Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sepeda Motor Listrik GESITS Segera Diproduksi, Ini Jadwalnya

image-gnews
Menteri ESDM Ignasius Jonan (tengah) disaksikan Direktur Utama PLN Sofyan Basir (kelima kanan), Dirjen EBTKE Kementerian ESDM Rida Mulyana (kiri) dan CEO Garasindo Group Muhammad Al Abdullah (kedua kiri) mencoba motor listrik Gesits (Garasindo Electric Scooter ITS) di Kementerian ESDM, Jakarta, 19 Oktober 2017. ANTARA
Menteri ESDM Ignasius Jonan (tengah) disaksikan Direktur Utama PLN Sofyan Basir (kelima kanan), Dirjen EBTKE Kementerian ESDM Rida Mulyana (kiri) dan CEO Garasindo Group Muhammad Al Abdullah (kedua kiri) mencoba motor listrik Gesits (Garasindo Electric Scooter ITS) di Kementerian ESDM, Jakarta, 19 Oktober 2017. ANTARA
Iklan

TEMPO.CO, Surabaya - Sepeda motor listrik karya Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, GESITS, siap meluncur di pasaran pertengahan tahun ini.  Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan menyatakan, peluncuran kendaraan listrik karya anak negeri itu akan dilakukan di kantornya. “Katanya 17 Agustus 2018 mau di-launching di kantor saya,” ujar dia usai mengisi kuliah umum di gedung rektorat ITS, Jumat, 9 Februari 2018.

Pria yang pernah menjabat Direktur Utama PT KAI itu menyarankan agar ITS segera memproduksi secara massal dan dijual secara komersil. Menurutnya, jika tidak pernah coba dijual, Indonesia tidak akan tahu apa yang harus diperbaiki ke depan.

Baca: Menteri Jonan Ingin Motor Listrik Gesits Segera Dipasarkan

Direktur Pusat Unggulan Iptek Sistem dan Kontrol Otomotif (PUI SKO) ITS, Muhammad Nur Yuniarto mengatakan, timnya telah membuat 15 purwarupa sepeda motor listrik di ITS. Purwarupa itu sebagai bagian dari pengembangan riset yang berkelanjutan ke depannya.

Usai uji kelaikan dan uji mesin, tahap berikutnya ialah tahap produksi N-10 sampai N-200. Artinya, sepeda motor listrik itu diproduksi sebanyak 10 buah sampai 200 buah guna menguji kualitas. “Baru setelah itu diproduksi skala besar,” tutur Chief Operating Officer PT Garansindo Group Harun Sjech."

Simak: Isi Ulang Baterai Motor Listrik Gesits Hanya 3 Jam

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Harun menambahkan, PT GESITS Technologies Indo (GTI), salah satu dari perusahaan Garansindo Group, melakukan joint venture  dengan anak perusahaan pelat merah Wijaya Karya, PT WIKA Industri dan Konstruksi.

Pada tahap awal, Garansindo dan PT WIKA Industri dan Konstruksi siap memproduksi 50.000 unit GESITS per tahun. Produksi berpusat di kawasan industri Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.  

Simak: Yamaha E Vino vs Gesits vs Viar, Siapa Unggul?

Sudah ada sekitar 30.000 pesanan GESITS yang diterima Garansindo, baik dari individu maupun instansi. “Nanti sekitar bulan Oktober sudah siap meluncur di jalan,” kata Harun.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


10 Daftar Motor Listrik Murah, Harganya Mulai 2 Jutaan

10 hari lalu

Motor listrik baru United E-Motor di IIMS 2024. (TEMPO/ Erwan Hartawan)
10 Daftar Motor Listrik Murah, Harganya Mulai 2 Jutaan

Berikut ini deretan rekomendasi motor listrik murah yang dijual mulai Rp2 jutaan setelah mendapatkan subsidi dari pemerintah.


ITS Uji Coba Baterai Aluminium Udara ke Motor Listrik

16 hari lalu

Pengunjung melihat mobil yang dipamerkan dalam Indonesian International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat 16 Februari 2024. Pameran otomotif IIMS 2024 yang berlangsung 15-25 Pebruari itu diikuti sebanyak 188 merek meramaikan IIMS 2024, termasuk diantaranya 53 merek kendaraan roda empat dan dua berbahan dasar mesin dan listrik dengan target transaksi mencapai Rp5,3 triliun. TEMPO/Tony Hartawan
ITS Uji Coba Baterai Aluminium Udara ke Motor Listrik

Tim dari ITS melakukan uji coba purwarupa generasi pertama Baterai Aluminium Udara pada sepeda motor listrik.


