Di Balik Terbentuknya Tim MotoGP Pertamina Enduro VR46 Racing Team

Reporter

Anton Septian

Kamis, 25 Januari 2024 15:30 WIB

Marco Bezzecchi (kiri), Valentino Rossi (tengah) dan Fabio Di Giannantonio saat peluncuran Pertamina Enduro VR46 Racing Team. (Dok VR46)

TEMPO.CO, Riccione- Pertamina Enduro VR46 Racing Team resmi diluncurkan untuk mengikuti musim balap MotoGP 2024. PT Pertamina Lubricants, yang menjadi sponsor utama tim milik mantan pembalap Valentino Rossi ini, optimistis kedua pihak tumbuh bersama dan mendobrak dunia balap MotoGP.

“Kerja sama ini merupakan momen bersejarah bagi kami. Kami berharap menjadi pemain yang berpengaruh di dunia balap motor global,” kata Direktur Utama PT Pertamina Lubricants Werry Prayogi di sela-sela peluncuran resmi tim ini di Riccione, Italia, pada Rabu, 24 Januari 2024.

Werry mengatakan, Pertamina bersedia bekerja sama dengan VR46 karena perusahaan ingin mengembangkan sayap ke belahan dunia lain. Pertamina memproduksi pelumas Enduro untuk sepeda motor dan Fastron untuk mobil. Di Indonesia, Pertamina Lubricants memimpin pasar dengan pertumbuhan penjualan mencapai 6 persen pada tahun lalu.

“Sebagai perusahaan terdepan di Indonesia, kami meningkatkan standar kemampuan dengan memposisikan diri di panggung global,” kata Werry.

Werry melanjutkan, kerja sama dengan VR46 tidak hanya sebatas sponsorship, melainkan juga sebagai wujud kolaborasi antara dua entitas yang ingin tumbuh bersama. “Kami tak mau hanya menempelkan sticker Pertamina saja,” katanya pada kesempatan lain. “Bukan tak mungkin tahun depan kami bisa menyediakan kebutuhan mereka. Saya sudah kirim tim untuk meriset kebutuhan pelumas mereka.

Advertising
Advertising

Pertamina Lubricants menyepakati kontrak selama tiga tahun sebagai sponsor utama VR46. Kerja sama dimulai dengan pendekatan oleh VR46 yang ingin mencari mitra baru karena kontrak dengan Mooney, sponsor sebelumnya, berakhir pada akhir 2023. Pertamina dipilih VR46 karena Indonesia memiliki pendukung Valentino Rossi terbesar. Werry Prayogi enggan membuka nilai kontrak dengan VR46.

Direktur Tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team Alessio Salucci sangat senang dengan adanya kerja sama tersebut karena besarnya pendukung Valentino Rossi di Indonesia. “Saya pikir ini bukan sekadar kebetulan bahwa kerja sama dengan Pertamina Enduro dapat terjadi, karena terlihat adanya antusiasme tinggi dari masyarakat,” katanya. “Karena itu, kami akan suguhkan usaha terbaik kami.”

Pertamina Enduro VR46 Racing Team akan mengandalkan motor Ducati Desmosedici GP yang ditunggangi Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio. Motor tersebut akan tampil dengan gradasi warna kuning khas Valentino Rossi, putih, dan merah khas Pertamina Enduro. Livery tersebut didesain oleh Aldo Drudi, desainer yang sudah bekerja sama dengan Valentino Rossi sejak Rossi berusia 12 tahun.

Pilihan Editor: Pertamina Enduro VR46 Racing Team Pakai Livery Kuning di MotoGP 2024

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Berita terkait

Pertamina Merilis Competency Development Program

1 jam lalu

Pertamina Merilis Competency Development Program

Pertamina merilis Competency Development Program sebagai bagian dari Pertamina Investment Excellent untuk menjawab kebutuhan serta tantangan bisnis ke depan, khususnya terkait pengelolaan dan eksekusi investasi.

Baca Selengkapnya

Kapal Pertamina Transko Moroko Resmi Beroperasi di Perairan Internasional

6 jam lalu

Kapal Pertamina Transko Moroko Resmi Beroperasi di Perairan Internasional

PT Pertamina Trans Kontinental memulai operasional kapal Transko Moloko miliknya di perairan Malaysia.

Baca Selengkapnya

Pertamina Berikan Kado Terbaik untuk Kebangkitan UMKM di Indonesia

19 jam lalu

Pertamina Berikan Kado Terbaik untuk Kebangkitan UMKM di Indonesia

PT Pertamina (Persero) memberikan kado istimewa bagi kebangkitan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan Kasus Eks Dirut Pertamina, Ketahui Pula Soal Saksi Memberatkan Berdasar KUHAP

22 jam lalu

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan Kasus Eks Dirut Pertamina, Ketahui Pula Soal Saksi Memberatkan Berdasar KUHAP

Jusuf Kalla alias JK menjadi saksi meringankan dalam sidang eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan. Ketahui pula soal saksi memberatkan dar KUHAP?

Baca Selengkapnya

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

1 hari lalu

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Jusuf Kalla atau JK menjadi saksi meringankan dalam sidang eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan. Ini tiga poin pembelaannya.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan dalam Kasus Eks Dirut Pertamina, Begini Aturan Hukumnya

1 hari lalu

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan dalam Kasus Eks Dirut Pertamina, Begini Aturan Hukumnya

Jusuf Kalla alias JK menjadi saksi meringankan dalam sidang kasus dugaan korupsi terdakwa Eks Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan.

Baca Selengkapnya

Pertamina Bentuk Direktorat Manajemen Risiko di Seluruh Subholding

1 hari lalu

Pertamina Bentuk Direktorat Manajemen Risiko di Seluruh Subholding

PT Pertamina (Persero) resmi menetapkan direktorat baru, yaitu direktorat manajemen risiko di seluruh subholding.

Baca Selengkapnya

Pertamina Hulu Energi dan ExxonMobil Kerja Sama Penangkapan dan Penyimpanan Karbon di IPA CONVEX ke-38

1 hari lalu

Pertamina Hulu Energi dan ExxonMobil Kerja Sama Penangkapan dan Penyimpanan Karbon di IPA CONVEX ke-38

PT Pertamina Hulu Energi (PHE) menjajaki kerja sama dengan ExxonMobil Indonesia melalui pengembangan Asri Basin Project CCS Hub.

Baca Selengkapnya

Karen Agustiawan Didakwa Korupsi Pengadaan LNG, Jusuf Kalla Ungkap Faktor yang Bikin Pertamina Merugi

2 hari lalu

Karen Agustiawan Didakwa Korupsi Pengadaan LNG, Jusuf Kalla Ungkap Faktor yang Bikin Pertamina Merugi

Jusuf Kalla mengatakan bila direktur perusahaan harus dihukum karena merugi, maka seluruh BUMN Karya harus dihukum.

Baca Selengkapnya

Bersaksi di Pengadilan Tipikor, Jusuf Kalla Bingung Karen Agustiawan Bisa Jadi Terdakwa Korupsi Pengadaan LNG

2 hari lalu

Bersaksi di Pengadilan Tipikor, Jusuf Kalla Bingung Karen Agustiawan Bisa Jadi Terdakwa Korupsi Pengadaan LNG

Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla mengatakan Karen Agustiawan sebagai Dirut Pertamina menjalankan perintah presiden.

Baca Selengkapnya