Vespa 946 10 Anniversario Limited Edition Dirilis, Harganya Rp 260 Juta

Reporter

Erwan Hartawan

Sabtu, 4 November 2023 06:00 WIB

Vespa 946 10 Anniversario Limited Edition. (Dok PID)

TEMPO.CO, Jakarta - PT Piaggio Indonesia membawa Vespa 946 10° Anniversario sebagai perayaan Vespa 946 yang sudah hadir selama satu dekade. Motor ini didesain untuk menyemarakkan tahun kelinci yang menjadi simbol dan pertanda kedamaian, kesejahteraan, dan penghargaan terhadap masa lalu.

Vespa 946 diluncurkan dalam unit terbatas, yakni hanya 1.000 unit di seluruh dunia. Vespa 946 10° Anniversario menjadi koleksi pertama edisi tahunan terbaru yang terinspirasi dari horoskop lunar.

Managing Director and Country CEO of PT Piaggio Indonesia Marco Noto La Diega mengatakan motor ini merupakan prototipe pertama Vespa, MP6, Vespa 946 yang telah menjadi arketipe dari Vespa retro yang memiliki desain futuristik.

"Vespa 946 10° Anniversario edisi terbatas yang eksklusif ini menjadi satu bentuk perayaan satu dekade gemilang di mana lekuk warisan Vespa telah berubah menjadi ikon tren kontemporer dengan sikap berani bergerak maju," kata dia dalam keterangan resminya, Jumat, 3 November 2023.

Motor Vespa 946 10° Anniversario ini hadir dengan penyegaran warna Vespa klasik, yakni verde atau hijau 10° Anniversario, yang dibalut nuansa modern. Warna hijau yang menawan pada Vespa 946 dibuat sedemikian rupa agar tetap nampak soft dan elegan.

Advertising
Advertising

Warna pearlescent-nya terlihat seperti warna pastel pada pandangan pertama, namun semakin terlihat tajam dengan pencahayaan. Siluet khas bercorak kelinci yang menonjol di bodi kendaraan juga dapat menjadi ikon yang menarik perhatian.

Semua detail yang disematkan pada motor ini dibuat dengan hasil akhir berwarna logam bakar hangat, serta dilengkapi sadel berlapisan ganda warna hitam dengan detail jahitan yang dikerjakan menggunakan tangan dengan jarum dan benang. Hal serupa juga dilakukan terhadap pegangan tangan pada motor ini.

Vespa 946 10° Anniversario edisi terbatas telah tersedia di Motoplex untuk 4 brands di seluruh Indonesia. Terdapat pula aksesoris khusus Vespa 946 10° Anniversario seperti helm, rear bag dan flyscreen. Harga motor ini dibanderol sebesar Rp 260 juta OTR Jadetabek, belum termasuk aksesoris.

Pilihan Editor: MotoGP: Tanggapan Fermin Aldeguer soal Isu Gantikan Marc Marquez

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Berita terkait

Kata Pengguna Layanan Starlink: Harga Lebih Irit, tapi Tak Cocok di Perkotaan, Kenapa?

1 hari lalu

Kata Pengguna Layanan Starlink: Harga Lebih Irit, tapi Tak Cocok di Perkotaan, Kenapa?

Kementerian Komunikasi dan Informatika menyatakan layanan koneksi Starlink lebih dibutuhkan di daerah yang terisolir dan minim jaringan internet.

Baca Selengkapnya

Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara: Kita Harus Waspada, Pendapatan Negara Turun

2 hari lalu

Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara: Kita Harus Waspada, Pendapatan Negara Turun

Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara mengatakan bahwa Indonesia harus waspada, karena pendapatan negara pada triwulan I 2024 turun.

Baca Selengkapnya

Wamenkeu Suahasil Nazara Soroti 3 Faktor Penting dalam Ekonomi RI, Suku Bunga hingga Kurs Rupiah

2 hari lalu

Wamenkeu Suahasil Nazara Soroti 3 Faktor Penting dalam Ekonomi RI, Suku Bunga hingga Kurs Rupiah

Wamenkeu Suahasil Nazara menyoroti tiga faktor yang menjadi perhatian dalam perekonomian Indonesia saat ini. Mulai dari suku bunga yang tinggi, harga komoditas, hingga nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.

Baca Selengkapnya

Harga Produk Pertambangan Masih Fluktuatif

6 hari lalu

Harga Produk Pertambangan Masih Fluktuatif

Harga komoditas produk pertambangan yang dikenakan bea keluar fluktuatif, konsentrat tembaga dan seng masih naik pada periode Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

6 hari lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

6 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Daftar Konversi Motor Bensin ke Motor Listrik

8 hari lalu

Begini Cara Daftar Konversi Motor Bensin ke Motor Listrik

Pendaftaran konversi motor bensin menjadi motor listrik dapat dilakukan dengan dua cara, yakni offline dan online. Begini caranya.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

11 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

12 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

12 hari lalu

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

Motor injeksi merupakan kendaraan yang dibekali dengan teknologi mumpuni di bagian mesin pembakarannya.

Baca Selengkapnya