MotoGP Mandalika: Aksen Batik Lombok Hadir di Motor Alex Rins

Reporter

Erwan Hartawan

Kamis, 12 Oktober 2023 13:00 WIB

Motor Alex Rins Livery spesial MotoGP Mandalika 2023. (Dok Castrol)

TEMPO.CO, Jakarta - Castrol Indonesia mengumumkan kampanye ‘Go Indonesia’ yang akan dibawakan bersama tim satelit LCR Honda dalam gelaran balapan kelas dunia, MotoGP Mandalika, pada 13-15 Oktober 2023.

Kampanye ‘Go Indonesia’ ini diwujudkan dalam bentuk logo yang disematkan di livery spesial dengan aksen batik Lombok pada motor LCR Honda yang dikendarai oleh Alex Rins di Sirkuit Mandalika.

Selain itu logo tersebut juga terpasang di wearpack balap, serta seragam seluruh anggota Tim LCR Honda. Castrol juga mencantumkan logo lima bengkel pemenang Castrol Super Mechanic Contest 2023 pada livery motor balap Alex Rins.

"Bersama dengan tim LCR Honda, kami membawa masyarakat Indonesia lebih dekat dengan olahraga otomotif roda dua bergengsi ini dan mendukung warisan budaya dan pariwisata Indonesia yang indah, serta pemberdayaan UMKM lokal," kata Augustnine Adrianto, Marketing Director Castrol Indonesia.

Bengkel dan montir pemenang Castrol Super Mechanic Contest 2023 dan konsumen yang beruntung dalam program ‘Cocoknya Ke Mandalika’, akan diberikan Ultimate Castrol Mandalika Experience secara gratis. Mereka nantinya juga bisa melihat lebih dekat event MotoGP Mandalika.

Advertising
Advertising

Para pemenang berhak atas kesempatan eksklusif bersama Castrol untuk menyaksikan langsung gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika dan mendapatkan VIP Access ke paddock dan Garage 3 Tim MotoGP Castrol, termasuk tiket penerbangan dan akomodasi di Mandalika selama 4 hari 3 malam.

“Kami memberikan apresiasi terbesar kami kepada pihak bengkel dan montir sebagai mitra yang berjalan bersama kami di Tanah Air,” tutup Augustnine.

Pilihan Editor: Jadwal Moto3 Mandalika: Mario Aji dan Fadillah Aditama Main di Kandang

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

2 hari lalu

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

Nahdlatul Wathan (NW) menjadi organisasi massa Islam pertama yang membangun ekosistem di Ibu Kota Nusantara (IKN). Begini profilnya?

Baca Selengkapnya

Agnez Mo Kenakan Batik di Gold Gala 2024, Dapat Pujian dari Desainer dan Netizen

3 hari lalu

Agnez Mo Kenakan Batik di Gold Gala 2024, Dapat Pujian dari Desainer dan Netizen

Agnez Mo menghadiri ajang Gold Gala 2024 di Los Angeles, dengan sentuhan khas Indonesia yakni mengenakan batik hingga tusuk konde.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Pengedar Magic Mushroom di Gili Trawangan

7 hari lalu

Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Pengedar Magic Mushroom di Gili Trawangan

Polisi menangkap lima orang tersangka pengedar magic mushroom yang disita dari salah satu bar di kawasan wisata Gili Trawangan.

Baca Selengkapnya

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

16 hari lalu

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

Bandara Lombok merupakan pintu masuk utama bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Lombok dan destinasi lain di Nusa Tenggara Barat.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

19 hari lalu

Terkini Bisnis: Satgas Pasti Diminta Berantas Pinjol Ilegal, Ada Diskon 50 Persen Tiket MotoGP Mandalika

YLKI minta Satgas Pasti berantas pinjol ilegal sampai ke akarnya.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

19 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

21 hari lalu

Sirkuit Mandalika Bakal Didatangi Puluhan Mobil Sport Jepang untuk Berlaga

Sebanyak 85 mobil Jepang performa tinggi dari seluruh Indonesia akan hadir di Pertamina Mandalika International Circuit untuk ikut kompetisi.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

22 hari lalu

Bamsoet Dukung Fashion Show Kain Tradisional Indonesia di San Polo Italia

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mendukung rencana pagelaran fashion show oleh Dian Natalia Assamady bertajuk "Keindahan Karya Kain. Tenun dan Batik Ku Indonesia".

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

24 hari lalu

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengenakan kain batik pada hari terakhirnya di Washington DC, Amerika Serikat, 21 April kemarin.

Baca Selengkapnya

Jangan Lupakan 7 Destinasi Wisata Semarang, Kota Lama sampai Mangrove Edu Park

27 hari lalu

Jangan Lupakan 7 Destinasi Wisata Semarang, Kota Lama sampai Mangrove Edu Park

Kota Lama Semarang hingga Taman Lele, Semarang tak pernah kehabisan destinasi wisata.

Baca Selengkapnya