KTT ASEAN: Ada Pengalihan Arus, Berikut 4 Jalur Alternatif Melewati GBK

Reporter

Antara

Kamis, 7 September 2023 10:00 WIB

Anggota Polisi menutup jalan dengan road barrier di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Selasa, 5 September 2023. Ditlantas Polda Metro Jaya bersama Pemprov DKI Jakarta memberlakukan rekayasa arus lalu lintas dalam rangka mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN 2023 di DKI Jakarta. Rekayasa lalu lintas tersebut diberlakukan di 29 ruas jalan yang tersebar di wilayah DKI Jakarta. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Pihak kepolisian telah menyiapkan empat jalur alternatif bagi pengguna lalu lintas yang ingin melewati kawasan Gelora Bung Karno (GBK). Itu dilakukan karena Polda Metro Jaya menerapkan pengalihan arus lalu lintas pada hari ini, Kamis, 7 September 2023, untuk sukseskan KTT ASEAN.

GBK Senayan masuk dalam daftar lokasi yang akan memberlakukan rekayasa lalu lintas dari pukul 06.00-19.00 WIB. Selain itu, ada tiga ruas jalan lain yang menerapkan pengalihan arus, yakni Jalan Rasuna Said, Jalan MH Thamrin-Jalan Jenderal Sudirman, dan Jalan Gatot Subroto.

Polda Metro Jaya, melalui akun media sosial resminya, mengimbau masyarakat untuk menggunakan transportasi umum. Selain itu pengendara juga disarankan untuk mencari jalan alternatif.

Bagi pengendara yang datang dari arah selatan area GBK (Cipete) menuju ke barat (Slipi) atau utara (Monas), bisa diarahkan melewati Jalan Kyai Maja, lalu Jalan Kebayoran Baru dan Jalan Arteri Pondok Indah. Selanjutnya berputar balik di depan Mal Gandaria City, lalu ke Jalan Teuku Nyak Arief, Jalan Tentara Pelajar dan seterusnya.

Pengguna lalu lintas dari arah utara area GBK (Harmoni) menuju ke selatan (Blok M) dapat melalui Jalan Medan Merdeka Barat. Kemudian Jalan Budi Kemuliaan, Jalan Abdul Muis, Jalan Fahrudin, Jalan KH Mas Mansyur, Jalan Penjernihan, Jalan Pejompongan dan Jalan Tentara Pelajar. Lalu JalanTeuku Nyak Arief, Jalan Kebayoran Baru, Jalan Kyai Maja, Jalan Panglima Polim dan seterusnya.

Advertising
Advertising

Mereka yang datang dari arah timur area GBK (Tebet) menuju ke barat (Slipi) dapat melalui Jalan Kapten Tendean, Jalan Wolter Monginsidi, Jalan Trunojoyo, Jalan Kyai Maja, Jalan Kebayoran Baru dan Jalan Arteri Pondok Indah. Lalu berputar balik di depan Mal Gandaria City, menuju Jalan Teuku Nyak Arief, Jalan Tentara Pelajar, Jalan S Parman dan seterusnya.

Pengguna lalu lintas dari arah barat area GBK (Slipi) menuju ke timur (Tebet) dapat melalui Jalan S Parman, Jalan Pejompongan, Jalan Penjernihan, Jalan RM Margono, Jalan Galunggung, Jalan Dr Saharjo, Jalan Prof Dr Soepomo, Jalan MT Haryono dan seterusnya.

Pilihan Editor: 4 Ruas Jalan Dialihkan pada Hari Ini untuk Sukseskan KTT ASEAN

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

7 hari lalu

5 Negara Terkecil di Asia Tenggara Berdasarkan Luas Wilayah

ASEAN terdiri dari 11 negara yang berlokasi di Asia Tenggara. Ini dia negara terkecil di Asia Tenggara berdasarkan luas wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Profil Erastus Radjimin, CEO dan Pendiri Artotel Group yang Mengakuisisi Hotel Atlet Century Senayan

15 hari lalu

Profil Erastus Radjimin, CEO dan Pendiri Artotel Group yang Mengakuisisi Hotel Atlet Century Senayan

Artotel Group resmi mengakuisisi Hotel Atlet Century Senayan. Berikut profil Erastus Radjimin CEO Artotel Group.

Baca Selengkapnya

Daftar Jalur Alternatif di Jawa Barat untuk Arus Balik Mudik Lebaran 2024

28 hari lalu

Daftar Jalur Alternatif di Jawa Barat untuk Arus Balik Mudik Lebaran 2024

Berikut daftar jalur alternatif di Jawa Barat untuk arus balik mudik Lebaran 2024 yang tersebar di jalur pantura, tengah selatan, dan pansela.

Baca Selengkapnya

Ini Jalur Alternatif untuk Hadapi Arus Balik Lebaran 2024 di Jawa Barat

30 hari lalu

Ini Jalur Alternatif untuk Hadapi Arus Balik Lebaran 2024 di Jawa Barat

Pemudik diharapakan memperhatikan sejumlah hal sebelum memutuskan menggunakan jalur alternatif.

Baca Selengkapnya

Macet di Lintas Palembang-Betung Mulai Terurai, Dirlantas Singgung Ini Penyebab Macet

35 hari lalu

Macet di Lintas Palembang-Betung Mulai Terurai, Dirlantas Singgung Ini Penyebab Macet

Macet parah sempat terjadi di jalan lintas timur Sumatera pada ruas Palembang-Betung sejak Jumat lalu.

Baca Selengkapnya

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

45 hari lalu

RUU DKJ Disahkan DPR, Berikut Poin-Poin Penting UU DKJ Berikut Status Monas dan GBK Kemudian

RUU DKJ telah disahkan DPR menjadi UU DKJ. Apa saja poin-poin penting dari Daerah Khusus Jakarta setelah Ibu Kota pindah ke IKN?

Baca Selengkapnya

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di GBK Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.398 Personel

53 hari lalu

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam di GBK Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.398 Personel

Pengamanan laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam malam ini terbagi menjadi 3 zona, yaitu menjaga di sisi luar stadion GBK.

Baca Selengkapnya

DPR dan Pemerintah Setuju Hapus Ketentuan Soal Peralihan Aset ke DKJ, Ini Alasannya

56 hari lalu

DPR dan Pemerintah Setuju Hapus Ketentuan Soal Peralihan Aset ke DKJ, Ini Alasannya

Pemerintah Provinsi DKJ tetap dapat mengusulkan pemanfaatan barang milik negara setelah Jakarta tak lagi jadi ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

56 hari lalu

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam dua kali pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret ini, di kandang dan tandang.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

8 Maret 2024

5 Hal yang Disorot Jokowi saat KTT ASEAN di Australia, Sebut Kampanye Hitam Berdalih Isu Lingkungan

Mulai kampanye hitam hingga Palestina, berbagai hal penting turut disorot Presiden Jokowi dalam KTT ASEAN Australia.

Baca Selengkapnya