Toyota Rangga dan Kopi Tuku Tampil di Japan Mobility Show 2023

Kamis, 26 Oktober 2023 06:30 WIB

Toyota Rangga dengan desain Toko Kopi Tuku. (Foto: TEMPO/Moses)

TEMPO.CO, Jakarta - Mobil konsep niaga Toyota Rangga yang ditampilkan Toyota Astra Motor pada Japan Mobility Show 2023 di Tokyo, Jepang, membawa jenama Toko Kopi Tuku. Mobil purwarupa tersebut tampil sebagai kedai kopi berjalan dinamai TUKULILING.

"Kami memang menjalin kerja sama dengan Kopi Tuku," kata Vice President PT Toyota Astra Motor Henry Tanoto di Tokyo, Jepang, Rabu, 25 Oktober 2023. "Jadi ini nantinya bisa dipakai SME (small medium entreprise), tergantung jenis usaha mereka."

Dalam unggahan di Instagram, Rabu, pendiri Toko Kopi Tuku Andanu Prasetyo mengatakan Tuku dengan Toyota berkolaborasi karena memang punya kesamaan visi untuk terus berkarya memberikan karya terbaik. "Harapannya, Tuku dan Toyota Rangga terus bisa berjuang dan menjadi inspirasi," kata dia.

Menurut dia, tidak mudah untuk membuat kafe mobil. Pasalnya, dibutuhkan kendaraan yang bisa membawa berbagai kebutuhan seperti mesin kopi hingga kursi. Andanu menganggap Rangga fleksibel dan fungsional.

Selain untuk kafe berjalan, Henry mengatakan Toyota Rangga ke depannya bisa juga dipakai sebagai ambulans. Fungsinya akan berbeda-beda sesuai kebutuhan konsumen.

Advertising
Advertising

Pada Agustus lalu, Toyota Rangga diperkenalkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2023) di BSD City. Saat itu, purwarupa yang dipamerkan antara lain Rangga Concept Mobile Cafe, Rangga Concept Ambulance, Rangga Concept EV Mobile Service, dan Rangga Concept Pace Car.

Mobil konsep komersial Rangga dirancang untuk mengembalikan warisan Kijang pikap. Calon kendaraan niaga Toyota Indonesia ini menggunakan platform Innovative International Multi-purpose Vehicle (IMV). Platform tersebut sebelumnya disematkan di Hilux, Fortuner, dan Kijang Innova.

Toyota Rangga diharapkan bisa menggerakkan industri otomotif seperti Kijang pikap. Dulu Toyota menggandeng para karoseri lokal atau body builder untuk mengkonversi Kijang pikap. Begitu pula dengan Toyota Rangga yang diharapkan bisa menggandeng karoseri lokal.

Menurut Nakajima, bagian desain dari Toyota Motor Corp, konsep mobil Rangga nantinya bisa mengambil porsi 70-30. Artinya, 70 persen dari Toyota, sedangkan 30 persen dibangun sesuai kebutuhan pengguna dengan karoseri dari luar.

Rangga Concept bisa dikonversi untuk mendukung bermacam bisnis maupun layanan, seperti unit mobile perusahaan atau UMKM serta mobilitas layanan instansi pemerintah. Daya jelajah yang tinggi juga menjadi syarat mobilitas usaha di Indonesia.

Pilihan Editor: Komunitas Mobil Avanza dan Xenia Gelar Kopdar Ke-6 di Kediri

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto

Berita terkait

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

16 jam lalu

Bamsoet Dukung Toyota Gazoo Racing Indonesia Berlaga di Kejuaraan Balap Internasional

Bamsoet mendukung Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) yang akan mengirimkan atlet balap untuk mengikuti berbagai kejuaraan balap bergengsi di Internasional.

Baca Selengkapnya

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

15 hari lalu

New Rush GR Sport Tampil Lebih Segar untuk Keluarga Indonesia

Kesan mobil premium terlihat jelas pada bagian interior dengan balutan hitam di sejumlah elemen

Baca Selengkapnya

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

18 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

20 hari lalu

Mudik Hemat Bersama All-New Yaris Cross

Dengan 1 liter bahan bakar mampu menempuh jarak 31 kilometer. dipadukan dengan tenaga elektrik, jadi semakin irit. Keluarga juga nyaman karena di atap terdapat Panoramic Glass Roof with Power Sunshade.

Baca Selengkapnya

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

9 Maret 2024

Setelah 4 Tahun Tak Digelar Gaikindo, Ini Hal Menarik di GIICOMVEC 2024

Setelah empat tahun vakum, Gaikindo kembali adakan Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024. Apa yang menarik?

Baca Selengkapnya

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

5 Maret 2024

10 Merek Mobil Terlaris di Dunia Sepanjang 2023, Toyota Juaranya

Deretan mobil terlaris di dunia sepanjang 2023, salah satunya Toyota yang masih memimpin posisi puncak selama 14 tahun berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

21 Februari 2024

Merek Mobil Terlaris Januari 2024: Toyota Teratas, Wuling Turun 2 Posisi

Gaikindo melaporkan data penjualan mobil sepanjang Januari 2024. Berikut daftar 10 merek mobil terlaris pada bulan lalu:

Baca Selengkapnya

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

20 Februari 2024

Skema Cicilan Toyota Vellfire Hybrid, Angsuran Mulai Rp 38 Juta

Toyota Vellfire hybrid ini dipasarkan dengan banderol Rp 1.802.700.000 untuk tipe 2.5 HEV non-premium color dan Rp 1.806.200 tipe premium color.

Baca Selengkapnya

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

20 Februari 2024

Promo Toyota IIMS 2024: DP Mulai 10 Persen, Gratis Asuransi 3 Tahun

Toyota juga menawarkan DP 10 persen atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai Rp 4 juta jutaan untuk pembelian di pameran otomotif IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

19 Februari 2024

Toyota: Insentif Mobil Hybrid Bisa Dorong Peralihan ke Elektrifikasi

PT Toyota Astra Motor (TAM) menilai insentif mobil hybrid bisa mendorong masyarakat untuk beralih ke elektrifikasi.

Baca Selengkapnya