TEMPO.CO, Jakarta - Munculnya Mitsubishi Xpander dan All New Suzuki Ertiga membuat persaingan di segmen low multipurpose vehicle (MPV) makin ketat. Model yang belum mendapatkan update mulai kewalahan. Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia disalip Mitsubishi Xpander dalam hal penjualan tiga bulan terakhir.
Daihatsu Xenia di Semarang dijual dengan diskon besar Rp 20-25 juta. Branch Manager Astra Daihatsu Semarang Budhi Krisnanto mengatakan diskon besar tersebut diberikan untuk meningkatkan penjualan Xenia karena persaingan di segmen low MPV makin ketat.
Baca: Daihatsu Xenia Custom Meluncur, Simak Perbedaannya
“Kami harus menyiasatinya dengan menawarkan harga menarik untuk konsumen,” katanya saat dijumpai di dealer Astra Daihatsu Pudakpayung, Banyumanik, Semarang, Kamis, 3 Mei 2018.
Dealer Astra Daihatsu Pudakpayung mampu menjual rata-rata 17 unit Xenia per bulan. Angka ini sedikit menurun dibanding tahun lalu, yang penjualan rata-rata mencapai 20 unit per bulan.
Baca juga:
Daihatsu Xenia di Semarang dijual dengan harga mulai Rp 187,3 juta (tipe Great New Xenia X M/T 1.3 STD) dan termahal Rp 221,95 juta (tipe Great New Xenia R AT 1.3 Sporty).
Baca: Di Yogyakarta, Daihatsu Sigra Kalahkan Xenia
Selain terhadap Xenia, dia melanjutkan, program diskon juga diberikan untuk pembelian Daihatsu Sirion, Daihatsu Ayla, dan Daihatsu Sigra. “Untuk Daihatsu Terios, harganya normal,” ujar Budhi.
Menurut Budhi, Daihatsu Terios cukup diminati di wilayah Semarang dan sekitarnya. Hal ini terlihat dari masa pemesanan (inden) yang mencapai tiga bulan. Budhi mengklaim, dalam sebulan, dealer Astra Daihatsu Pudakpayung mampu menjual 20 unit Daihatsu Terios. “Beruntung, pengiriman (delivery) ke dealer cukup lancar sehingga pengiriman ke konsumen juga bisa dipercepat,” tuturnya.
Adapun Daihatsu mencatat penjualan yang baik dalam penjualan pada Maret 2018. Daihatsu mencatat penjualan retail 48.320 unit, naik 10 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Sedangkan pada sisi wholesale Daihatsu mencapai 51.607 unit, naik 4 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.
Secara umum, data penjualan per model Daihatsu sepanjang 2018 didominasi lima kontributor utama, yakni Astra Daihatsu Sigra, Daihatsu Xenia, Gran Max Pick Up (PU), Astra Daihatsu Ayla, dan Daihatsu Terios.
Dalam hal retail sales, Sigra tetap menjadi idola masyarakat Indonesia dengan perolehan 11.810 unit atau 24 persen, disusul Gran Max PU pada urutan kedua 10.144 unit (21 persen), dan Xenia 8.538 unit (18 persen). Selanjutnya, tak mau kalah, Terios menyusul dengan raihan 7.171 unit (15 persen), Ayla 5.874 unit (12 persen), serta Gran Max Mini Bus 3.543 unit (7 persen). Daihatsu lain (Luxio, Sirion, Hi-Max dan Copen) berkontribusi total 1.240 unit (3 persen).
Pada sisi wholesale, Sigra berada di urutan teratas dengan raihan 12.169 unit atau 24 persen, disusul Gran Max Pick Up 12.005 unit (23 persen), dan ketiga adalah Xenia 8.617 unit (17 persen). Selanjutnya ada Daihatsu Ayla menyumbang 8.060 unit (16 persen), Daihatsu Terios 6.455 unit (13 persen), dan Gran Max MB 2.989 unit (6 persen). Untuk Daihatsu lain, meliputi Daihatsu Luxio, Sirion, Hi-Max, dan Copen, berkontribusi 1.312 unit (3 persen).
“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat dengan Daihatsu. Semoga pencapaian ini dapat terus memotivasi untuk dapat memberikan produk maupun pelayanan purnajual terbaik,” ujar Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor.