Motor Marco Bezzecchi Sempat Bermasalah di Sprint Race MotoGP San Marino

Reporter

Minggu, 10 September 2023 03:00 WIB

Marco Bezzecchi di MotoGP San Marino 2023. (Foto: Mooney VR46 Racing)

TEMPO.CO, Jakarta - Marco Bezzecchi telah merampungkan sesi Sprint Race MotoGP San Marino dengan hasil positif pada Sabtu, 9 September 2023. Ketika itu dirinya berhasil menorehkan podium kedua di Sirkuit Misano.

Pembalap Mooney VR46 Racing Team tersebut hanya kalah cepat 0,397 detik dari pemenang Sprint Race MotoGP San Marino, yakni Jorge Martin (Prima Pramac Racing). Namun dirinya mengaku tetap senang dengan hasil ini.

Meski berhasil mengalahkan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang menempati P3 di Sprint Race MotoGP San Marino, Marco Bezzecchi mengaku sempat mengalami masalah pada motor balapnya.

“Saat memulai, perangkat start tidak berfungsi dengan benar. Saya melewati tiga tikungan pertama dengan perangkat yang diaktifkan, bagian depan tetap terbenam. Makanya saya rugi banyak,” kata dia seperti dikutip dari Speedweek hari ini, Minggu, 10 September 2023.

Tak hanya mengalami masalah pada motornya, Marco Bezzecchi juga mengaku merasakan kesakitan di bagian tangannya. Itu terjadi ketika dirinya mengalami kecelakaan di Grand Prix Catalunya pekan lalu.

Advertising
Advertising

“Saya mampu mengejar Jorge, tapi kemudian saya mulai merasakan sedikit kesakitan, terutama saat mengubah arah. Di sektor 1 saya membuat beberapa kesalahan saya kehilangan waktu. Saya memiliki beberapa lap yang bagus, namun di lap lain saya membuat kesalahan karena saya kehabisan tenaga saat berpindah dari kiri ke kanan," jelas dia.

“Saya sangat menderita dalam tiga putaran terakhir karena saya sangat kesakitan. Saya mengawasi pit board saya karena pada akhirnya yang terpenting adalah mengamankan posisi kedua dan tidak membuat kesalahan," tambah Marco Bezzecchi.

Marco Bezzecchi berpeluang menorehkan hasil positif di Grand Prix MotoGP San Marino 2023 pada malam nanti. Pembalap berkebangsaan Italia tersebut bakal memulai balapan di barisan depan, tepatnya di P2. Namun dirinya tak begitu yakin bisa mudah mendapatkan podium di sana.

“Dengan ban belakang medium, motor biasanya menjadi lebih lembut. Saya harap ini membantu saya. Saya memiliki lebih sedikit masalah rasa sakit selama latihan dengan ban ini. Saya sudah siap menghadapi kenyataan bahwa saya akan mendapat masalah. Saya tidak berharap bisa merasa nyaman dalam balapan," tutup Marco Bezzecchi.

Pilihan Editor: Bagnaia Raih P3 di Sprint Race MotoGP San Marino dengan Rasa Sakit

SPEEDWEEK

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

20 jam lalu

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

Lima tahun berlalu sejak Marc Marquez tersenyum bahagia ketika mengunci gelar juara dunia MotoGP keenamnya. Kini mulai bangkit.

Baca Selengkapnya

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

2 hari lalu

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.

Baca Selengkapnya

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

2 hari lalu

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.

Baca Selengkapnya

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

3 hari lalu

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

3 hari lalu

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

Jorge Martin meraih kemennagan ganda di MotoGP Prancis 2024, dengan menjuarai sprint race dan balapan utama. Marc Marquez juga terus finis kedua.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

3 hari lalu

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

Francesco Bagnaia bertekad menebus kegagalan di sprint race MotoGP Prancis 2024 dalam balapan utama hari ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

3 hari lalu

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

Marc Marquez menatap balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu, 12 Mei, dengan waspada meski tampil sensasional di sprint race.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

4 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

Jorge Martin berhasil memenangi sesi sprint MotoGP Prancis 2024. Marc Marquez dan Maverick Vinales juga naik podium.

Baca Selengkapnya

Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

5 hari lalu

Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin memimpin sesi latihan pertama (FP1) MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya

MotoGP Prancis 2024: Puncaki Klasemen, Jorge Martin Incar Stabilitas Kecepatan dan Performa

5 hari lalu

MotoGP Prancis 2024: Puncaki Klasemen, Jorge Martin Incar Stabilitas Kecepatan dan Performa

Jorge Martin mengincar kecepatan dan performa stabil pada MotoGP Prancis 2024 yang akan diadakan di Sirkuit Le Mans, Prancis, mulai Jumat hari ini.

Baca Selengkapnya