Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jamu Anti Masuk Angin dari Wonogiri Sponsori Tim Balap Moto2

Reporter

image-gnews
Antangin menjadi salah satu sponsor tim balap motor Federal Oil Gresini Moto2 musim 2018. Logo jamu anti masuk angin yang diproduksi di Wonogiri ini akan menempel di fairing motor Joger Navarro di sisi kanan dan kiri. 5 Maret 2018. TEMPO/Wawan Priyanto.
Antangin menjadi salah satu sponsor tim balap motor Federal Oil Gresini Moto2 musim 2018. Logo jamu anti masuk angin yang diproduksi di Wonogiri ini akan menempel di fairing motor Joger Navarro di sisi kanan dan kiri. 5 Maret 2018. TEMPO/Wawan Priyanto.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Jamu anti masuk angin, Antangin, menjadi salah satu sponsor tim balap Federal Oil Gresini Moto2 untuk musim balap 2018. Antangin merupakan jamu herbal produksi Deltomed Laboratories. Pabrik jamu ini berada di Kabupaten Wonogiri, sekitar 30 kilometer arah timur dari Solo. Logo Antangin akan menempel di fairing sisi kiri dan kanan sepeda motor tunggangan Jorge Navarro. Logo Antangin juga akan disematkan di baju dan jaket resmi tim balap Federal Oil Gresini Moto2.

Chief Executive Officer Deltomed Laboratories Mulyo Rahardjo mengatakan bahwa Indonesia memiliki sumber daya hayati yang kaya, termasuk khasiat herbal bagi kesehatan yang sudah dikenal secara turun temurun. "Kami ingin mengangkat kearifan lokal Indonesia dan kekayaan alamnya yang diproses secara modern dan menghasilkan Antangin sebagai produk herbal dengan kompsisi dan kualitas tinggi," ujarnya.

Baca: Federal Oil Berharap Jorge Navarro Finish Lima Besar Moto2 2018

Sementara itu, Chief Marketing Office Deltomed Laboratories Febrina Intan mengatakan kerja sama sponsorship dengan Federal Oil di balap Moto2 memberikan kesempatan kepada brand lokal untuk berkibar di tingkat internasional. Namun, ia enggan untuk menyebut nilai kontrak sponsorship dengan tim Federal Oil Gresini Moto2. "Bukan karena nilai kontraknya (uang) besar, tapi value secara keseluruhan dari keikutsertaan Antangin ini yang bernilai besar," ujarnya di sela-sela konferensi pers di Jakarta, Senin, 5 Maret 2018.

Produsen pelumas Federal Oil dan Antangin menjadi sponsor tim balap Gresini Moto2 musim 2018. Tim Federal Oil Gresini Moto2 diperkuat pembalap Spanyol Jorge Navarro. Jakarta, 5 Maret 2018. TEMPO/Wawan Priyanto

Febrina mengatakan bahwa keikutsertaan Antangin di dunia motorsport, terutama balap sepeda mtoor, merupakan komitmen perusahaan untuk terhadap kebutuhan pengendara sepeda motor di Indonesia yang jumlahnya terus meningkat di Indonesia. "Antangin efektif menjaga kondisi tubuh dan mengatasi masuk angin sehingga pengendara sepeda motor dapat beraktivitas dengan baik sepanjang hari," tuturnya.

Baca: Dimas Ekky Akan Gabung dengan Federal Oil Gresini di Moto2 2018?

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Presiden Direktur PT Federal Karyatama (MPM Lubricants) menyatakan kerja sama dengan Federal Oil dengan tim balap Federal Oil Gresini Moto2 telah terjalin cukup lama. Tepatnya sejak 2012 silam. "Kami berharap kehadiran Federal Oil di ajang ini dapat meningkatkan performa Jorge Navarro di arena balap," katanya.

Menurut Patrick, Federal Oil menargetkan Jorge Navarro mampu masuk 5 besar klasmen Moto2 2018. "Harapannya bisa podium terus di 19 seri balapan musim ini," ujarnya.

Produsen pelumas Federal Oil dan Antangin menjadi sponsor tim balap Gresini Moto2 musim 2018. Tim Federal Oil Gresini Moto2 diperkuat pembalap Spanyol Jorge Navarro. Jakarta, 5 Maret 2018. TEMPO/Wawan Priyanto

Musim lalu, Jorge Navarro hanya berada di posisi 14 klasmen Moto2 dengan total 60 poin dari 18 seri balapan. Prestasi terbaik Navarro musim lalu adalah finish di posisi 6 di Catalunya (Spanyol), Jerman, dan, Aragon (Spanyol). Meski demikian, peringkat ketiga klasmen Moto3 2016 itu tercatat 5 kali gagal menyelesaikan lomba. Posisinya sempat digantikan pembalap Indonesia Dimas Ekky di Moto2 seri Sepang, Malaysia.

