Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Besok, Sean Gelael Kembali Turun di Latihan Bebas GP F1 Malaysia

Reporter

image-gnews
Sean Gelael saat menjajal mobil Formula 1 Toro Rossi di Sirkuit Sakhir, Bahrain, Selasa, 18 April 2017. (istimewa/Tim Sean Gelael)
Sean Gelael saat menjajal mobil Formula 1 Toro Rossi di Sirkuit Sakhir, Bahrain, Selasa, 18 April 2017. (istimewa/Tim Sean Gelael)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pembalap nasional Sean Gelael dijadwalkan kembali mengikuti Latihan Bebas Pertama (Free Practice 1) bersama Toro Rosso di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat, 29 September 2017. Ini merupakan kesempatan kedua yang diraih Sean untuk mengendarai mobil Formula 1 STR12 di kompetisi resmi setelah pertama kali di Singapura dua pekan lalu.

Di Singapura, Bos Toro Rosso, Franz Tost memuji penampilan Sean. Putra mantan pereli nasional, Ricardo Gelael ini juga banyak memberikan input kepada tim Toro Rosso, yang kemudian membantu Carlos Sainz Jr finish di posisi ke-4.

Baca: FP1 F1 Singapura: Sean Gelael Kalahkan Duo Sauber

“Kami cukup puas dengan penampilannya di Singapura. Tentu kami juga berharap Sean bisa melakukan hal yang sama di sirkuit Sepang,” kata Franz Tost dalam siaran pers yang diterima Tempo, Kamis, 28 September 2017. Di Marina Bay, Sean menyelesaikan sesi FP1 dengan mulus meskipun itu merupakan penampilan perdananya di sirkuit jalan raya itu.

Sean juga berhasil menguasai mobil dengan baik walau kondisi lintasan cukup menantang karena beberapa bagian masih basah akibat guyuran hujan. Menariknya, catatan waktu Sean masih lebih baik dibanding dua pebalap tim Sauber, Pascal Wehrlein dan Marcus Ericsson.

Simak: Sean Gelael Debut di FP1 F1 Singapura, Ini Kata Rio Haryanto

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Buat Sean, sirkuit Sepang bukan tempat yang asing karena dia sudah beberapa kali tampil di sirkuit ini. Pada awal tahun 2016 lalu, Sean bahkan tampil sebagai juara pada balapan Asian Le Mans Series. Saat itu Sean berpasangan dengan Antonio Giovinazzi yang kini menjadi pebalap pengganti tim Ferrari dan pebalap penguji di tim Hass.

Untuk persiapan tampil di Sepang, Sean sudah mengikuti sesi latihan simulator bersama tim Toro Rosso di Inggris. Akhir pekan lalu sebelum bertolak ke Kuala Lumpur, Sean juga menyempatkan diri latihan Gokart beberapa jam di sirkuit Sentul, Bogor. Dalam sesi latihan itu, Sean ditemani pebalap Perancis, Norman Nato. Nato merupakan rekan setim Sean di ajang balap F2 bersama tim Pertamina Arden.

“Sebenarnya tidak ada persiapan khusus. Saya hanya perlu menjaga kebugaran dan feeling balapan. Meski Sepang bukan tempat yang asing buat saya, tetapi tetap bukan pekerjaan yang mudah. Yang pasti saya akan berusaha tampil sebaik mungkin dan bisa memberikan banyak input untuk tim,” kata Sean.

Untuk sesi FP1, Sean Gelael kembali akan memakai mobil milik Carlos Sainz Jr. Sean akan tampil bersama Pierre Gasly. Juara GP2 musim 2016 ini telah ditunjuk tim Toro Rosso untuk menggantikan posisi pebalap Daniil Kvyat untuk balapan di Malaysia.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Kualifikasi Formula 1 Australia 2024: Max Verstappen Raih Pole, Hamilton Posisi Ke-11

6 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Kualifikasi Formula 1 Australia 2024: Max Verstappen Raih Pole, Hamilton Posisi Ke-11

Pembalap Red Bull Max Verstappen merebut posisi start terdepan (pole position) untuk Formula 1 Australia 2024.


