Kaleidoskop Otomotif 2023: Mobil Hybrid yang Rilis Sepanjang Tahun Ini

Reporter

Erwan Hartawan

Sabtu, 30 Desember 2023 15:17 WIB

Toyota Yaris Cross HEV dibanderol dengan harga sekitar Rp 400 jutaan. (Foto: Toyota)

TEMPO.CO, Jakarta - Sepanjang 2023, para produsen turut menghadirkan beragam kendaraan elektrifikasi, khususnya yang berteknologi hybrid. Maka dari itu Tempo mencoba memasukkannya ke dalam kaleidoskop otomotif 2023.

Pada tahun ini, ada lebih dari 10 mobil hybrid yang meluncur di sepanjang 2023, baik dari pabrikan Jepang maupun Cina. Berikut ini daftar 12 mobil hybrid yang meluncur di Indonesia sepanjang 2023:

1. Suzuki XL7 Hybrid

Mobil hybrid ini rilis pada pertengahan 2023 dan mengusung teknologi mild hybrid atau smart hybrid. Suzuki menamainya dengan Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS). Teknologinya sama seperti yang ada di Ertiga Hybrid, tapi baterai yang disematkan lebih besar kapasitasnya. Pada Ertiga Hybrid hanya 6 Ah, sedangkan XL7 Hybrid memiliki 10 Ah.

2. Grand Vitara

Advertising
Advertising

Grand Vitara meluncur pada perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023. SUV ini diimpor secara utuh dari India. Grand Vitara juga mengusung teknologi SHVS, seperti Ertiga dan XL7.

Dapur pacunya dibekali dengan mesin 1.500 cc berkode K15C Dual Jet yang ramah lingkungan serta efisien. Performa yang dihasilkan 103,06 Ps atau 101,65 Tk pada 6.000 rpm dan torsi sebesar 136,8 Nm pada 4.400 rpm.

3. Accord RS e:HEV

Accord RS Hybrid dibekali mesin pembakaran dalam 4-silinder siklus Atkinson 1.993 cc dan motor listrik atau dinamo. Mesin konvensionalnya mampu menghasilkan tenaga 144 Tk dan torsi 182 Nm. Adapun motor listriknya diklaim menghasilkan 135 kW atau setara 181 Tk dan torsi 335 Nm.

4. CR-V RS e:HEV

All New CR-V e:HEV alias CR-V Hybrid rilis dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. SUV ini dibekali dengan mesin 2.0 L, non-turbo. Mesin tersebut dikombinasikan dengan dua motor elektrik. Sistem hibridanya didukung oleh baterai lithium-ion. Mobil ini mengusung teknologi full hybrid.

5. Lexus LM 350h

All New Lexus LM menawarkan beragam teknologi yang membuat nyaman, baik pengemudi sampai penumpang. Sebut saja Adaptive damping force, posture control, dan sistem yang menjaga mobil tetap nyaman ketika melaju.

6. RX 450h+ Luxury

Lexus RX 450h+ Luxury, dibekali mesin 2.5L 4-silinder Plug-In Hybrid Electric bertenaga 304 tk dengan transmisi Hybrid Transaxle CVT. Mesin bensin tersebut digabungkan dengan baterai lithium-ion berdaya 18,1 kWh, mendukung kinerja motor listrik di roda depan dan belakang untuk menciptakan sistem AWD (E-Four) yang tangguh dan efisien.

7. RX 350h Luxury

RX 350h Luxury dibekali mesin mesin 2.5 L, 4-silinder segaris, yang mampu menghasilkan tenaga hingga 247 tk. Kecepatan maksimumnya diklaim tembus 180 kilometer per jam.

8. Wuling Almaz Hybrid

New Wuling Almaz RS rilis di GIIAS 2023 dengan perubahan paling signifikan pada bagian eksteriornya. Sedangkan untuk dapur pacunya, masih sama, yakni mengandalkan mesin 2.000 cc dengan Dedicated Hybrid Transmission yang memiliki performa tinggi dan efisien.

9. Alphard HEV

Toyota Alphard HEV mendapat fitur baru bernama Teammate. Ini merupakan fitur bantuan pengendara level tinggi, yang dapat membantu pengendara untuk parkir dalam kemacetan. MPV mewah ini dibekali dengan mesin hybrid paralel A251-FXS 2.5L.