Kemenhub Buka Kemungkinan Motor Listrik Masuk Program Mudik Gratis, Syaratnya..

23 hari lalu

Pekerja memasukkan sepeda motor milik peserta program mudik motor gratis (Motis) Lebaran 2023 ke dalam gerbong kereta api di peron Stasiun Jakarta Gudang, Kampung Bandan, Jakarta, Jumat 14 April 2023. Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan menyediakan kuota untuk mudik Motor Gratis (Motis) sebanyak 10.440 sepeda motor yang diberangkatkan mulai 11-20 April 2023, sedangkan angkutan balik Motis mulai 25 April-4 Mei 2023. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Kemenhub Buka Kemungkinan Motor Listrik Masuk Program Mudik Gratis, Syaratnya..

DJKA Kemenhub menyatakan belum mempunyai SOP yang jelas untuk pengangkutan motor listrik dalam program mudik gratis.


Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

27 hari lalu

Perwakilan instruktur safety riding Astra Honda Motor berlatih menjelang kompetisi Safety Riding yang mempertemukan antar negara Asia-Oceania di Bangkok, Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024. TEMPO/Erwan Hartawan
Motor Listrik Belum Masuk Materi Kompetisi Honda Instruktur Safety Riding Asia-Oceania 2024

Indonesia mengirim empat perwakilan instruktur untuk mengikuti kompetisi Honda Safety Riding di Thailand, 29 Februari - 1 Maret 2024.


IIMS 2024: Pacific Bike Bawa Sepeda dan Motor Listrik Terbaru

33 hari lalu

Pacific Bike di IIMS 2024. (Dok Pacific Bike)
IIMS 2024: Pacific Bike Bawa Sepeda dan Motor Listrik Terbaru

Pacific Bike memperkenalkan jajaran sepeda listrik dan motor listrik terbarunya di pameran IIMS 2024. Apa saja modelnya?


United E-Motor Rilis 2 Motor Listrik Baru di IIMS 2024, Harga Mulai Rp 10 Jutaan

34 hari lalu

Motor listrik baru United E-Motor di IIMS 2024. (TEMPO/ Erwan Hartawan)
United E-Motor Rilis 2 Motor Listrik Baru di IIMS 2024, Harga Mulai Rp 10 Jutaan

PT Terang Dunia Internusa sebagai pemegang merek United E-Motor, merilis dua model motor listrik terbaru dalam ajang IIMS 2024. Apa saja modelnya?


Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

34 hari lalu

Uji materi Festival Vokasi Astra Honda Motor. (TEMPO/ Erwan Hartawan)
Honda Masukkan Materi Motor Listrik di Festival Vokasi 2024

PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Festival Vokasi Satu Hati (FVSH) 2024 dengan memasukkan motor listrik sebagai materinya.


Marak Pencurian Baterai Motor Listrik, Moeldoko: Produsen Harus Punya Inovasi

36 hari lalu

Motor listrik termurah di IIMS 2024. (TEMPO/ Erwan Hartawan)
Marak Pencurian Baterai Motor Listrik, Moeldoko: Produsen Harus Punya Inovasi

Moeldoko meminta agar produsen motor listrik menghadirkan inovasi untuk mengantisipasi pencurian terhadap baterai motor listrik.


United E-Motor Beri Penyegaran Warna Baru Motor Listrik di IIMS 2024

36 hari lalu

Motor listrik United E-Motor di pameran IIMS 2024, Jakarta, 20 Februari 2024. TEMPO/ Erwan Hartawan
United E-Motor Beri Penyegaran Warna Baru Motor Listrik di IIMS 2024

United E-Motor merilis warna baru untuk motor listrik MX1200, T1800, TX1800 dan TX3000 di IIMS 2024.


Penjualan Motor Listrik Gesits Ditargetkan 20 Ribu Unit pada 2024

37 hari lalu

Gesits Raya E hadir di PEVS 2023. (Tempo/Erwan Hartawan)
Penjualan Motor Listrik Gesits Ditargetkan 20 Ribu Unit pada 2024

PT Gesits Motor Nusantara berbicara soal target penjualan motor listrik sepanjang tahun ini saat menghadiri pameran IIMS 2024.