Jadwal Formula 1 Australia 2024: Carlos Sainz Jr Berpeluang Tampil Lagi

7 hari lalu

Carlos Sainz Jr dan Charles Leclerc. (Foto: Scuderia Ferrari)
Jadwal Formula 1 Australia 2024: Carlos Sainz Jr Berpeluang Tampil Lagi

Pembalap Ferrari Carlos Sainz Jr dikabarkan siap kembali berlomba pada Formula 1 Australia 2024 di Sirkuit Albert Park, Melbourne, mulai Jumat ini.


Jadwal Formula 1 2024 Seri Ketiga di GP Australia Akhir Pekan Ini: Statistik Menarik dan Klasemennya

9 hari lalu

Formula 1 Arab Saudi 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal Formula 1 2024 Seri Ketiga di GP Australia Akhir Pekan Ini: Statistik Menarik dan Klasemennya

Jadwal Formula 1 2024 akan memasuki seri ketiga. Para pembalap dan tim akan melanjutkan persaingan di GP Australia, akhir pekan ini.


Profil Pembalap Remaja Oliver Bearman yang Tampil Menawan dalam Debut Formula 1 di GP Arab Saudi

18 hari lalu

Oliver Bearman di F1 Arab Saudi 2024. (Foto: Scuderia Ferrari)
Profil Pembalap Remaja Oliver Bearman yang Tampil Menawan dalam Debut Formula 1 di GP Arab Saudi

Pembalap remaja Oliver Bearman, 18 tahun, tampil menawan dalam debutnya di Formula 1 Arab Saudi. Simak profilnya.


Jadwal dan Klasemen Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Juarai GP Arab Saudi

19 hari lalu

Max Verstappen usai raih pole position ke-33 di F1 Bahrain 2024, 1 Maret 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Jadwal dan Klasemen Formula 1 2024 setelah Max Verstappen Juarai GP Arab Saudi

Pembalap Red Bull Max Verstappen makin mapan di puncak klasemen Formula 1 2024 setelah merebut gelar juara GP Arab Saudi.


Hasil Formula 1 Arab Saudi 2024: Max Verstappen Juara, Oliver Bearman Finis Ketujuh dalam Debutnya

19 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Formula 1 Arab Saudi 2024: Max Verstappen Juara, Oliver Bearman Finis Ketujuh dalam Debutnya

Pembalap Red Bull Max Verstappen berhasil menjuarai Formula 1 Arab Saudi 2024. Pembalap remaja Oliver Bearman finis ketujuh dalam debutnya.


Max Verstappen Rajai Kualifikasi GP Arab Saudi, Rebut Pole Keduanya di Formula 1 2024

20 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Max Verstappen Rajai Kualifikasi GP Arab Saudi, Rebut Pole Keduanya di Formula 1 2024

Pembalap Red Bull Max Verstappen merebut pole keduanya pada Formula 1 musim 2024, dengan merajai kualifikasi GP Arab Saudi.


Ferrari Gagal Bendung Dominasi Red Bull di Seri Pembuka Formula 1 2024, Apa Kata Carlos Sainz Jr dan Charles Leclerc?

26 hari lalu

Carlos Sainz Jr. di F1 2024. (Foto: Scuderia Ferrari)
Ferrari Gagal Bendung Dominasi Red Bull di Seri Pembuka Formula 1 2024, Apa Kata Carlos Sainz Jr dan Charles Leclerc?

Persaingan antara dua tim Red Bull dan Scuderia Ferrari, terjadi dalam balapan pembuka Formula 1 2024 di Bahrain, Sabtu malam, 2 Maret 2024.


WEC 2024: Hendak Salip Valentino Rossi, Sean Gelael Malah Alami Ban Aus Parah

26 hari lalu

Balapan FIA World Endurace Championship (WEC) 2024, Qatar 1812 KM, di Lusail International Circuit, Sabtu, 2 Maret 2024. (foto: Team WRT 31)
WEC 2024: Hendak Salip Valentino Rossi, Sean Gelael Malah Alami Ban Aus Parah

Sean Gelael tampil heroik bersama Team WRT 31 kelas LMGT3 FIA World Endurace Championship atau WEC 2024.


Hasil Seri Pembuka Formula 1 2024: Max Verstappen Juara di GP Bahrain, Sergio Perez Kedua

26 hari lalu

Max Verstappen. (Foto: Red Bull Content Pool)
Hasil Seri Pembuka Formula 1 2024: Max Verstappen Juara di GP Bahrain, Sergio Perez Kedua

Pembalap Red Bull Max Verstappen membuka balapan Formula 1 2024 lewat kemenangan solid di GP Bahrain.