10. Yaris Cross HEV

Yaris Cross Hybrid saat ini telah dilengkapi dengan aplikasi Toyota Hybrid System (THS) disertai pengembangan pada motor listrik dan pemakaian baterai Lithium-Ion yang lebih kompak dan bertenaga. Mesinnya berkapasitas 1.500 cc, 4-silinder.

11. Toyota RAV4 GR Sport PHEV

RAV4 mengusung teknologi PHEV. Mobil hybrid tersebut dipasarkan dalam jumlah yang sangat terbatas, yakni 10 unit. Model ini dibekali mesin bensin 2.5 liter yang dipadukan dengan sistem AWD-i Toyota. Untuk varian, Toyota RAV4 menawarkan tenaga gabungan sebesar 302 tk.

12. BMW XM (PHEV)

BMW XM merupakan Sport Activity vehicle (SAV) yang mengambil basis dari platform SUV X. Mobil hybrid ini dibekali dengan mesin 4.4 L twin-turbo V8. Mesin tersebut dikombinasikan dengan motor elektrik yang bisa mengeluarkan tenaga 653 tk pada 5.400 rpm dan torsi 800 Nm pada 1.600 rpm.

Pilihan Editor: Kaleidoskop Otomotif 2023: Mobil Baru yang Meluncur Tahun Ini

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Berita terkait

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

5 hari lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

7 hari lalu

Otoritas Otomotif AS Investigasi 2 Juta Mobil Tesla yang Direcall, Sebab...

Investigasi baru NHTSA berfokus pada pembaruan perangkat lunak dari Tesla untuk memperbaiki masalah ini pada bulan Desember.

Baca Selengkapnya

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

8 hari lalu

Konversi Sepeda Motor Listrik, Kementerian ESDM Gandeng Kemendikbudristek

Kementerian ESDM menggandeng Kemendikbudristek untuk mengakselerasi program konversi sepeda motor listrik.

Baca Selengkapnya

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

11 hari lalu

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

All-New Yaris Cross bukan sekadar mobil, melainkan solusi mobilitas bagi generasi milenial yang berjiwa petualang.

Baca Selengkapnya

All-New Yaris Cross, Mobil Hybrid Berjiwa Muda

13 hari lalu

All-New Yaris Cross, Mobil Hybrid Berjiwa Muda

All-New Yaris Cross menghadirkan perpaduan kenyamanan, fungsionalitas, dan keandalan. Cocok untuk orang berjiwa muda dan petualang.

Baca Selengkapnya

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

14 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.

Baca Selengkapnya

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

28 hari lalu

Penjualan Ritel Daihatsu pada Maret 2024 Naik 17 Persen

Pada Maret 2024, penjualan ritel Daihatsu tercatat mencapai 17.352 unit atau naik sekitar 17,1 persen dibanding bulan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Teten soal UMKM Knalpot Aftermarket: Belum Bisa Produksi Mobil, Komponennya Juga Sudah Hebat

44 hari lalu

Teten soal UMKM Knalpot Aftermarket: Belum Bisa Produksi Mobil, Komponennya Juga Sudah Hebat

Teten bangga terhadap UMKM otomotif di Indonesia yang memproduksi sparepart otomotif, dengan kualitas dan harganya bersaing.

Baca Selengkapnya

Berdayakan Petani Rami, Penelitian di UI Tawarkan Inovasi Bahan Bodi dan Interior Mobil

5 Maret 2024

Berdayakan Petani Rami, Penelitian di UI Tawarkan Inovasi Bahan Bodi dan Interior Mobil

Penemuan dari UI ini telah melewati proses penelitian sejak 2000. Selain pada bodi dan interior otomotif, aplikasi juga dicoba pada pesawat terbang.

Baca Selengkapnya

Industri Otomotif 2024: Bagaimana Proyeksi Penjualan Mobil Nasional di Tahun Politik?

24 Februari 2024

Industri Otomotif 2024: Bagaimana Proyeksi Penjualan Mobil Nasional di Tahun Politik?

Tahun 2024 bertepatan dengan kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu), bagaimana tren, proyeksi penjualan hingga dampak iklim politik terhadap industri otomotif?

Baca Selengkapnya