AISI Minta Pemerintah Percepat Penyeragaman Baterai Motor Listrik

Reporter

Erwan Hartawan

Selasa, 10 Oktober 2023 07:00 WIB

Motor listrik Alva di GIIAS 2023. (Foto: TEMPO/Erwan Hartawan)

TEMPO.CO, Jakarta - Pasar otomotif Indonesia kini mulai diramaikan beragam merek motor listrik. Berdasarkan data Kementerian Perhubungan (Kemenhub) ada sekitar 52 Agen Pemegang Merek (APM) motor listrik di Tanah Air.

Meski begitu, peredaran motor listrik di Indonesia belum semasif motor konvensional. Bahkan penjualannya hanya sekitar 1 persen dari total penjualan motor bensin.

Sekretaris Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), Hari Budianto, mengatakan salah satu kendala adalah keraguan masyarakat mengenai pengisian baterai. Menurutnya, penyeragaman jenis baterai perlu dipercepat agar bisa ditentukan sistem pengisian yang sesuai di Indonesia

“Itu permasalahan dasarnya, karena secara industri dunia pun sampai saat ini memang sudah ada banyak standar tapi belom regulated. Kalau standar itu mengacu pada apakah itu kualitas, apakah itu soket tertentu, apakah tegangan pengenal tertentu itu standar ya. Tapi kalau diregulasikan itu harus dipatuhi jadi regulasi,” kata dia saat ditemui di Jakarta Selatan, 4 Oktober 2023.

Hari menyebut, saat ini baterai yang digunakan motor listrik masih diproduksi oleh produsen menyesuaikan tegangan yang dibutuhkan. Hal tersebut membuat munculnya berbagai macam jenis baterai dan daya pengisian.

Advertising
Advertising

“Pertanyaannya, kalau mau distandarkan ya bisa segera dibuatkan regulasinya. Baterai ini kebutuhannya menyesuaikan dari motornya. Kira-kira bisa disatuin (standarisasinya). Tentu logikanya adalah susah untuk distandarisasi,” ujar dia,

Oleh karenanya, Hari meminta pemerintah segera turun tangan mengeluarkan regulasi standarisasi baterai motor listrik. Pasalnya regulasi tersebut diyakni membuat harga baterai menjadi lebih murah dan menyediakan banyak opsi pengisian daya.

“Kalau mau tegas, pemerintah membuat regulasi tentang baterai tadi, berlaku untuk semua. Jadi di bawah Kementerian Perindustrian membahas mengenai bagaimana kelanjutan dari standarisasi baterai dan mungkin di bulan-bulan depan ini ada meeting berikutnya,” kata dia menambahkan.

Pilihan Editor: 5 Tips Merawat Sepeda Motor Listrik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto


Berita terkait

Korban Tewas Pesawat Jatuh di BSD Tangerang, Kepala RS Polri Kramat Jati : 1 Korban Sudah Dipulangkan

16 jam lalu

Korban Tewas Pesawat Jatuh di BSD Tangerang, Kepala RS Polri Kramat Jati : 1 Korban Sudah Dipulangkan

Kepala Rumah Sakit Polri Kramat Jati sebut 1 korban tewas dalam tragedi pesawat jatuh di Lapangan Sunburst, BSD City, Tangerang Selatan telah dipulangkan ke keluarga.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Sebut 3 Korban Tewas dalam Tragedi Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

1 hari lalu

Kemenhub Sebut 3 Korban Tewas dalam Tragedi Pesawat Jatuh di Sunburst BSD

Pesawat jatuh tipe Technam P2006T dengan nomor registrasi PK-IFP milik Indonesia Flying Club.

Baca Selengkapnya

Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan, Kemenhub: Membawa 3 Orang, Termasuk Penerbang

1 hari lalu

Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan, Kemenhub: Membawa 3 Orang, Termasuk Penerbang

Peristiwa jatuhnya pesawat latih itu terjadi pukul 14.30 WIB, Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

10 Motor Termahal di Dunia 2024, Harganya Mencapai 2,3 Miliar

3 hari lalu

10 Motor Termahal di Dunia 2024, Harganya Mencapai 2,3 Miliar

Berikut ini deretan sepeda motor dengan harga fantastis pada 2024, ada dibanderol hingga Rp2,3 miliar per unit.

Baca Selengkapnya

Buntut Penganiayaan di STIP, Menhub Minta Sekolah SDM Perhubungan Ubah Hal Ini

3 hari lalu

Buntut Penganiayaan di STIP, Menhub Minta Sekolah SDM Perhubungan Ubah Hal Ini

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan pembaruan di sekolah yang berada di bawah naungan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP).

Baca Selengkapnya

Kemenhub Bebastugaskan Kepala Bandara Wilayah X Merauke yang Tersandung Dugaan KDRT

4 hari lalu

Kemenhub Bebastugaskan Kepala Bandara Wilayah X Merauke yang Tersandung Dugaan KDRT

Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membebastugaskan sementara Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke

Baca Selengkapnya

Daftar HP dengan Kapasitas Baterai 10000 mAh, Cocok untuk Main Game

4 hari lalu

Daftar HP dengan Kapasitas Baterai 10000 mAh, Cocok untuk Main Game

Semakin besar kapasitas baterai HP, maka semakin semakin lama daya tahan baterai HP tersebut. Berikut HP dengan baterai 10000 mAh.

Baca Selengkapnya

Kecewanya Calon Taruna STIP Asal Flores, Rela Cuti Kuliah Demi Menggapai Cita-cita Pelaut

5 hari lalu

Kecewanya Calon Taruna STIP Asal Flores, Rela Cuti Kuliah Demi Menggapai Cita-cita Pelaut

Banyak calon taruna STIP dari berbagai daerah yang mendaftar ke sekolah kedinasan di bawah Kemenhub itu. Tahun ini tidak menerima mahasiswa baru.

Baca Selengkapnya

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

5 hari lalu

Kepergok Hendak Mencuri Motor, Pria di Bekasi Tewas Dikeroyok Massa

Pria yang diduga hendak mencuri sepeda motor itu diteriaki maling lalu dikejar dan dihujani pukulan oleh massa hingga tewas.

Baca Selengkapnya

Orang Tua Calon Taruna STIP Ajukan Keberatan Keputusan Kemenhub Tak Buka Penerimaan Tahun Ini

5 hari lalu

Orang Tua Calon Taruna STIP Ajukan Keberatan Keputusan Kemenhub Tak Buka Penerimaan Tahun Ini

Alasan Menhub meniadakan penerimaan taruna STIP tahun ini adalah untuk memutus rantai tradisi tidak baik antara senior dan junior.

Baca Selengkapnya