Marco Bezzecchi Segel Peringkat Ketiga Kejuaraan Dunia MotoGP 2023

Reporter

Tempo.co

Selasa, 21 November 2023 10:20 WIB

Marco Bezzecchi sudah kembali bersemangat di MotoGP San Marino 2023 meski bagian tangan masih terasa sakit. (Foto: Mooney VR46 Racing)

TEMPO.CO, Jakarta - Pambalap Mooney VR46 Racing Team Marco Bezzecchi mengamankan peringkat ketiga Kejuaraan Dunia MotoGP 2023. Saat ini, murid Valentino Rossi itu mengumpulkan total 326 poin. Angka ini terpaut 58 poin dari peringkat ketiga, Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) yang memiliki 268 poin.

Artinya, apapun hasil di seri terakhir di GP Valencia akhir pekan ini tidak akan mempengaruhi posisi Bezzecchi di klasemen pembalap.

Bezzecchi tampil cukup menjanjikan di tahun keduanya di kelas primer, MotoGP. Dia merebut podium tiga di seri pembuka di Portgual. Lalu menjuarai balapan utama di seri berikutnya di Argentina. Di seri ini, Bezzecchi juga merebut podium dua pada sesi sprint race.

Podium pertama selanjutnya dia rebut di seri GP Prancis. Lalu tampil sebagai runner up di sprint race di balapan kandang di Mugello, Italia. Di GP Belanda, Bezzecchi juga merebut double podium, peringkat pertama di sesi sprint race dan podium dua di main race.

Performanya tetap terjaga di seri berikutnya di GP Inggris dengan merebut peringkat kedua di sesi sprint race, namun gagal finis di main race. Podium tiga kembali dia raih di seri GP Austria.

Advertising
Advertising

Kembali ke Italia (Misano), Bezzecchi merebut double podium. Peringkat kedua di sprint race maupun di main race.

Podium pertama kembali dia rebut di GP India. Lalu peringkat ketiga di sprint race di Sirkuit Mandalika (GP Indonesia).

Bezzecchi masih memungkinkan untuk menambah jumlah kemenangannya musim ini jika mampu mengungguli lawan-lawannya di seri terakhir di Valencia, Spanyol, akhir pekan ini.

Pilihan Editor:
Usai Dioperasi, Marco Bezzecchi Raih Podium Sprint Race MotoGP Mandalika

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Berita terkait

Jadwal MotoGP Catalunya 2024: Francesco Bagania Kian Waspadai Jorge Martin dan Marc Marquez

2 jam lalu

Jadwal MotoGP Catalunya 2024: Francesco Bagania Kian Waspadai Jorge Martin dan Marc Marquez

Jadwal MotoGP Catalunya 2024 akan berlangsung di Sirkuit Catalunya-Barcelona, akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

6 hari lalu

MotoGP 2024: Alarm Kebangkitan Marc Marquez Mulai Berbunyi

Lima tahun berlalu sejak Marc Marquez tersenyum bahagia ketika mengunci gelar juara dunia MotoGP keenamnya. Kini mulai bangkit.

Baca Selengkapnya

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

8 hari lalu

MotoGP Prancis 2024 Tuntas: Simak Rekap Hasil, Klasemen Pembalap, dan Jadwal Balapan Berikutnya

Rangkaian jadwal MotoGP Prancis 2024 sudah usai digelar. Simak rekap hasil, klasemen pembalap, dan jadwal berikutnya.

Baca Selengkapnya

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

8 hari lalu

Apa Kata Francesco Bagnaia yang Sempat Memimpin Balapan lalu Disalip Jorge Martin dan Marc Marquez di MotoGP Prancis 2024?

Pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia finis ketiga dalam balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Minggu, 12 Mei.

Baca Selengkapnya

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

9 hari lalu

Komentar Jorge Martin dan Marc Marquez setelah Dua Kali Finis di Posisi Satu dan Dua pada MotoGP Prancis 2024

Jorge Martin dan Marc Marquez sama-sama menorehkan hasil yang persis sama dalam dua balapan MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

9 hari lalu

Hasil MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua, Bagnaia Ketiga

Jorge Martin meraih kemennagan ganda di MotoGP Prancis 2024, dengan menjuarai sprint race dan balapan utama. Marc Marquez juga terus finis kedua.

Baca Selengkapnya

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

9 hari lalu

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Francesco Bagnaia Bawa Semangat Penebusan

Francesco Bagnaia bertekad menebus kegagalan di sprint race MotoGP Prancis 2024 dalam balapan utama hari ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

9 hari lalu

Jadwal Balapan MotoGP Prancis 2024 Hari Ini: Marc Marquez Waspada meski Tampil Sensasional di Sprint Race

Marc Marquez menatap balapan MotoGP Prancis 2024 di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu, 12 Mei, dengan waspada meski tampil sensasional di sprint race.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

9 hari lalu

Hasil Sprint Race MotoGP Prancis 2024: Jorge Martin Juara, Marc Marquez Finis Kedua

Jorge Martin berhasil memenangi sesi sprint MotoGP Prancis 2024. Marc Marquez dan Maverick Vinales juga naik podium.

Baca Selengkapnya

Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

11 hari lalu

Jorge Martin Kuasai Latihan Bebas Pertama MotoGP Prancis 2024, Acosta Kedua, Vinales Ketiga

Pembalap Prima Pramac Racing Jorge Martin memimpin sesi latihan pertama (FP1) MotoGP Prancis 2024.

Baca Selengkapnya