Jorge Navarro dalam rekaman video mengaku memiliki semangat tinggi untuk bisa memenangi setiap balapan. “Saya berharap mendapatkan dukungan penuh dari fans di Indonesia agar dapat tampil lebih baik lagi dibanding musim lalu,” ujarnya.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pembalap Rookie MotoGP Pedro Acosta Ketahuan Belum Punya SIM

2 hari lalu

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta. KTM Images
Pembalap Rookie MotoGP Pedro Acosta Ketahuan Belum Punya SIM

Pembalap debutan MotoGP 2024 Pedro Acosta mengaku belum memiliki SIM motor. Simak informasi lengkapnya di sini:


Profil Andi Gilang yang Menjuarai Race 1 ASB1000 ARRC Thailand 2023

3 hari lalu

Andi Gilang di ARRC ASB1000 Thailand 2023. (Foto: Instagram/@27_andigilang)
Profil Andi Gilang yang Menjuarai Race 1 ASB1000 ARRC Thailand 2023

Andi Gilang mulai ikut balap underbone ketika usianya belum genap 10 tahun. Dia juga pernah tampil di kejuaraan dunia Moto2 (2020) dan Moto3 (2021).


Ungguli Pertamina Mandalika, Pedro Acosta Raih Triumph Triple Trophy 2023

4 hari lalu

Pedro Acosta bawa pulang motor Triumph Street Triple RS 765. (Dok MotoGP)
Ungguli Pertamina Mandalika, Pedro Acosta Raih Triumph Triple Trophy 2023

Pedro Acosta menyabet penghargaan Triumph Triple Trophy 2023 setelah menjalani musim yang hebat di Grand Prix Moto2.


Federal Oil Senang Gresini Racing Raih Poin di MotoGP Valencia, Tahun Depan Incar Juara Dunia

8 hari lalu

Fabio Di Giannantonio di seri terakhir di Valencia, Minggu, 26 November 2023. (Gresini Racing)
Federal Oil Senang Gresini Racing Raih Poin di MotoGP Valencia, Tahun Depan Incar Juara Dunia

Federal Oil berharap Marc Marquez mampu kembali tampil sebagai Juara Dunia MotoGP bersama Gresini Racing di musim depan.


Mario Aji Ikut Tes Moto2 Valencia Pirelli, Pertamina Mandalika Masuk 10 Besar

8 hari lalu

Mario Aji di Moto3 Qatar. (Dok Honda Team Asia)
Mario Aji Ikut Tes Moto2 Valencia Pirelli, Pertamina Mandalika Masuk 10 Besar

Pembalap muda Indonesia Mario Aji dan tim Pertamina Mandalika telah merampungkan sesi tes Moto2 Valencia Pirelli pada Senin, 27 November 2023.


Rider Gresini Racing Tepati Janji Raih Double Podium di MotoGP Qatar

15 hari lalu

Pembalap Gresini Racing MotoGP Fabio Di Giannantonio mencium pialanya setelah berhasil memenangkan GP Qatar di Lusail International Circuit, Lusail, Qatar, 20 November 2023. Fabio Di Giannantonio menjadi juara MotoGP Qatar 2023 yang merupakan kemenangannya pertamanya di kelas MotoGP. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Rider Gresini Racing Tepati Janji Raih Double Podium di MotoGP Qatar

Pembalap Gresini Racing Fabio Di Giannantonio merebut podium ganda di MotoGP Qatar, juara dua di Sprint Race dan podium pertama di Balapan Utama.


Jaume Masia, Calon Rider Pertamina Mandalika yang Juara Moto3 2023

16 hari lalu

Pertamina Mandalika rekrut Jaume Masia (kanan) untuk Moto2 2024. (Foto: SAG Team)
Jaume Masia, Calon Rider Pertamina Mandalika yang Juara Moto3 2023

Profil calon rider baru Pertamina Mandalika, Jaume Masia Vargas, yang berhasil meraih gelar juara dunia Moto3 2023.


Rider Pertamina Mandalika Kesulitan Menyalip di Moto2 Qatar 2023

16 hari lalu

Pembalap Pertamina Mandalika Bo Bendsneyder di Moto2 Qatar 2023. (Dok SAG Team)
Rider Pertamina Mandalika Kesulitan Menyalip di Moto2 Qatar 2023

Rider tim asal Indonesia Pertamina Mandalika SAG Team Bo Bendsneyder kesulitan menyalip di balapan Moto2 Qatar 2023.


Marc Marquez Nilai Pedro Acosta Bisa Sukses di MotoGP

20 hari lalu

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta. KTM Images
Marc Marquez Nilai Pedro Acosta Bisa Sukses di MotoGP

Marc Marquez memprediksi Pedro Acosta bisa sukses di kelas MotoGP. Simak informasi lengkapnya di artikel ini:


Pembalap Gresini Racing Diharapkan Kembali Meraih Podium di MotoGP Qatar

22 hari lalu

Pembalap Gresini Racing Alex Marquez menerima trofi setelah finis kedua di MotoGP Malaysia, Minggu, 12 November 2023. (FOTO: Gresini Racing)
Pembalap Gresini Racing Diharapkan Kembali Meraih Podium di MotoGP Qatar

Pembalap Gresini Racing Alex Marquez merebut podium pertama di Sprint Race dan podium dua di balapan utama MotoGP Malaysia akhir pekan lalu.