Selain itu menurut Bamsoet, pertemuan tersebut juga akan membahas soal kerja sama melalui Museum IMI yang akan dibangun di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dengan Museum Louwman Belanda. Kerja sama tersebut bertujuan menghadirkan mobil bersejarah miliki Sultan Pakubuwono X ke Indonesia.

Untuk diketahui, mobil milik Sultan Pakubuwono X ini adalah Benz Victoria Phaeton yang merupakan buatan Karl Benz, Jerman. Mobil ini dibeli Sultan Pakubuwono X dan menjadikannya sebagai orang Indonesia pertama yang membeli mobil.

Benz Victoria Phaeton ini disebut sebagai yang termewah di Pulau Jawa, dengan kanopi bergaris hijau dan putih, serta tirai serasi untuk melindungi penumpang dari sinar matahari. Mobil ini dapat menampung enam hingga delapan penumpang.

Advertising
Advertising

Dari sektor dapur pacu, Benz Victoria Phaeton ini mengusung mesin satu silinder berkubikasi 3.000cc. Mesin tersebut menghasilkan tenaga 5 HP pada 600 rpm, yang seluruh tenaganya disalurkan ke empat roda.

Poros engkol atau crankshaft mobil ini tidak ada penutupnya, sehingga harus sering dihentikan untuk dilumasi. Cara menghidupkannya pun cukup unit, ada flywheel yang harus ditarik dahulu dengan sangat kuat.

Saat dibawa ke Belanda, mobil ini pertama kali dipamerkan di Amsterdam RAI Motor Show pada tahun 1924. Saat itu, mobil ini masih berusia 29 tahun.

Pilihan Editor: Harga BBM Nonsubsidi Naik, Bamsoet: Pemerintah Harus Lihat Keuangan Warga

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Berita terkait

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudi

15 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudi

Bamsoet mengapresiasi penambahan kuota haji sebesar 20 ribu orang pada tahun 2024, sehingga total kuota Jemaah Haji Indonesia menjadi 241.000 orang.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Pemanfaatan Teknologi Artificial Intelligence Karya Anak Bangsa

1 hari lalu

Bamsoet Dorong Pemanfaatan Teknologi Artificial Intelligence Karya Anak Bangsa

Pemerintah bisa memanfaatkan teknologi artificial intelligence (AI) yang dikembangkan oleh anak bangsa guna melakukan legislasi review.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Penyelenggaraan Jambore Nasional Mercedes-Benz Club Indonesia di Bali

1 hari lalu

Bamsoet Dukung Penyelenggaraan Jambore Nasional Mercedes-Benz Club Indonesia di Bali

Bambang Soesatyo (Bamsoet) memberikan dukungan penuh terhadap rencana penyelenggaraan Jambore Nasional Mercedes-Benz Club Indonesia ke-19 yang akan berlangsung pada September 2024 di Nusa Dua, Peninsula ITDC Bali

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ingatkan Pemilik Senjata Api Beladiri Agar Patuhi Peraturan

1 hari lalu

Bamsoet Ingatkan Pemilik Senjata Api Beladiri Agar Patuhi Peraturan

Indonesia berbeda dengan Amerika Serikat ataupun negara lainnya yang mengizinkan perdagangan dan kepemilikan senjata api secara terbuka.

Baca Selengkapnya

KPK Sita 1 Mobil Mercedes Benz Sprinter Milik Syahrul Yasin Limpo

2 hari lalu

KPK Sita 1 Mobil Mercedes Benz Sprinter Milik Syahrul Yasin Limpo

KPK menyita 1 mobil merk Mercedes Benz Sprinter 315 CD warna hitam dalam penanganan kasus TPPU Syahrul Yasin Limpo.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Kembali Diminta Mengajar Program Doktor di Universitas Jayabaya

2 hari lalu

Bamsoet Kembali Diminta Mengajar Program Doktor di Universitas Jayabaya

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, kembali diminta untuk mengajar program doktor (S3) ilmu hukum di Universitas Jayabaya, Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Gelaran 'Tribute to Akbar Tandjung'

2 hari lalu

Bamsoet Dukung Gelaran 'Tribute to Akbar Tandjung'

Sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi dan keteladanan Akbar Tandjung dalam politik kebangsaan di Indonesia, Bamsoet mendukung Gelaran 'Tribute to Akbar Tandjung'.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

3 hari lalu

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

Bamsoet mendukung Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) yang akan mengirimkan atlet balap untuk mengikuti berbagai kejuaraan balap bergengsi di Internasional.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Penyelenggaraan IMI X IOF Challenge 2024 di Kebumen

3 hari lalu

Bamsoet Apresiasi Penyelenggaraan IMI X IOF Challenge 2024 di Kebumen

IMI X IOF Challenge 2024 menjadi wujud komitmen IMI bersama Indonesia Off Road Federation (IOF) dalam memajukan off road di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Peningkatan Kualitas Tenaga Pengajar Indonesia

3 hari lalu

Bamsoet Dorong Peningkatan Kualitas Tenaga Pengajar Indonesia

Bamsoet mengikuti Pelatihan Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) sebagai pemenunah persyaratan sertifikasi pendidik untuk dosen di Indonesia.

Baca Selengkapnya